Captivating the King menjadi ajang bagi Cho Jung-seok dan Shin Se-kyung beradu peran (Sumber gambar: Netflix/diolah)

Sinopsis Captivating the King, Drakor Netflix Baru Cho Jung-seok & Shin Se-kyung

22 January 2024   |   20:31 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Captivating the King menjadi salah satu serial drama Korea Selatan yang tengah tayang di platform over the top (OTT) Netflix. Karya dengan latar belakang kerajaan itu menjadi ajang bagi aktor Cho Jung-seok dan aktris Shin Se-kyung saling beradu peran.

Drakor Captivating the King bercerita tentang perebutan kekuasaan kerajaan dan politik. Namun, di tengah-tengah itu semua, sang pangeran tertarik dengan seorang wanita cantik yang pandai bermain baduk. Sang wanita yang punya rencana balas dendang, justru memiliki perasaan cinta terhadap pangeran, hal yang tak pernah diharapkannya. 

Pertemuan keduanya terjadi saat sang pangeran pulang ke istana dan tidak mendapatkan sambutan hangat setelah diasingkan atas perintah dari Dinasti Qing. Sementara itu, tokoh perempuan pemain baduk adalah orang yang misterius dan suka menghindar.

Baca juga: Drakor Baru Long Time No Sex (LTNS) Hadirkan Duet Esom dan Ahn Jae-hong

Serial ini melibatkan dua aktor dan aktris kenamaan Negeri Ginseng sebagai pemeran utamanya. Mereka adalah Cho Jung-seok dan Shin Se-kyung. Di proyek ini, Jung-seok berperan sebagai pangeran Lee-in. sementara Se-kyung memerankan karakter Kang Hee-soo, yakni wanita cantik yang pandai bermain baduk.

Penampilan keduanya dalam Captivating the King layak ditonton oleh para pencinta Drakor. Bukan tanpa alasan, dua pemeran utama dalam serial ini merupakan pemeran top asal Negeri Ginseng. 

Jung-seok pernah membintangi berbagai judul film dan serial. Tidak hanya itu, dia juga tercatat telah meraih banyak penghargaan. Selain Captivating the King, serial lain yang pernah dibintangi oleh sang aktor adalah Hospital Playlist 2, Hospital Playlist, Nokdu Flower, Familiar Wife, Two Cops, The Legend of the Blue Sea, dan sebagainya. Sementara untuk film layar lebar, dia pernah membintangi judul Land of Happiness, Exit, Hit-and-Run Squad, The Drug King, My Annoying Brother, dan lainnya.

Selama kariernya, penghargaan yang pernah dibawa pulang seperti Best Actor (Nokdu Flower) dalam SBS Drama Awards 2019. Kemudian, Best Actor (Two Cops) dalam MBC Drama Awards 2017, Best Actor (Don't Dare to Dream) SBS Drama Awards 2016, Excellent Actor (You Are The Best!) dalam  KBS Drama Awards 2013, dan masih banyak lagi. 

Sementara Shin Se-kyung adalah dara cantik asal Korea Selatan yang juga telah membintangi banyak film dan serial drama Korea Selatan. Wanita kelahiran 1990 itu pun tercatat telah memperoleh banyak penghargaan.

Se-kyung pernah berperan dalam film The Preparation, Tazza: The Hidden Card, Soar Into The Sun, Hindsight, dan sebagainya. Kemudian, serial drama yang pernah diperankannya adalah Arthdal Chronicles: The Sword of Aramun, Run On, Rookie Historian Goo Hae-Ryung, sampai Black Knight: The Man Who Guards Me

Adapun, penghargaan yang pernah diraih oleh sang aktris seperti Best Actress (Rookie Historian Goo Hae-Ryung) MBC Drama Awards 2019, Excellent Actress (The Roots of Throne) SBS Drama Awards pada 2015, Ten Star Award dalam SBS Drama Awards 2015, dan sebagainya. 

Baca juga: Aktris Kim Go Eun Akan Berperan Dalam Serial Drakor Netflix Berjudul Two Women
 

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

7 Film & Serial yang Tayang di Disney+ Hotstar Februari 2024

BERIKUTNYA

Raihan Fahrizal, Model Indonesia Pertama untuk Louis Vuitton di Paris Fahion Week 2024

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: