Amazon Prime Video (sumber gambar: Unsplash/Thibault Penin)

Amazon Prime Video Kenakan Tambahan US$3 untuk Menyaksikan Konten Tanpa Iklan

31 January 2024   |   20:39 WIB
Image
Paundra Zakirulloh Mahasiswa Institut Ilmu Sosial & Ilmu Politik Jakarta, Jurusan Ilmu Jurnalistik

Like
Pelanggan Prime Video akan melihat sesuatu yang baru saat menonton film di platform tersebut, pasalnya mereka akan memasang iklan saat streaming konten. Sebelumnya, pada bulan September layanan streaming Amazon mengumumkan rencana untuk memperkenalkan "iklan terbatas" di acara TV dan film Prime Video.

Tidak hanya itu, Amazon juga mengumumkan akan meluncurkan opsi bebas iklan baru dengan harga tambahan US$2,99 per bulan, pelanggan akan diberitahu tentang perubahan pada Prime Video dengan pop-up yang berbunyi: Film dan acara TV yang disertakan dengan Prime sekarang memiliki iklan terbatas. Anda dapat meningkatkan ke bebas iklan seharga US$2,99/bulan.

Baca juga: Perbandingan Tarif Berlangganan Disney+ Hotstar, Netflix, VIU, dan Prime di Indonesia

“Untuk terus berinvestasi pada konten yang menarik dan terus meningkatkan investasi tersebut dalam jangka waktu yang panjang, mulai awal 2024, acara dan film Prime Video akan menyertakan iklan terbatas,” kata Amazon tahun lalu.

Dikutip dari Gizmodo, mulai 29 Januari 2024 film dan acara TV Prime Video akan mencakup iklan terbatas. Pada saat ini, Amazon masih perlahan-lahan untuk menerapkan iklan di konten Prime Video, minggu ini di AS, Inggris, Jerman, dan Kanada setelah itu akan diikuti oleh Prancis, Italia, Spanyol, Meksiko, dan Australia pada akhir tahun ini.

Perusahaan juga mengatakan tidak ada tindakan yang diperlukan untuk pelanggan Prime Video dan tidak membuat perubahan pada harga berlangganan Prime saat ini. Akan tetapi, meningkatkan langgnan ke Prime Video bebas iklan akan membuat biaya bulanan menjadi US$17,98. Saat ini, keanggotaan Prime Video tanpa manfaat Prime lainnya adalah US$8,99 per bulan.

Pelanggan dapat meningkatkan ke paket Prime Video bebas iklan dengan mengakses pengaturan akun mereka dan kemudian memilih opsi 'Bebas Iklan' untuk memulai langganan bebas iklan mereka.

Prime Video adalah platform streaming terbaru dan yang paling berani yang menyertakan iklan di seluruh pilihan langganan yang dipilih oleh pengguna. Sebagian besar pesaing seperti Netflix, Disney+, dan Peacock tidak seberani itu, mereka memperkenalkan iklan dengan lebih halus dengan menawarkan opsi lebih murah.

Di sisi lain, Apple TV+ adalah satu-satunya layanan streaming yang saat ini tidak memiliki iklan, tetapi menjadi salah satu platform streaming yang terkecil dengan 25 juta pelanggan yang berbanding jauh dengan Prime Video yang memiliki pelanggan sebanyak 200 juta.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

Cek Sinopsis Film Orion and the Dark, Animasi Teranyar Sean Charmatz x Charlie Kaufman

BERIKUTNYA

Sinopsis Kang Mak, Adaptasi Indonesia dari Film Horor Komedi Thailand

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: