Rebel Moon Part Two: The Scargiver (Sumber gambar: Netflix)

Netflix Rilis Teaser Perdana Rebel Moon Part Two: The Scargiver, Tayang April 2024

26 December 2023   |   18:55 WIB
Image
Andika Prasetyo Mahasiswa IISIP Jakarta

Like
Platform Streaming Netflix resmi merilis official teaser perdana film Rebel Moon Part Two: The Scargiver dikanal Youtube resmi Netflix pada Senin (25/12). Film tersebut merupakan lanjutan dari sekuel pertamanya Rebel Moon: Part One – A Child Of Fire, film epik fantasi fiksi ilmiah garapan sutradara Zack Snyder.

Rebel Moon sendiri merupakan film yang terinspirasi dari waralaba Star Wars, yang berkisah tentang prajurit bernama Kora (Sofia Boutella) yang berusaha untuk mengumpulkan pasukan dari berbagai penjuru planet.
Tujuannya untuk melindungi planet yang sudah menjadi rumahnya dari serangan Imperium.

Baca juga: Daftar Pemeran dan Sinopsis Rebel Moon, Film Epik Anyar dari Zack Snyder Tayang di Netflix

Karena ceritanya yang begitu masif, Zack Snyder selaku sutradara kemudian memutuskan untuk membagi film ini kedalam dua bagian.

Dalam teaser tersebut, klip dimulai dengan memperlihatkan sekilas tentang beberapa karakter yang akan muncul, lalu disusul dengan memperlihatkan adegan perang dengan visual yang epik. Kora yang sedang berkumpul, seketika berbicara dengan kelompok prajuritnya.

”Mimpi buruk mereka adalah kita, berjuang bersama untuk mempertahankan sesuatu yang kita cintai,” ucap Kora di salah satu bagian teaser.

Julukan 'Scargiver,' yang melekat pada Kora, memberikan petunjuk bahwa bagian kedua ini akan membongkar lebih banyak rahasia dan kisah yang membentuk perjalanan penuh liku dari karakter tersebut. Film ini juga diharapkan membuka lebih banyak hubungan antara Kora dan Putri Issa, menggali lebih dalam ke dalam dinamika karakter-karakter ini yang mungkin menjadi kunci kesuksesan film ini secara keseluruhan.
 


Dikutip dari laman resmi The Hollywood Reporter, karya Snyder tersebut akan melanjutkan kisah epic Kora dan para prajurit yang masih hidup, serta bersiap untuk mengorbankan segalanya saat mereka bertarung bersama penduduk Veldt.

Menjelang pertempuran mereka, saat para pahlawan mempertahankan desa yang dulunya damai, tempat baru bagi mereka yang kehilangan kampung halamannya, para pejuang ini dipaksa untuk menghadapi masa lalunya. Lalu, pada gilirannya, masing-masing dari mereka mengungkapkan alasannya untuk berdiri dan bertarung.

Film ini menjanjikan bahwa di tengah kekuatan penuh Realm dalam menumpas pemberontakan yang sedang berkembang, ikatan yang tidak dapat dipatahkan akan terbentuk, lalu baik pahlawan maupun legenda akan tercipta.

Pada film pertama, Kora tampaknya telah membunuh Noble, namun dia dibangkitkan kembali oleh Balisarius dan diperintahkan untuk membawa Kora kembali untuk dieksekusi. Teaser terbaru juga menunjukkan rangkaian pertempuran yang lebih intens saat Kora melatih pasukan barunya.

Selain Sofia Boutella yang akan memerankan Kora, film Rebel Moon Part Two: The Scargiver turut dibintangi oleh beberapa aktor dan aktris ternama seperti, Djimon Hounsou, Charlie Hunnam, Jena Malone, Staz Nair, Bae Doona, Ed Skrein, Michiel Huisman dan lain sebagainya.

Rebel Moon Part Two: The Scargiver dijadwalkan rilis pada 19 April 2024 di Netflix.

SEBELUMNYA

Punya Potensi Besar, Ini Tantangan Pariwisata Indonesia Menurut Ahli 

BERIKUTNYA

Sutradara Joker 2 Bocorkan Foto Adegan Lady Gaga dan Joaquin Phoenix

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: