Ilustrasi mobil listrik BYD Atto 3 (sumber gambar BYD)

Mulai Meluncur di Indonesia, Cek Model & Harga Mobil Listrik BYD 

18 January 2024   |   21:14 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Mobil listrik Build Your Dream (BYD) akhirnya resmi mengaspal dan masuk pasar Indonesia. Tak tanggung-tanggung, produsen mobil listrik asal China itu langsung meluncurkan tiga jenis serii mobil listrik paling mutakhir  pada Kamis, (18/1/24).

Eagle Zhao, President Director PT BYD Motor Indonesia, mengatakan, diluncurkannya tiga model mobil listrik ini membuktikan keseriusan mereka hadir di dalam negeri. Ketiga jenis mobil tersebut adalah seri Dolphin, Atto 3, dan Seal.

Hadirnya tiga model EV secara sekaligus, merupakan cara BYD untuk memberikan pilihan kepada konsumen untuk menentukan selera dalam mendukung mobilitas mereka. Hal ini juga dilakukan sebagai salah satu strategi dalam membangun pasar yang kuat di Indonesia. 

"Peluncuran ini merupakan suatu hal yang positif bagi BYD. Lewat inovasi ini, kami ingin berkontribusi mengembangkan perilaku masyarakat sebagai bagian dari ekosistem energi baru," katanya pada wartawan.

Baca juga;  5 Mobil Listrik dengan Daya Jelajah yang Bisa Diandalkan

Menurut Eagle, seluruh mobil listrik BYD juga teruji secara global  dan didistribusikan hampir di 70 negara. Bahkan, tiga jenis mobil ini juga memiliki keunggulan yang khas yang menjadi standar BYD, dan telah mendapatkan sertifikat Euro NCAP bintang 5.

Adapun, sebagai sumber energinya, ketiga model tersebut juga bergerak dengan energi baterai blade yang diciptakan secara mandiri oleh BYD. Dia mengklaim jenis baterai ini merupakan salah satu yang teraman di dunia karena telah mengalami pengujian ekstrim dalam kondisi yang ketat.

"Kami berharap hadirnya tiga model mobil ini dapat membuka pintu BYD sebagai bagian dari industri kendaraan elektrifikasi di Indonesia,” tuturnya.


Spesifikasi & Harga Mobil

Dari segi desain, BYD Seal hadir dengan tampilan bagian depan berbentuk X yang sporty dan stylish. Hadirnya lampu ganda unik di bagian depan juga memberi kesan keseimbangan yang tajam, yang menggambarkan kombinasi performa dan gaya.

Dari segi interior, mobil ini juga dilengkapi Windshield Head-Up Display (W-HUD), teknologi yang memproyeksikan informasi langsung ke kaca depan. Desain ini diklaim dapat memberikan kemudahan dalam berkendara, terutama untuk melihat informasi penting sembri menyetir.

Sementara itu, BYD Atto 3 memiliki desain yang lebih aerodinamis dan sporty dengan interior modern dan unik yang ditampilkan dengan tarikan guratan garis ke atas. Karakter sporty pada BYD Atto 3 juga diperlihatkan melalui roda alloy yang dinamis, dan interior yang luas.

Secara keseluruhan BYD Atto 3 hadir dengan gaya premium dengan mengedepankan konsep ocean aesthetics. Salah satu fitur penting dari mobil ini adalah memiliki kredensial keselamatan dengan peringkat bintang 5 dari Program Penilaian Mobil Baru Eropa (Euro NCAP).

Seri terakhir, yakni BYD Dolphin hadir dengan siluet garis lipatan tajam  sehingga memberikan karakter desain yang tegas dan elegan. Sesuai namanya, mobil ini memang terinspirasi dari gerakan dinamis lumba-lumba dengan bentuk melengkung dan minimalis. 

Keunikan dari mobil ini adalah dilengkapi dengan BYD e-Platform 3.0 terbaru yang dirancang khusus untuk kendaraan listrik murni. Mobil ini juga dilengkapi sistem kredensial dengan peringkat bintang 5 dari Program Penilaian Mobil Baru Eropa (Euro NCAP).

Adapun ketiga jenis mobil listrik asal Negeri Tirai Bambu itu berada di angka Rp450 jutaan untuk BYD Dolphin. Sedangkan, BYD Atto 3 dijual di kisaran harga Rp 500 jutaan, aan BYD Seal dibanderol dengan harga Rp700 jutaan. 

Baca juga: Harga & Spesifikasi Mobil Listrik New MG ZS EV dan MG 4 EV Diumumkan 10 Januari 2024

Editor: Puput Ady Sukarno

SEBELUMNYA

Penulis Raiy Ichwana Siap Terbitkan Novel Hibrida, Kisah Fiksi-Ilmiah dengan Drama Keluarga

BERIKUTNYA

Kanker Payudara yang Sembuh Ternyata Bisa Kambuh Lagi, Ini Faktor Pemicunya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: