Outfit Nonton Konser (Sumber Foto: Instagram/@nct127)

4 Pilihan Gaya Outfit Neon Green dan Pretty Blue Buat Nonton Konser NCT 127 Neo City-The Unity

13 January 2024   |   19:00 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Czenni pasti sudah tak sabar menonton konser NCT 127 Neo City - The Unity yang digelar selama dua hari di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta yang digelar selama 2 hari, mulai dari 13-14 Januari 2024. Konser hari pertama akan dimulai pukul 19.00 WIB, sementara hari kedua pukul 14.00 WIB.

Saat mendatangi konser itu, Czenni pasti ingin tampil cantik dan sempurna untuk menikmati aksi panggung idola favorit.  Nah biar dapat tampil maksimal, pastikan kalian mengikuti panduan outfit untuk menghadiri konser NCT 127 ini karena akan ada hadiah spesial untuk outfit terbaik.

Warna yang identik dengan NCT biasanya hijau neon atau fresh lime. Kali ini warna tersebut akan menjadi dress code konser hari pertama, sementara hari keduanya pretty blue. Jangan lupa untuk menambahlan sentuhan batik sebagai identitas budaya Indonesia.

Baca juga: 5 Tip Memilih Outfit Stylish dan Nyaman Untuk Menonton Konser

" Sempurnakan penampilanmu untuk #THEUNITYINJAKARTA dengan sentuhan Batik pada outfit neon green & pretty blue terbaikmu," tulis keterangan di laman Instagram promotor Dyandra Global.

 

 
Lebih lanjut promotor juga mengumumkan bahwa 10 outfit terbaik akan memenangkan hadiah spesial. Caranya posting potret OOTD terbaikmu di Instagram Feed atau TikTok dari 13-16 Januari 2024 dengan menambahkan hashtag #THEUNITYINJAKARTA #UNITYINBATIK #DyandraGlobalConcert #DyandraGlobalChallenge.

Selain itu, jangan lupa untuk mengikuti dan menandai akun resmi promotor, sebagai salah satu persyaratannya. Kontestan dentan outfit terbaik akam diumumkan 22 Januari 2024 melalui Instagram. 

Biar tampil beda, kalian dapat menciptakan OOTD sesuai dengan gayamu sendiri. Yuk simak panduan mengkreasikan outfit  neon green dan pretty blue yang cocok untuk nonton konser NCT 127.
 

1. Casual Look yang Trendi

Buat kalian yang nyaman dengan gaya kasual, bisa mengenakan atasan sweater model turtleneck biru dengan ciri khas kerah tinggi dirancang dari bahan yang stretch atau melar sehingga terasa nyaman dipakai. Kamu juga bisa memadukannya dengan cargo jeans atau cargo skirt supaya tetap bisa bebas bergerak. 

Untuk menambah sentuhan batik, kalian bisa mengenakan bucket hats atau scarf dengan motif kain tradisional Indonesia tersebut. Pilihlah batik dengan nuansa biru supaya sesuai dengan outfit. Tambahkan kacamata dan sneakers tinggi untuk melengkapi penampilanmu.


2. Semi-formal Look yang Chic dan Modern

Semi-formal look, cocok untuk kalian yang suka tampilan clean dan modern. Padukan kemeja batik biru muda berbahan satin dengan celana bahan navy yang melebar ke bawah. Pilih kemeja berbahan satin yang ringan dan sejuk saat dikenakan sepanjang hari.

Untuk menambahkan aksen, kalian bisa melakukan styling pada kemejanya sesuai selera. Misalnya memasukkannya ke dalam celana ataupun membuat detail knotted atau ikatan supaya terlihat lebih modis. Sebagai pelengkap, kenakan outer blazer navy atau hitam polos berbahan kaku, serta sepatu flat atau loafer. Gaya ini juga cocok untuk para hijabers karena tertutup.


3. Feminine Look dengan Dress

Apabila ingin tampilan yang lebih feminin, kenakan midi dress yang memiliki siluet slim-fit. Pilih gaun dengan detail kerah atau berkancing. Tiga kancing pada bagian atas atau kancing penuh sampai bawah akan membuatmu terlihat manis.

Pilih dress polos hijau neon atau biru, tambahkan outer vest batik panjang atau pendek dengan warna senada. Alternatif lainnya bisa pilih dress batik dengan outer vest polos atau tanpa luaran sama sekali. Lengkapi penampilanmu dengan strap sandals atau sepatu kets putih polos.


4. Oversize Look yang Elegan

Kamu yang suka bergerak bebas tanpa batas saat menonton konser, bisa pilih outfit oversize. Kenakan kemeja dan celana lebar dengan bahan yang nyaman. Supaya tampilanmu lebih bergaya, terapkan konsep total green look atau total blue look. Pilih atasan dan bawahan hijau yang diturunkan satu tone warna. Misalnya kemeja hijau atau biru tua yang dipadukan dengan celana hijau atau biru muda.

Baca juga: Punya Ciri Khas Tersendiri, Begini Karakteristik Fesyen & Gaya Outfit Gen Z

Apabila kemejamu terlihat membosankan, coba styling dengan membuka semua kancingnya. Bagian dalamnya kenakan bustier, tank top, atau crop top. Jangan lupa tambahkan sentuhan batik lewat aksesori seperti clutch bag atau ransel motif batik. 

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Jadi Film Teranyar Kevin Hart, Cek 5 Fakta Unik Film Lift Besutan F. Gary Gray 

BERIKUTNYA

Seniman Fotografi Flora Rikin Gelar Karya Bertajuk Dialektika

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: