Salah satu adegan di film Petualangan Anak Penangkap Hantu (sumber gambar: Youtube Cinema 21)

Sinopsis dan Daftar Pemeran Film Petualangan Anak Penangkap Hantu, Tayang di Bioskop Kamis 18 Januari 2024

17 January 2024   |   21:56 WIB
Image
Andika Prasetyo Mahasiswa IISIP Jakarta

Like
Perfilman Indonesia kian menarik dengan hadirnya karya para sineas lokal yang menyuguhkan beragam genre dan cerita yang menarik, mulai dari horor, romantis hingga komedi. Namun, di tengah maraknya berbagai genre film yang disajikan itu, film Petualangan Anak Penangkap Hantu hadir sebagai pembeda.

Walapun sekilas judul film Petualangan Anak Penangkap Hantu ini langsung terpikir film horor. Namun, pada kenyataannya film tersebut merupakan sebuah karya sineas yang mengusung genre komedi petualangan.

Baca juga: Petualangan Anak Penangkap Hantu: Harapan Box Office dan Potensi Film Anak di Indonesia

Hanya saja, suasana menegangkan tetap dihadirkan sebagai bumbu penyedap dalam beberapa adegan, termasuk di bagian awal cerita. Walaupun begitu, adegan komedi antar pemeran yang dibalut dengan aksi petualangan tetap menjadi plot utama dari film tersebut.
 

Cerita bermula saat seorang mahasiswi bernama Gita (Adinda Thomas) yang meminta bantuan kepada kelompok Anak Penangkap Hantu yang beranggorakan Rafi (Muzakki Ramdhan), Zidan (Muhammad Adhiyat) dan Chacha (Giselle Tambunan), untuk menyelesaikan masalah warga di desanya, Segoro Muncar.

Desa tersebut juga sedang dilanda kekeringan dan kerap mendapat teror oleh makhluk tak kasat mata. Rafi, Zidan dan Chaca pun mulai menyelidiki apa yang sedang terjadi di desa itu. Mereka meyakini gangguan dan teror tersebut hanyalah ulah manusia jahat yang ingin penduduk desa ketakutan.

Ketika mereka sedang melakukan investigasi, ketiga anak pemberani tersebut mulai menerima serangkaian gangguan dari kelompok misterius yang bertujuan agar mereka takut dan memilih untuk mundur dari penyelidikan itu.Tak hanya itu, mereka juga mendapatkan penolakan dari Wak Bomoh (Sujiwo Tejo) dan pengikutnya serta sebagian warga.

Investigasi mereka akhirnya diberhentikan dan mereka dipaksa untuk pulang. Tapi hal tersebut bukanlah akhir dari segalanya, tim anak penangkap hantu akhirnya bangkit dan melanjutkan investigasi hingga menemukan akar dari semua masalah yang melanda desa tersebut.

Film yang diadaptasi dari dari novel karya Asma Nadia tersebut digarap oleh sutradara Jose Poernomo dan diproduksi oleh MNC Pictures. Sebelumnya, sang sutradara lebih dahulu menggarap beberapa film ternama lainnya seperti, Jelangkung (2001), Pulau Hantu (2007), Pulau Hantu 2 (2008), Pulau Hantu 3 (2012), Rumah Kentang (2012), Jailangkung (2017), Jailangkung 2 (2018) dan lain sebagainya.


Daftar Pemeran

Film Petualangan Anak Penangkap Hantu juga turut diperankan oleh beberapa aktor dan aktris ternama seperti, Adinda Thomas, Muzakki Ramdhan dan lain sebagainya. Berikut daftar selengkapnya:

1. Muzakki Ramdhan
2. M. Adhiyat
3. Giselle Tambunan
4. Andy Boim
5. Adinda Thomas
6. Sujiwo Tejo
7. Nugie
8. Arry Febrian
9. Mitro Agus Wibowo
10.Verdi Solaiman, dan lain sebagainya.

Baca juga: Bukan Film Horor, Petualangan Anak Penangkap Hantu Tunjukkan Pelajaran Berani bagi Anak

Adapun film Petualangan Anak Penangkap Hantu dijadwalkan akan rilis pada, Kamis (18/1/2024) di seluruh bioskop Indonesia. Jadi, jangan sampai ketinggalan ya Genhype menonton setiap aksi dari tim anak penangkap hantu.  

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Vianty Arvy Tampil dengan Musik Lebih Playful dalam Single Plis Atuh

BERIKUTNYA

Line Up Coachella 2024, jadi Ajang Reuni Band Legendaris No Doubt

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: