Terinspirasi Kisah Nyata Pengusiran Setan di Indonesia, Film Kuasa Gelap Tayang Februari 2024
07 February 2024 |
10:30 WIB
Sejumlah rumah produksi terus berlomba-lomba memproduksi film horor dengan ragam cerita. Terbaru, ada film horor Kuasa Gelap garapan Ideosource Entertainment dan Paragon Pictures. Film yang disutradarai oleh Bobby Prasetyo itu akan segera memulai proses pengambilan gambar pada minggu kedua Februari 2024.
Mengangkat tema eksorsisme atau ritual pengusiran setan dengan latar belakang agama Katolik, film Kuasa Gelap mengisahkan perjalanan seorang pastor yang meragukan imannya. Dia mendapati dirinya harus terlibat dalam pengusiran setan yang menguasai seorang remaja.
Baca juga: 5 Fakta Seru Kuasa Gelap, Film Eksorsis Lokal tentang Pengusiran Setan
Arvin Sutedja, produser mengatakan kisah film ini terinspirasi dari kisah nyata pengusiran setan di Indonesia. Dalam proses penggarapannya, kata Arvin, pihaknya meneliti kasus eksorsisme di Indonesia secara intensif.
Tim juga berkonsultasi dengan para Romo yang memiliki pengalaman langsung di lapangan, serta melibatkan pihak gereja dalam tahap produksi film, mulai dari riset, pengembangan naskah, persiapan syuting, hingga proses pengambilan gambar.
“Kami melakukan riset dengan menghadiri seminar eksorsisme di Pontianak dan mempelajari ritual eksorsisme di Solo. Kami memastikan integritas ritual ini dan melakukan audiensi dengan Institusi Gereja Katolik," katanya dalam keterangan resminya.
Hal itu diamini oleh Bobby Prasetyo selaku sutradara. Menurutnya, penggarapan film Kuasa Gelap telah melalui riset mendalam, sampai-sampai menjadi proses persiapan paling ekstensif dari semua film yang pernah dikerjakannya. Para pemain dan kru dari seluruh departemen, lanjutnya, menunjukkan totalitasnya selama masa persiapan.
"Kami melakukan workshop para aktor dengan bimbingan pastor serta proses reading dan diskusi yang intensif terkait cerita dan latar belakang karakter,” ujarnya.
Selain menginformasikan rencana proses pengambilan gambar, Ideosource Entertainment dan Paragon Pictures juga mengumumkan jajaran pemain baru yang turut bergabung membintangi film Kuasa Gelap. Sebelumnya, telah diumumkan tiga pemain yang akan melakoni film itu yakni Jerome Kurnia, Lukman Sardi, dan Astrid Tiar.
Melengkapi formasi itu, hadir beberapa pemain baru yang merupakan para aktris muda seperti Lea Ciarachel yang berperan sebagai Kayla, Freya JKT48 memerankan karakter Cilla, dan Delia Husein sebagai Suster Indah.
Robert Ronny selaku produser mengatakan Kuasa Gelap adalah film yang kisahnya bersumber dari kisah nyata. Oleh karena itu, kata Robert, pihaknya menggandeng bintang-bintang baru, terutama untuk peran Kayla, tokoh utama perempuan dalam cerita.
"Kami yakin kehadiran mereka akan membangun relatability dengan penonton. Lea Ciarachel dan Freya JKT48 memiliki bakat yang luar biasa dan potensi besar. Semoga lewat film Kuasa Gelap, Lea dan Freya dapat memberikan nuansa segar dan menjadi bagian penting dalam industri film Indonesia," ucapnya.
Kuasa Gelap menjadi film horor kelima yang disutradarai Bobby Prasetyo. Sebelumnya, sutradara kelahiran Semarang itu telah menggarap film Kultus Iblis (2023), Pamali: Dusun Pocong (2023), Pamali (2022), dan Eyang Putri (2021). Tak hanya film horor, Bobby juga pernah menyutradarai beberapa film dan serial drama seperti Dear Stranger (2022) dan Bunda, Kisah Cinta 2 Kodi (2018).
Sementara itu, film Kuasa Gelap menjadi film kedua yang dibintangi oleh aktris Astrid Tiar setelah comeback ke dunia layar lebar dengan film Tulah 6/13 pada 2023. Di film Kuasa Gelap, aktris berusia 37 tahun itu akan berperan sebagai Maya. Sebelumnya, Astrid juga telah membintangi sejumlah film dan serial di antaranya Ananta (2018), Critical Eleven (2017), dan Badai di Ujung Negeri (2011).
Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah daftar pemain film Kuasa Gelap.
Baca juga: Daftar Film Horor Indonesia yang Tayang di Bioskop Februari 2024
Editor: Dika Irawan
Mengangkat tema eksorsisme atau ritual pengusiran setan dengan latar belakang agama Katolik, film Kuasa Gelap mengisahkan perjalanan seorang pastor yang meragukan imannya. Dia mendapati dirinya harus terlibat dalam pengusiran setan yang menguasai seorang remaja.
Baca juga: 5 Fakta Seru Kuasa Gelap, Film Eksorsis Lokal tentang Pengusiran Setan
Arvin Sutedja, produser mengatakan kisah film ini terinspirasi dari kisah nyata pengusiran setan di Indonesia. Dalam proses penggarapannya, kata Arvin, pihaknya meneliti kasus eksorsisme di Indonesia secara intensif.
Tim juga berkonsultasi dengan para Romo yang memiliki pengalaman langsung di lapangan, serta melibatkan pihak gereja dalam tahap produksi film, mulai dari riset, pengembangan naskah, persiapan syuting, hingga proses pengambilan gambar.
“Kami melakukan riset dengan menghadiri seminar eksorsisme di Pontianak dan mempelajari ritual eksorsisme di Solo. Kami memastikan integritas ritual ini dan melakukan audiensi dengan Institusi Gereja Katolik," katanya dalam keterangan resminya.
Hal itu diamini oleh Bobby Prasetyo selaku sutradara. Menurutnya, penggarapan film Kuasa Gelap telah melalui riset mendalam, sampai-sampai menjadi proses persiapan paling ekstensif dari semua film yang pernah dikerjakannya. Para pemain dan kru dari seluruh departemen, lanjutnya, menunjukkan totalitasnya selama masa persiapan.
"Kami melakukan workshop para aktor dengan bimbingan pastor serta proses reading dan diskusi yang intensif terkait cerita dan latar belakang karakter,” ujarnya.
Selain menginformasikan rencana proses pengambilan gambar, Ideosource Entertainment dan Paragon Pictures juga mengumumkan jajaran pemain baru yang turut bergabung membintangi film Kuasa Gelap. Sebelumnya, telah diumumkan tiga pemain yang akan melakoni film itu yakni Jerome Kurnia, Lukman Sardi, dan Astrid Tiar.
Melengkapi formasi itu, hadir beberapa pemain baru yang merupakan para aktris muda seperti Lea Ciarachel yang berperan sebagai Kayla, Freya JKT48 memerankan karakter Cilla, dan Delia Husein sebagai Suster Indah.
Robert Ronny selaku produser mengatakan Kuasa Gelap adalah film yang kisahnya bersumber dari kisah nyata. Oleh karena itu, kata Robert, pihaknya menggandeng bintang-bintang baru, terutama untuk peran Kayla, tokoh utama perempuan dalam cerita.
"Kami yakin kehadiran mereka akan membangun relatability dengan penonton. Lea Ciarachel dan Freya JKT48 memiliki bakat yang luar biasa dan potensi besar. Semoga lewat film Kuasa Gelap, Lea dan Freya dapat memberikan nuansa segar dan menjadi bagian penting dalam industri film Indonesia," ucapnya.
Kuasa Gelap menjadi film horor kelima yang disutradarai Bobby Prasetyo. Sebelumnya, sutradara kelahiran Semarang itu telah menggarap film Kultus Iblis (2023), Pamali: Dusun Pocong (2023), Pamali (2022), dan Eyang Putri (2021). Tak hanya film horor, Bobby juga pernah menyutradarai beberapa film dan serial drama seperti Dear Stranger (2022) dan Bunda, Kisah Cinta 2 Kodi (2018).
Sementara itu, film Kuasa Gelap menjadi film kedua yang dibintangi oleh aktris Astrid Tiar setelah comeback ke dunia layar lebar dengan film Tulah 6/13 pada 2023. Di film Kuasa Gelap, aktris berusia 37 tahun itu akan berperan sebagai Maya. Sebelumnya, Astrid juga telah membintangi sejumlah film dan serial di antaranya Ananta (2018), Critical Eleven (2017), dan Badai di Ujung Negeri (2011).
Daftar Pemeran
Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah daftar pemain film Kuasa Gelap.
- Lukman Sardi sebagai Pastor Rendra
- Jerome Kurnia sebagai Pastor Thomas
- Astrid Tiar sebagai Maya
- Lea Ciarachel sebagai Kayla
- Freya JKT48 sebagai Cilla
- Delia Husein sebagai Suster Indah
Baca juga: Daftar Film Horor Indonesia yang Tayang di Bioskop Februari 2024
Editor: Dika Irawan
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.