Zack Snyder. (Sumber gambar: Zack Snyder Official X)

Rekomendasi 6 Film Zack Snyder yang Wajib Ditonton, Terbaru Ada Rebel Moon

27 December 2023   |   08:00 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Sutradara kawakan asal Amerika Serikat Zack Snyder dikenal melalui film-filmnya yang menghadirkan perpaduan kisah menggugah dengan aksi laga memukau. Debutnya sebagai sutradara dimulai pada 2004 dengan menggarap film Down of the Dead.

Sejak itu, dia menggarap sejumlah film yang kebanyakan diangkat dari buku komik, dan menceritakan tentang pahlawan super. Sejumlah film populer yang pernah disutradarai Zack Snyder diantaranya Justice League (2017), Batman vs Superman: Down of Justice (2016), Watchmen (2009), dan 300 (2007).

Baca juga: Netflix Rilis Teaser Perdana Rebel Moon Part Two: The Scargiver, Tayang April 2024

Di samping itu, pria berusia 57 tahun itu juga menyutradarai sederet film animasi seperti Army of the Dead (2021), Sucker Punch (2011), dan Legend of the Guardians: The Owls of Ga'Hoole (2010).

Sebagai pembuat film-film aksi pahlawan super, Snyder dikenal sering menggunakan teknik gerakan lambat terutama speed ramp, yakni pergantian adegan perkelahian yang intens alih-alih melakukan banyak pemotongan dan close-up pada adegan berkelahi seperti kebanyakan sutradara lain.

Sejumlah proyek film dan serial pun tengah digarap Snyder. Dia dikabarkan bakal memproduksi serial bergaya anime yang terinspirasi oleh mitologi Norse untuk Netflix, berjudul Twilight of the Gods. Selain itu, dia juga tengah mengembangkan film King Arthur, serta menyutradarai sekuel dari Army of the Dead, Planet of the Dead. Tak ketinggalan dia juga diketahui sedang menyiapkan Horse Latitudes, sebuah film tentang dua fotografer perang yang akan tayang di Netflix.

Berikut adalah 6 film Zack Snyder yang wajib masuk dalam daftar tontonan Genhype.


1. Rebel Moon (2023)

 

Rebel Moon (2023). (Sumber foto: Netflix)

Rebel Moon (2023). (Sumber foto: Netflix)

Rebel Moon merupakan karya terbaru dari Zack Snyder yang tayang di Netflix. Rebel Moon mengisahkan saat sebuah koloni penuh kedamaian di pinggir galaksi terancam oleh pasukan tentara dari pemegang kekuasaan yang sewenang-wenang. Kora (diperankan oleh Sofia Boutella), yang asing dan misterius, hidup bersama warga desa serta menjadi harapan agar mereka bisa bertahan hidup. 

Kora mempersatukan para pejuang yang terdiri dari kaum pemberontak, petani, mereka yang dikucilkan, dan para yatim piatu akibat perang dari berbagai dunia untuk menghadapi kekuatan luar biasa Mother World. Seiring bayangan kelam dari seisi dunia menghampiri sejumlah bulan, pertempuran yang akan menentukan takdir galaksi dimulai bersama bangkitnya sekelompok pahlawan baru.

Bagian pertama film ini yang berjudul A Child of Fire tengah tayang, dan akan dilanjutkan dengan bagian kedua, The Scargiver, pada 19 April 2024. Melalui dua film ini, penonton akan mengikuti kisah tentang perlawanan terhadap kelaliman dan aksi yang mendebarkan dalam semesta indah di ujung galaksi. 


2. Army of the Dead (2021)

 

Army of the Dead (2021). (Sumber foto: Netflix)

Army of the Dead (2021). (Sumber foto: Netflix)

Army of the Dead adalah film perampokan-zombie yang mengambil latar di kota Las Vegas, yang telah hancur dan terisolasi dari dunia luar akibat merebaknya wabah zombie. Di tengah rutinitas barunya sebagai penjual burger, seorang warga lokal dan mantan pahlawan perang zombie, Scott Ward (Dave Bautista), dan timnya memutuskan melakukan perjalanan menegangkan untuk menerobos masuk ke zona karantina penuh zombie.

Mereka bermaksud untuk melakukan aksi perampokan terbesar. Ward dan anggota timnya yang memiliki keahlian berbeda-beda pun harus mendapatkan US$200 juta di dalam brankas bawah tanah sebelum kota tersebut dihancurkan oleh pemerintah dalam 32 jam.


3. Army of Thieves (2021)

 

Army of Thieves (2021). (Sumber foto: Netflix)

Army of Thieves (2021). (Sumber foto: Netflix)

Pada film yang disutradarai dan dibintangi Matthias Schweighöfer ini, Snyder berperan sebagai produser sekaligus penulis naskah. Army of Thieves merupakan prekuel dari Army of the Dead. Kisahnya mengikuti Dieter (Matthias Schweighöfer), seorang teller bank di kota kecil, yang terlibat dalam sebuah petualangan luar biasa.

Hal itu terjadi ketika seorang perempuan misterius merekrut Dieter untuk bergabung dengan para buronan yang paling dicari oleh Interpol. Mereka memiliki rencana untuk membobol sejumlah brankas dengan sistem keamanan yang tak bisa ditembus di Eropa.   


4. Creating an Army of the Dead (2021)

 

 Creating an Army of the Dead (2021). (Sumber foto: Netflix)

Creating an Army of the Dead (2021). (Sumber foto: Netflix)

Seperti judulnya, Creating an Army of the Dead adalah film dokumenter proses di balik layar produksi film Army of the Dead. Dalam film dokumenter berdurasi 28 menit ini, dipaparkan bagaimana Snyder dan timnya mengulik berbagai aksi berani nan liar, efek canggih, dan evolusi genre zombie untuk menghasilkan film Army of the Dead.

Terdapat pula berbagai wawancara mendalam dengan para pemain dan kru yang di balik layar, termasuk Dave Bautista, Omari Hardwick, penyelia efek visual Marcus Taormina, desainer kostum Stephanie Porter, dan desainer produksi Julie Berghoff. Film ini patut kalian tonton, jika ingin tahu lebih banyak tentang Army of the Dead.


5. Watchmen (2009)
 

Watchmen (2009). (Sumber foto: Warner Bros.)

Watchmen (2009). (Sumber foto: Warner Bros.)

Watchmen adalah sebuah pandangan gelap dan distopia tentang genre superhero. Mengambil latar cerita sejarah alternatif pada 1985 di puncak Perang Dingin antara Amerika Serikat dan Uni Soviet, film ini menceritakan sekelompok superhero Amerika yang sebagian besar pensiunan menyelidiki pembunuhan.

Penyelidikan itu dilakukan terhadap salah satu dari mereka sendiri yang diduga telah menjadi pembunuh teman seperjuangan. Selama investigasi, konspirasi yang rumit dan mematikan pun perlahan terungkap, membuka fakta baru yang mengubah alur sejarah.


6. 300 (2006) 

 

300 (2006). (Sumber foto: Warner Bros.)

300 (2006). (Sumber foto: Warner Bros.)

300 menceritakan tentang Leonidas, Raja Sparta yang membawa 300 prajurit terbaiknya untuk melawan ratusan ribu tentara Persia di sebuah tempat yang bernama Gerbang Neraka. Film yang berlatar belakang sekitar tahun 479 SM ini mengawali kisahnya dengan memperlihatkan bagaimana orang-orang Sparta membentuk para prajurit atau pejuangnya. Cerita ini dinarasikan oleh karakter tentara Spartan, Dilios (David Wenham). 

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Synchronize Fest Siapkan Acara Meriah untuk 2024, Cek Informasi Tanggal Acara & Tiketnya

BERIKUTNYA

Kaleidoskop 2023: Catatan Peristiwa Kesehatan di Indonesia, ISPA Meningkat

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: