Jangan Takut Datang Sendiri, Ini 6 Kiat Latihan di Gym untuk Pemula
22 April 2024 |
20:00 WIB
Datang ke gym untuk pertama kalinya bisa menjadi sebuah pengalaman menakutkan bagi sebagian orang. Rasa tidak familiar dengan peralatan dan lingkungan baru, serta takut ditonton dan dinilai oleh pengguna gym lain yang lebih berpengalaman, dapat memicu kecemasan dan ketakutan saat berlatih.
Terakhir setelah mempraktekkan semua tips sebelumnya, jangan lupa untuk tetap konsisten! Karena perkembangan otot dan wawasan latihan beban hanya terjadi jika berlatih secara konsisten. Seiring waktu, Genhype akan merasa bahwa latihan beban di gym adalah salah satu kebutuhan mental dan fisik yang harus dilakukan. Karena menurut American Psychology Association, tubuh akan menghasilkan beberapa hormon seperti endorfin dan dopamin selama berlatih. Membuat suasana hati menjadi lebih positif, serta meningkatkan kesehatan otak.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Menurut Cleveland Clinic, fenomena ini disebut Gymtimidation, dan nyatanya sangat umum dialami oleh banyak pemula. Namun tak perlu khawatir, karena ada beberapa cara untuk mengubah pola pikir menjadi lebih positif, sehingga membuat pengalaman berlatih di gym lebih menyenangkan bagi para pemula.
Baca juga: Sering Minder Hingga Cemas Saat Gym? Waspada Body Dysmorphic Disorder
1. Menentukan Tujuan Fitness
Sebelum datang ke gym untuk berlatih, sebaiknya Genhype mencari berbagai informasi seputar tujuan fitness yang ingin dicapai. Karena setiap tujuan memiliki berbagai struktur dan metode latihan khusus yang berbeda-beda. Misalnya jika bertujuan untuk menurunkan kadar lemak dalam tubuh, sebaiknya lebih sering melakukan kardio dibanding orang yang ingin menambah berat badan.2. Latihan Full Body Terlebih Dahulu
Menurut Opex Fitness, pemula sebaiknya melatih seluruh tubuh, dengan semua kelompok otot utama digunakan dalam setiap sesi latihan 3 kali per minggu. Hal ini dapat membantu mengembangkan kontrol motorik, dan terus-menerus memaparkan tensi yang sangat penting bagi pemula. Tak hanya itu, latihan full body memungkinkan pemulihan lebih cepat, sehingga pemula dapat datang ke gym secara konsisten.3. Fokus Mempelajari Form Latihan Yang Tepat
Banyak pemula yang lebih mementingkan cara untuk menambah beban ketimbang form yang baik. Padahal dengan melatih form yang baik (postur, stabilitas, dan teknik yang sempurna), akan meredakan rasa sakit yang dirasakan setelah latihan beban. Tak hanya itu, menurut Mayo Clinic, postur tubuh yang baik juga dapat mengurangi resiko cedera.4. Gunakan Etiket Dan Sopan Santun
Karena Genhype berbagi gym dengan orang lain, jangan lupa untuk mempraktikkan beberapa etika dan sopan santun dalam gym yang benar. Membersihkan alat, mengembalikan beban, menunggu giliran, dan tidak mengganggu latihan orang lain adalah beberapa etika yang harus diperhatikan saat berlatih di gym.5. Jangan Malu Untuk Bertanya
Banyak orang yang berlatih di gym dengan pengalaman dan pengetahuan yang luas. Sehingga jika kebingungan, jangan malu untuk bertanya kepada mereka. Namun perhatikan apakah mereka sedang fokus atau tidak. Jika sedang fokus, sebaiknya jangan diganggu. Namun jika mereka sedang beristirahat antara set (rest), Genhype dapat mencoba untuk bertanya dengan sopan.
6. Tetap Konsisten
Terakhir setelah mempraktekkan semua tips sebelumnya, jangan lupa untuk tetap konsisten! Karena perkembangan otot dan wawasan latihan beban hanya terjadi jika berlatih secara konsisten. Seiring waktu, Genhype akan merasa bahwa latihan beban di gym adalah salah satu kebutuhan mental dan fisik yang harus dilakukan. Karena menurut American Psychology Association, tubuh akan menghasilkan beberapa hormon seperti endorfin dan dopamin selama berlatih. Membuat suasana hati menjadi lebih positif, serta meningkatkan kesehatan otak.(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.