Smartphone Realme 12 Pro Series Submarine Blue (Sumber gambar: Realme)

Melihat Detail Kamera Smartphone Realme 12 Pro Series 5G

12 January 2024   |   08:53 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Realme resmi memperkenalkan teknologi telefoto periskop yang bakal hadir di smartphone Realme 12 Pro Series 5G, yang akan rilis dalam waktu dekat secara global. Pertama kalinya, lensa canggih tersebut diperkenalkan di acara Realme Exclusive Preview 2024, tepatnya pada 11 Januari di Las Vegas, Amerika Serikat.

Menurut Canalys, pasar smartphone global diperkirakan akan membaik pada 2024. Hal ini ditandai dengan jumlah 1,17 miliar unit pengiriman ke seluruh dunia. Bersama misi barunya yang menyasar pengguna muda, Realme akan mewujudkan inovasi teknologi pada tiga pilar utama, mulai dari performa, fotografi, dan desain.

Baca juga: Spesifikasi dan Harga Realme C67, Lebih Trendi dengan Mode Street Fotografi

Dalam bidang fotografi, Realme akhirnya menghadirkan lensa telefoto periskop. Teknologi tersebut pertama kali diperkenalkan pada realme GT5 Pro yang memfasilitasi pengambilan gambar berkualitas tinggi dalam berbagai kondisi. Namun, teknologi ini hadir dengan banyak tantangan teknis dan biaya yang tinggi, sehingga hanya bisa disematkan di golongan smartphone flagship

Nantinya Realme 12 Pro Series 5G pun akan mengadopsi teknologi yang sama, dengan mengintegrasikan ukuran sensor terbesar di segmennya, platform berkinerja tinggi, dan algoritma canggih untuk menghasilkan performa fotografi yang superior. Nah Genhype, yuk simak fakta menarik mengenai teknologi kamera di Realme 12 Pro Series 5G.
 

Teknologi kamera realme 12 series (Sumber Foto: Realme)

Teknologi kamera realme 12 series (Sumber Foto: Realme)
 

1. Kemampuan zoom dengan hasil foto jernih

realme melakukan penelitian internal terkait dengan lensa telefoto. Berdasarkan hasil pengamatan mereka, anak muda memiliki preferensi lebih terhadap kemampuan zoom atau pembesaran gambar. Mereka lebih suka kemampuan zoom 3x atau lebih, dibandingkan hanya dengan 2x zoom saja.

Untuk menjawab kebutuhan tersebut, lensa telefoto periskop menghadirkan kemampuan Pencitraan Zoom Lossless Full-Focal-Length yang unggul. Kamera utama Realme 12 Series Pro 5G memiliki fitur Sony IMX890 OIS, yang akan meningkatkan fotografi pada malam hari.

Selain itu, seri terbaru perusahaan itu juga memiliki fitur telefoto periskop dan kamera sudut ultra lebar. Kamera ini menawarkan zoom lossless pada 0.6x, 1x, 2x, 3x, 6x pembesaran, memberikan pengalaman fotografi dengan full-focal-length yang sebanding dengan perangkat flagship.
 

2. Memotret dengan jelas pada malam hari

Lensa telefoto periskop di Realme 12 Pro Series 5G meningkatkan kejernihan dan stabilitas pengambilan gambar saat malam hari, sekaligus meminimalisir flare dan ghosting melalui gabungan teknologi yang juga digunakan pada Realme GT5 Pro.

Kini pengguna bisa memotret dengan mudah pada malam hari, baik dalam kondisi pencahayaan sangat gelap maupun terang yang ekstrem dari lampu. Hasil fotonya pun diklaim sangat jelas dan bersih.
 

3. Sensor telefoto periskop terbesar

Sensor dalam kamera berfungsi mengubah cahaya menjadi sinyal listrik yang nantinya akan diolah menjadi gambar digital. Sensor inilah yang akan menjadi mata dari kamera untuk menangkap cahaya yang melewati lensa, dan menghasilkan gambar. 

Cara kerja kamera periskop, di dalamnya terdapat cermin yang mengarahkan cahaya masuk, kemudian dipantulkan hingga mengenai sensor gambar. Realme 12 Pro Series 5G menawarkan sensor telefoto periskop terbesar di kelasnya melalui sensor premium OV64B, yang menyamai pengalaman fotografi di smartphone flagship.
 

4. Kustomisasi eksklusif algoritma MasterShot

Bekerja sama dengan Qualcomm, brand smartphone ini telah meningkatkan pemrosesan gambar dengan Algoritma MasterShot. Realme 12 Pro Series 5G diklaim sebagai perangkat pertama dan satu-satunya di segmennya yang memproses domain RAW, memastikan kejernihan, rentang dinamis, dan realisme terbaik dalam potret sinematik.

Baca juga: Hypereport: Upgrade Cip, Kamera & Fitur AI Bakal Jadi Tren Gawai Pintar 2024

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Resep Gohyong Ayam Viral, Perpaduan Kuliner Betawi & Tionghoa yang Legendaris

BERIKUTNYA

6 Lagu Terbaik NDX A.K.A, Grup Dangdut Hiphop dengan Karya-karya Viral

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: