Menu XXX by Leon Goldstein (Sumber gambar: Indah Permata Hati/Hypeabis.id)

Merasai Kemewahan Menu Kolaborasi Hidangan Eropa & Asia di XXX by Leon Goldstein

29 January 2024   |   22:00 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Tiada habisnya mengulik makanan khas dari berbagai negara. Tren menu gabungan atau fusion pun membuat cita rasa kuliner makin kaya. Tak ayal, chef di seluruh dunia berlomba mengeksplorasi kuliner yang digabungkan untuk menciptakan kelezatan baru dan unik.

Hal tersebut juga dilakukan oleh XXX by Leon Goldstein, yang terletak di Le Meridien Hotel Jakarta. Lounge berkonsep classy dan bold itu menawarkan sensasi cita rasa makanan autentik berkonsep modern. 

Baca juga: Menikmati Sensasi Empuk Daging Sapi Australia di Salt & Sizzle Steakhouse
 
Executive Chef XXX by Leon Goldstein, Gladys Suwandhi, mengatakan pengalaman menjajal makanan bagi para pelanggan yang datang merupakan fokus utama. Untuk urusan menu, pihaknya juga menyediakan pilihan yang bervariasi, mulai dari hidangan ringan hingga berat yang terinspirasi dari menu gabungan Eropa dan Asia. 

“Aku mau mereka yang datang bisa mencicipi makanan-makanan populer dari berbagai negara dengan hanya mengunjungi lounge ini. Makanya fokus menu makanannya ke Eropa dan Asia supaya hidangan kita bisa menyesuaikan selera pengunjung,” katanya. 

Gladys menyatakan bahwa negara-negara di Eropa punya hidangan yang unik. Prancis misalnya yang punya hidangan pasta dan pannacota otentik. Di sisi lain, Asia memiliki hidangan kaya rempah dan gurih. Misalnya laksa dari Singapura, nasi goreng dari Indonesia, dan lainnya.

Uniknya, Gladys membuat menu-menu ini selalu dengan konsep gabungan. Misalnya, nasi goreng yang diberi kondimen berupa tiram agar membuat cita rasanya memiliki sentuhan khas Australia. Beberapa menu yang dihidangkan, seperti Waffle Fries dan Smoked Salmon Tacos juga menjadi kuliner andalan di XXX by Leon Goldstein.
 

Waffle Fries XXX by Leon Goldstein (Sumber gambar: Indah Permata Hati/Hypeabis.id)

Waffle Fries XXX by Leon Goldstein (Sumber gambar: Indah Permata Hati/Hypeabis.id)

Selain itu, salah satu menu yang paling disorot adalah hidangan bebek dengan tekstur lembut yang disajikan dengan saus gurih. Gladys mengatakan menu tersebut terinspirasi dari French Twist, di mana pengujung bisa menikmati bebek yang kerap dianggap punya tekstur alot, tapi disajikan dengan lembut lewat proses masak yang panjang. 

Untuk menyatukan menu-menu fusion antara Eropa dan Asia, Gladys mengaku banyak belajar dalam memadukan dan menemukan perpaduan bumbu yang cocok. Baginya, konsep mencocokan bumbu merupakan hal penting dalam hidangan gabungan.

Misalnya, dalam memadukan rempah khas negara satu dengan lainnya, seorang chef harus mengetahui rasa autentik dari tiap-tiap makanan sehingga bisa menghasilkan penyatuan yang pas dan nikmat. Selain memiliki kemampuan memadukan masakan, menu fusion juga memerlukan banyak eksperimen rasa.

Baca juga: Mencicipi Mi Kari Viral di Resto Seporsi Mie Kari

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Dapat Meningkatkan Refleks Tubuh, Cek Manfaat & Kiat Olahraga Pingpong

BERIKUTNYA

5 Karya Maestro Lukis Sering Jadi Sasaran Protes, Mona Lisa hingga Death and Life

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: