Snowball Cookies. (Sumber gambar: Pexels/Ted Eytan)

Resep Snowball Cookies yang Enak & Lembut, Kue Natal Khas Eropa

23 December 2023   |   07:10 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Sebentar lagi, umat Kristiani di seluruh dunia akan merayakan Natal. Suasana suka cita perayaan kelahiran Yesus Kristus itu pun sudah terasa dengan hadirnya dekorasi khas Natal yang meriah. Perayaan yang jatuh di pengujung Desember ini sekaligus menjadi momentum liburan akhir tahun yang dinantikan banyak orang.

Waktu libur panjang akhir tahun biasanya digunakan untuk berkumpul bersama keluarga. Saat menghabiskan waktu bersama orang-orang terdekat, tentu tak lengkap jika tak ada hidangan spesial yang semakin menghangatkan suasana. Selama musim liburan akhir tahun, dikenal satu hidangan ikonik yakni Snowball Cookies atau Mexican Wedding Cookies. 

Baca juga: Resep Gingerbread, Kue Jahe Kudapan Natal Tertua di Dunia

Di Indonesia mungkin panganan satu ini tidak cukup familiar. Namun, di Eropa, Snowball Cookies atau yang berarti kue bola salju menjadi salah satu sajian wajib saat liburan akhir tahun. Rasanya yang manis dan teksturnya yang meleleh di mulut, membuat kue satu ini paling cocok dinikmati sambil meminum teh atau cokelat hangat bersama keluarga.

Mengutip allrecipes, Snowball Cookies atau yang dikenal juga dengan nama kue teh Rusia atau kue pernikahan Meksiko, adalah kue berbentuk bulat yang diselimuti gula halus, hingga menyerupai bola salju. Memiliki tekstur yang meleleh di mulut, Snowball Cookies terbuat dari bahan-bahan seperti mentega, gula halus, ekstrak vanila, tepung, kacang cincang halus, dan garam.

Berbeda dengan kue-kue lain, pembuatan Snowball Cookies tidak menggunakan telur dan gula pasir melainkan gula bubuk halus dalam adonannya. Hal itu yang membuat tekstur kue satu ini sangat ringan dan rapuh, sehingga langsung melelah begitu dinikmati di mulut.
 

Menukil dari laman Institute of Culinary Education, meski disebut sebagai kue pernikahan Meksiko, Snowball Cookies sejatinya berasal dari luar Meksiko. Hidangan satu ini terpengaruh dengan tradisi kue Arab pada abad pertengahan yang sebagian besar menggunakan bahan-bahan seperti mentega, gula, rempah-rempah, dan kacang-kacangan. Ketika jalur perdagangan mulai meluas, kue manis ini menyebar dari Timur Tengah ke seluruh Eropa.

Para sejarawan percaya bahwa resep tersebut bermigrasi ke Meksiko melalui para biarawati Eropa atau penjajah Spanyol di Amerika pada abad ke-16. Secara tradisional, kue manis ini dibuat dengan kacang cincang halus seperti kenari, pecan, hazelnut atau almon, meskipun hal ini dapat bervariasi tergantung asal resepnya.

Seiring dengan penyebaran dan popularitas Snowball Cookies, resepnya pun mengalami variasi dan adaptasi budaya. Saat ini, kue tersebut memiliki banyak nama dan resep yang berbeda di berbagai negara. 

Di Yunani misalnya, kue mentega ini dibentuk seperti bulan sabit dan disebut sebagai kourabiedes. Nama tersebut didasarkan pada versi Turki yang disebut kurabiye, yang artinya kering (kuru) dan biskuit (biye). Sementara di Pantai Timur Amerika Serikat, kue ini disebut sebagai bola salju atau pecan sandies, karena menyerupai salju atau pasir berkat taburan gula bubuknya. Ada pula yang menyebutnya sebagai kue teh Rusia. 

Namun, spekulasi menunjukkan bahwa pada 1950-an, namanya diubah menjadi kue pengantin Meksiko atau kue kering di AS, karena ketegangan hubungan dengan Rusia pada saat Perang Dingin.

Sebagian dari kalian mungkin tertarik ingin mencicipi lezatnya kue khas Natal yang sat ini, berikut adalah resep Snowball Cookies yang bisa kalian coba. 
 

Resep Snowball Cookies


Bahan-bahan utama:

  • 60 gram mentega
  • 60 gram margarin
  • 40 gram gula halus
  • 200 gram tepung terigu protein sedang
  • Garam secukupnya
  • 1 sdt ekstrak vanila 
  • 80 gram kacang walnut, oven pada suhu 150 derajat celcius selama 5 menit


Bahan-bahan taburan:

  • 50 gram gula halus
  • 50 gram gula donat
  • 10 gram susu bubuk

Cara membuat:
  1. Siapkan wadah lalu masukkan mentega, margarin, dan gula halus. Aduk semua bahan hingga tercampur merata. 
  2. Tambahkan sedikit garam dan ekstrak vanila lalu aduk kembali teksturnya seperti krim.
  3. Cincang kacang walnut yang telah dioven hingga bentuknya agak halus. Masukkan ke dalam adonan sebelumnya lalu aduk kembali.
  4. Tambahkan tepung terigu lalu aduk hingga menjadi kesatuan. Uleni adonan hingga adonan tercampur merata. Simpan adonan di dalam kulkas selama 30 menit.
  5. Jika sudah didiamkan, bentuk adonan seperti bola-bola kecil lalu susun di papan oven. Panggang adonan di oven dengan suhu 150 derajat Celcius selama 25 menit hingga warnanya agak kecokelatan.
  6. Sembari menunggu, buat taburan kue. Siapkan mangkuk lalu campurkan gula halus, gula donat, dan susu bubuk. Agar teksturnya benar-benar halus, masukkan seluruh bahan menggunakan saringan dan aduk merata lalu sisihkan.
  7. Keluarkan adonan kue dari oven lalu masukkan ke dalam taburan hingga semuanya tertutupi gula halus. Snowball Cookies pun siap dinikmati.
Baca juga: 5 Menu Hidangan Khas Perayaan Natal di Berbagai Negara

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Kenali Kode & Simbol yang Dipakai Hacker, Awas Jadi Korban

BERIKUTNYA

9 Lokasi Car Free Day 24 Desember 2023 di Jabodetabek

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: