The Rose (Sumber gambar: Instagram/official_therose)

Serba-serbi Konser The Rose Jakarta, Rundown & Prediksi Setlist Dawn to Dusk

20 January 2024   |   07:05 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Band indie rok Korea Selatan, The Rose, bersiap menyapa para penggemarnya di Indonesia dalam konser Dawn To Dusk yang bakal digelar hari ini, Sabtu (20/1/2024). Konser yang dipromotori NB Entertainment dan GoLive Indonesia ini bakal digelar di The Kasablanka Hall, Kota Kasablanka, Jakarta.

Dawn To Dusk adalah konser dari The Rose yang masuk menjadi bagian dari tur dunia yang sedang dijalani sang musisi. Indonesia terpilih kembali menjadi negara yang didatangi oleh band yang dikenal lewat lagu "Insomnia" tersebut.

Kedatangan The Rose ke Indonesia ini akan menjadi yang kedua kalinya. Sebelumnya, musisi yang digawangi Woo Sung, Lee Ha-joon, Park Do-joon, dan Lee Jae-hyeong ini tampil dengan formasi lengkap pada Januari 2023 lalu di Jakarta.

Kini band yang punya single hits "Sour" dan "Back To Me" ini bakal kembali menyambangi Black Rose, sebutan penggemarnya, yang berada di Tanah Air. Terlebih, konser ini adalah panggung musik pertama mereka setelah perilisan album terbaru The Rose DUAL.

“Halo Jakarta, kami The Rose. Senang melihatmu, kami sangat bersemangat untuk konser di Jakarta. Kami akan tampil di Dawn to Dusk. Sebentar lagi, jadi ayo datang,” ucap The Rose dikutip Hypeabis.id dari laman Instagram GoLive Indonesia, Sabtu (20/1/2024). 

Baca juga: IU Siap Gelar Konser H.E.R di Indonesia April 2024, Cek Informasinya
 

Rundown Konser The Rose Jakarta 

Bagi Black Rose yang telah mendapatkan tiket, sebaiknya mulai mempersiapkan diri dan tidak datang ke konser pada jam-jam terakhir sebelum open gate. Hal ini untuk menghindari potensi keterlambatan.

Untuk para pemegang tiket VVIP, VVIP, dan VIP Dawn, open gate bagi penonton sudah mulai dibuka pada pukul 15.00 WIB. Nantinya, pada pukul 16.40 WIB, penonton sudah bisa memasuki Entrance Hall untuk segera menikmati Soundcheck Experience.

Adapun, acara Soundcheck Experience dan Q&A akan berlangsung pukul 17.00 WIB. Namun, benefit ini hanya berlaku untuk para pemegang tiket VVVIP, VVIP, dan VIP. Setelah sesi ini selesai, penonton akan diberi kebebasan untuk menikmati berbagai keseruan lain di lokasi konser.

Open gate untuk penonton umum baru akan dibuka pada pukul 18.00 WIB. Lalu, pukul 18.45, penonton baru akan mulai memasuki ke area konser di Entrance Hall. Konser baru akan dibuka pada pukul 20.00 WIB. Lalu, setelahnya, akan ada meet and greet untuk pemegang tiket VVVIP dan VVIP.

Berikut rundown lengkap konser The Rose di Jakarta:
  • Pukul 15.00 WIB: Open Gate VVVIP, VVIP dan VIP Dawn
  • Pukul 16.40 WIB: Entrance Hall, Soundcheck experience
  • Pukul 17.00 WIB: Soundcheck and Q&A: VVVIP, VVIP dan VIP Dawn
  • Pukul 18.00 WIB: Open gate all category
  • Pukul 18.45 WIB: Entrance Hall
  • Pukul 20.00 WIB: Showtime
  • Pukul 22.00 WIB: Meet and Greet VVVIP, VVIP dan VIP Dawn


Prediksi Setlist Konser The Rose Jakarta

Jakarta akan menjadi pemberhentian pertama dari konser Dawn To Dusk Asia Tour. Black Roses Indonesia bakal mendapatkan kesempatan spesial menjadi yang pertama menyaksikan The Rose dalam rangkaian tur terbaru mereka.

Setelah Jakarta, The Rose bakal menyambangi sejumlah negara lain di Asia, seperti ke Filipina, India, Malaysia, dan Korea Selatan. Mereka kemudian akan melanjutkan dengan tur Eropa, mulai dari Jerman, Denmark, Norwegia, Swedia, Finlandia, Polandia, Hungaria, Austria, Italia, Swiss, Belanda, Belgia, Prancis, dan Spanyol.

Dalam sebuah konser, band umumnya akan merahasiakan setlist apa yang akan mereka bawa di panggung. Sebab, hal ini biasanya berkaitan dengan element of surprise yang ingin dihadirkan kepada penonton.

Hingga hari ini, The Rose pun tidak mengumumkan secara resmi lagu-lagu apa saja yang akan dibawakannya malam nanti. Namun, dalam konser ini, The Rose diprediksi masih akan membawakan lagu-lagu hit mereka.

Mengacu pada tiga tur konsernya di Texas, Austin, dan Phoenix, penggemar sebenarnya sudah bisa menebak-nebak lagu mana saja yang akan masuk ke daftar setlist penampilannya di Jakarta. Dalam konser tersebut, lagu-lagu seperti "Back to Me", "YES" hingga "Shift" cukup konsisten terus dibawakan.

Berikut adalah prediksi setlist yang dikutip dari setlist.fm berdasarkan tiga konser terakhir The Rose:
  1. Eclipse
  2. Dawn
  3. You’re Beautiful
  4. Shift
  5. Lifeline
  6. RED
  7. Nauseous
  8. Back to Me
  9. Yes
  10. ILY (Jae-hyeong and Ha-joon)
  11. Time
  12. Beauty and the Beast
  13. Angel
  14. Definition of ugly is
  15. Take Me Down
  16. Alive
  17. Sorry
  18. Cure
  19. She's in the Rain
  20. Sour
  21. Cosmo
  22. Wonder
Baca juga: Kyuhyun Super Junior Bakal Konser di Indonesia Mei 2024

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Mendobrak Kesepian Malam di Malioboro Lewat Karya Skysphire

BERIKUTNYA

Daftar Peringkat Tiga Terbaik Sementara Piala Asia 2023, Cek Ranking Indonesia

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: