Ilustrasi Toko Fashion (Sumber: unsplash.com/@valodnovol)

3 Brand Streetwear Lokal dengan Fokus Unik, Oversize sampai Gorpcore

26 March 2024   |   18:46 WIB
Image
Arindra Fachri Satria Pradana Mahasiswa Mass Communication BINUS University

Pakaian mode streetwear menjadi industri yang terus berkembang, dengan kemudahan produksi, pemasaran, dan penjualan berbagai produk. Perkembangan ini tak terkecuali terjadi di Indonesia. Para pebisnis mode atau fesyen lokal berbondong-bondong terjun ke model streetwear 

Melansir Mordor Intelligence, sektor pakaian jadi di Indonesia diproyeksikan mengalami pertumbuhan tahunan sebesar 5,84% pada 2022. Angka ini diprediksi terus naik pada tahun-tahun mendatang, dengan akses produksi tekstil dan garmen yang kian masif. 

Peluang ini dapat melahirkan merek-merek baru, atau mendorong merek yang sudah ada untuk berinovasi lebih jauh, dan membentuk identitas yang khas. Seiring dengan pesatnya industri 'pakaian jalanan', berikut ini adalah beberapa brand streetwear lokal yang punya fokus unik, menjadi nilai pembeda dari merek lain. 

Baca juga: 7 Rekomendasi OOTD Streetwear Wanita, Tampil Kasual dan Kece


1. Nyamanya  


Salah satu tren streetwear belakangan ini mengarah pada pakaian oversize, yang memberikan kebebasan gerak dan sirkulasi udara yang lebih baik, serta menciptakan fitment yang unik. Nyamanya, sesuai dengan namanya, ingin konsumen merasa lebih nyaman dan leluasa bergerak.

Untuk itu, mereka menawarkan berbagai jenis celana yang nyaman seperti Patch, Twenty, Deep Dart dan Two Tone pants. Namun, celana yang paling diminati dari koleksi mereka adalah Easy Pop Pants, yang terbuat dari bahan katun ringan dan dilengkapi karet elastis di pinggang untuk menyesuaikan ukuran konsumen. 

Selain celana, Nyamanya juga menyediakan produk lain seperti Saroong & Black Shirt, No Collar & Essential Cargo Jacket, dan Tsuno Pop Bag. Secara keseluruhan, produk-produk dari Nyamanya cocok bagi mereka yang menginginkan kenyamanan tanpa mengorbankan gaya. Produk yang ditawarkan Nyamanya dibanderol dengan harga mulai dari Rp98.000 - Rp568.000.
 

2. WHITE NOISE FM 


Selain pakaian oversize, pengemmar streetwear di Indonesia mulai berfokus ke aliran fesyen luar negeri bernama gorpcore, tren pakaian yang biasanya dirancang untuk rekreasi outdoor, tapi dipakai sebagai bagian dari modest karena fungsionalitasnya. Arc’teryx, Patagonia, dan Nike ACG adalah beberapa brand yang kerap dikaitkan dengan konsep gorpcore

WHITE NOISE FM adalah merek lokal yang didirikan pada 2020. Merek ini menawarkan pakaian yang familiar dengan konstruksi tidak konvensional, yang memadukan fungsionalitas sehingga dapat digunakan sehari hari.  

Jenis pakaian yang ditawarkan dari brand ini sangat bervariasi, dari warna dan material konstruksinya. Mulai dari kaos, topi, sliced washed & raw denim, dan sabuk kulit. Namun, produk mereka yang paling mencolok adalah Slant Zip Pullover Hooded Jacket dan Briged Hooded Gilet dengan bahan Cotton Twill.

Produk yang ditawarkan oleh WHITE NOISE FM dibanderol dengan harga mulai dari Rp299.000-Rp999.000.
 

3. MANKIND  


MANKIND adalah brand lokal yang berfokus untuk memadukan gaya, dengan bahan dan permainan layer yang khas. Ini terefleksikan dalam desain grafis dan pola. Mereka menawarkan berbagai pakaian unik termasuk kemeja santai, pakaian rajut berbulu halus, jaket dan bawahan dengan standar tailor, aksesori, serta berbagai pakaian lain. 

Layaknya merek internasional, MANKIND juga merilis mengeluarkan koleksinya berdasarkan musim dalam setahun, SS untuk musim semi/musim panas, dan FW untuk musim gugur/dingin. Setiap koleksi memiliki fungsi dan desain yang berbeda dari koleksi sebelumnya, terus-menerus mendorong batas-batas kreatif dan ekspektasi dari pelanggan mereka.

Produk yang ditawarkan oleh MANKIND dibanderol dengan harga mulai dari Rp179.600-Rp1,52 Juta.

Baca juga: 

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Cek Kelebihan dan Kekurangan Perangkat Kindle Sebelum Membelinya

BERIKUTNYA

Ini Perbedaan SPLU, SPKLU & SPBKLU, Yuk Cek Lokasinya Sebelum Mudik

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: