Bang Yedam dan Winter Siap Rilis Lagu Duet Officialy Cool, Intip Foto Teasernya
21 March 2024 |
17:31 WIB
Kolaborasi Bang Yedam dan Winter aespa bakal mewarnai kancah musik K-Pop. Mantan anggota boy group Treasure tersebut menggaet Winter untuk berpartisipasi dalam single barunya berjudul Officialy Cool yang akan diluncurkan pada 2 April 2024 mendatang
Menyusul pengumuman judul lagu barunya, dirilis juga foto teaser dengan konsep yang identik dengan warna-warna soft nuansa musim semi. Tampak potret tersebut menunjukan Bang Yedam dan Winter saling berhadapan namun menghindari pandangan satu sama lain.
Tentunya, teaser tersebut langsung memicu rasa penasaran dari para penggemar. Mereka bertanya-tanya apakah lagunya akan memiliki lirik yang sedih. Meski begitu, baik Bang Yedam dan Winter belum memberikan bocoran terkait proyek kolaborasi mereka.
Officially Cool adalah lagu duet pertama Bang Yedam dengan Winter aespa. Ini juga sekaligus menandai kolaborasi perdananya bersama penyanyi lain sejak debut solonya pada 23 November 2023. Di bawah naungan GF Entertainment, Bang Yedam resmi debut sebagai penyanyi solo setelah meninggalkan grup Treasure dan YG Entertainment.
Baca juga: Jennie BLACKPINK Kolaborasi dengan Rapper Matt Champion Lewat Single Slow Motion
Pria kelahiran 2002 tersebut meluncurkan lagu pra-rilis berjudul Miss You pada 10 November, lalu menyusul mini album pertamanya yang berjudul Only One pada 23 November 2023. Albumnya berisi enam lagu, di antaranya Only One sebagai lagu utama, lalu hebeolle, Come To Me, Miss You (Alternative Rock ver.,Not At All, dan Miss You (Piano ver.)
Setelah meluncurkan single kolaborasinya dengan Winter aespa, Bang Yedam bakal menggelar jumpa penggemar di Manila, Filipina yang bertajuk ‘Be Your D..’ BANG YEDAM 2024 1ST ASIA FAN MEETING in MANILA pada 1 Juni 2024 mendatang. Acara akan dihelat di Samsung Hall @ SM AURA - Manila, Philippines.
Bang Yedam merupakan seorang penyanyi, penari, penulis lagu berbakat dari Korea Selatan. Lahir sebagai anak tunggal dari keluarga musisi, bakat dan kecintaannya terhadap musik tumbuh secara alami.
Ayahnya Bang Dae-sik telah merilis lebih dari 40 lagu untuk iklan dan animasi, termasuk lagu pembuka untuk anime Jepang, seperti Pokemon dan Dragon Ball versi Korea dan lainnya.
Sementara ibunya, Jung Mi-young adalah penyanyi yang kerap membawakan ost drama Korea, diantaranya Friends dan After the Show End. Tak ketinggalan pamannya, Bang Yong-seok juga dikenal sebagai komposer dan sutradara di industri film.
Nama Bang Yedam mulai dikenal setelah mengikuti kompetisi bernyayi K-pop Star 2 yang tayang di stasiun TV SBS pada 2012 dan berhasil meraih gelar runner-up. Bang Ye-dam kemudian menandatangi kontrak eksklusif dengan YG Entertainment pada Juni 2013, lalu menjadi trainee dan didebutkan sebagai anggota Treasure.
Namun, karier bermusiknya tak lama bersama Treasure, Bang Yedam akhirnya memutuskan keluar pada November 2022 karena ingin fokus berkarir sebagai produser.
Editor: Fajar Sidik
Menyusul pengumuman judul lagu barunya, dirilis juga foto teaser dengan konsep yang identik dengan warna-warna soft nuansa musim semi. Tampak potret tersebut menunjukan Bang Yedam dan Winter saling berhadapan namun menghindari pandangan satu sama lain.
BANG YEDAM x WINTER
— BANG YEDAM (@_YEDAM_OFFICIAL) March 18, 2024
Digital Single ‘Officially Cool’@aespa_official
Coming Soon
2024.04.02 18:00 (KST)#Officially_Cool ##YEDAMxWINTER #??x??#??? #BANGYEDAM#?? #WINTER #aespa pic.twitter.com/hEYSqs6dKA
Officially Cool adalah lagu duet pertama Bang Yedam dengan Winter aespa. Ini juga sekaligus menandai kolaborasi perdananya bersama penyanyi lain sejak debut solonya pada 23 November 2023. Di bawah naungan GF Entertainment, Bang Yedam resmi debut sebagai penyanyi solo setelah meninggalkan grup Treasure dan YG Entertainment.
Baca juga: Jennie BLACKPINK Kolaborasi dengan Rapper Matt Champion Lewat Single Slow Motion
Pria kelahiran 2002 tersebut meluncurkan lagu pra-rilis berjudul Miss You pada 10 November, lalu menyusul mini album pertamanya yang berjudul Only One pada 23 November 2023. Albumnya berisi enam lagu, di antaranya Only One sebagai lagu utama, lalu hebeolle, Come To Me, Miss You (Alternative Rock ver.,Not At All, dan Miss You (Piano ver.)
Setelah meluncurkan single kolaborasinya dengan Winter aespa, Bang Yedam bakal menggelar jumpa penggemar di Manila, Filipina yang bertajuk ‘Be Your D..’ BANG YEDAM 2024 1ST ASIA FAN MEETING in MANILA pada 1 Juni 2024 mendatang. Acara akan dihelat di Samsung Hall @ SM AURA - Manila, Philippines.
Profil Bang Yedam
Ayahnya Bang Dae-sik telah merilis lebih dari 40 lagu untuk iklan dan animasi, termasuk lagu pembuka untuk anime Jepang, seperti Pokemon dan Dragon Ball versi Korea dan lainnya.
Sementara ibunya, Jung Mi-young adalah penyanyi yang kerap membawakan ost drama Korea, diantaranya Friends dan After the Show End. Tak ketinggalan pamannya, Bang Yong-seok juga dikenal sebagai komposer dan sutradara di industri film.
Nama Bang Yedam mulai dikenal setelah mengikuti kompetisi bernyayi K-pop Star 2 yang tayang di stasiun TV SBS pada 2012 dan berhasil meraih gelar runner-up. Bang Ye-dam kemudian menandatangi kontrak eksklusif dengan YG Entertainment pada Juni 2013, lalu menjadi trainee dan didebutkan sebagai anggota Treasure.
Namun, karier bermusiknya tak lama bersama Treasure, Bang Yedam akhirnya memutuskan keluar pada November 2022 karena ingin fokus berkarir sebagai produser.
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.