Ghea Indrawari (Sumber gambar: Hits Records)

Ghea Indrawari Rilis Album Perdana, Ajak Pendengar Refleksi Kehidupan

15 March 2024   |   15:46 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Like
Setelah pertama kali mencuri perhatian di panggung musik pada Indonesian Idol Season-9, disambung dengan merilis banyak single hits, Ghea Indrawari kini menemui babak baru dalam kariernya. Untuk kali pertama, setelah enam tahun karier bermusiknya, Ghea akhirnya merilis album penuh.

Album yang diberi tajuk Berdamai ini terasa makin istimewa bagi Ghea karena dirilis tepat pada hari ulang tahunnya ke-26. Ghea yang dinaungi label musik Hits Records menghadirkan 10 lagu di album tersebut.

Baca juga: Aziz Hedra Luncurkan 'Lesson', Album Mini Penuh Makna Pembelajaran Hidup

 
Ghea Indrawari (Sumber gambar: Hits Records)
Lagu-lagu di dalam album ini tampil dengan warna yang cukup beragam. Dari 10 lagu, di antaranya ada judul Jiwa Yang Bersedih dan Masa Mudaku Habis yang telah dirilis sebelumnya dalam bentuk single pada 2023.

Lagu Jiwa Yang Bersedih bahkan menjadi hit yang cukup fenomenal pada tahun lalu. Single dengan nuansa sedih itu berhasil diputar sebanyak 284 juta lebih di platform digital dan meraih sejumlah penghargaan lain.

Sementara itu, di album Berdamai ini, akan ada 8 lagu baru yang dirilis dan menyuguhkan musikalitas dari seorang Ghea Indrawari. Beberapa lagu lain di album ini di antaranya Terima Kasih Sudah Bertahan, Kau Tau Namaku, Bukan Kisahku, Malaikat, Teramini, Manusia Paling Bahagia, dan 3 lagu lainnya.

Bagi Ghea album Berdamai ini menjadi semacam refleksi baginya dalam memahami dirinya sendiri. Di album ini, Ghea merasa menemukan makna baru tentang kehidupan yang penuh dengn pasang surut, pahit manis, dan bahagia serta sedih yang tak terelakan.

Perasaan-perasaan tersebut kemudian dirajut oleh Ghea ke dalam 10 lagunya di album perdanannya ini. Ghea berharap lewat album ini, dirinya dapat mewakilkan siapa pun, utamanya para pendengarnya, yang sedang memiliki keresahan dalam hidup hingga pada akhirnya menemukan satu ujung, yakni berdamai atas apa pun yang terjadi.

 
Ghea Indrawari (Sumber gambar: Hits Records)
Secara spesial, seluruh lirik lagu di album ini juga ditulis sendiri olehnya. Dalam proses kreatifnya, semua lagu ini selalu diambil berdasarkan kisah dirinya yang telah menjalani kurang lebih 25 tahun dalam kehidupan ini.

Album Berdamai bak curahan hati jebolan Indonesian Idol 2018 tersebut. Untuk memfinalisasi proses kreatifnya, Ghea dibantu oleh Andrew Joscha Sinaga sebagai produser

“Tadinya aku bingung mau kasih judul apa untuk album ini, tetapi akhirnya aku pilih Berdamai karena maknanya paling cocok dengan pesan yang mau aku sampaikan. Tentang pentingnya berdamai dengan keadaan dan diri sendiri,” ucap Ghea dalam keterangan tertulisnya, Jumat (15/3/2024).

Ghea berharap pesan di setiap lagu-lagunya bisa sampai ke hati para pendengarnya. Ghea juga berharap dengan album Berdamai ini, makin banyak orang merasakan makna damai setiap kali mendengarkan lagu-lagunya.

Di luar itu, album ini juga menjadi pembuktian bagi Ghea sebagai musisi yang patut diperhitungkan. Album dalam musik, memang kerap berbeda dari single, sesuatu yang tampak lebih besar dan penanda penting dari sang musisi.

Album Berdamai saat ini sudah bisa didengarkan di berbagai platform musik. Untuk melengkapinya, dirinya juga merilis musik video Terima Kasih Sudah Bertahan, yang menjadi single pertama dalam album ini yang bisa disaksikan di YouTube Hits Records.
 



(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Jadwal Pertandingan MPL ID S13 Week 2, Ada 8 Pertandingan Sengit Siap Berlangsung

BERIKUTNYA

Endah N Rhesa Bersiap Rilis Album Spesial Rayakan 2 Dekade Bermusik

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: