Pembalap MotoGP di Mandalika 2022 (Sumber gambar ilustrasi: Siaran Pers/ PT Piaggio Indonesia)

Masih Tersedia, Begini Cara Beli & Harga Tiket MotoGP Mandalika 2023

12 October 2023   |   06:37 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Ajang MotoGP seri Indonesia yang akan berlangsung di Pertamina Mandalika International Circuit akan mulai berlangsung pada 13-15 Oktober. Bagi kamu yang hendak menyaksikannya, terdapat beragam kategori tiket yang bisa menjadi pilihan dengan tarif bervariasi, mulai dari ratusan ribu sampai belasan juta Rupiah. 

Saat ini, antusiasme masyarakat untuk menyaksikan ajang MotoGP Mandalika selama tiga hari di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) sangat tinggi. Hal ini terlihat dari jumlah penjualan tiket yang telah mencapai lebih dari 80 persen. 

Baca juga: Catat Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2023

Beberapa waktu lalu, Direktur Direktur Utama Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Ari Respati menuturkan bahwa tiket MotoGP Mandalika hanya tersisa 15 persen-18 persen saja.

Dia menyerukan masyarakat yang belum memiliki tiket untuk segera melakukan pembelian, sehingga dapat menonton para pembalap dunia berlaga di Mandalika. Saat ini, sejumlah pembalap dari berbagai negara sudah mulai berdatangan ke Indonesia untuk persiapan balap.

Sebelum melakukan balapan pada Minggu, 15 Oktober 2023, mereka akan menjalani sejumlah sesi practice pada 13-14 Oktober 2023. Sesi practice juga menjadi ajang yang sangat seru untuk disaksikan, selain balapan utamanya. Nah, bagi kamu yang hendak membeli tiket, berikut cara membeli dan tarif tiketnya.
 

Cara Membeli

Untuk melakukan pembelian tiket, para pencinta ajang balap sepeda motor di dunia dapat masuk ke laman ke themandalikagp.com. Setelah itu, kalian akan menemukan laman tombol bertuliskan purchase ticket yang dapat diklik.

Genhype akan dialihkan ke laman baru ketika mengekliknya. Di sana, kalian dapat memilih kategori tiket yang ingin dibeli. Setelah memilihnya, kalian bisa mengisi jumlah tiket dan mengeklik tombol next.

Para pencinta MotoGP akan diminta untuk mengisi biodata, seperti nama, alamat surat elektronik, nomor telepon, negara, kota, dan sebagainya. Pastikan data yang telah terisi sudah benar sebelum melanjutkan ke pembayaran.

Terkait dengan tiket MotoGP Mandalika 2023, terdapat persyaratan dan ketentuan yang harus dipenuhi oleh para para penonton. Pertama adalah kewajiban untuk membeli tiket melalui jalur resmi yang telah ditentukan. Kedua, satu tiket hanya berlaku untuk satu orang.

Ketiga, penonton harus berusia 6 tahun atau lebih, dan penonton yang memiliki usia di bawah 6 tahun tidak akan boleh memasuki area. Keempat, penerima tiket elektronik harus menukarkan dengan gelang di Redemption Point yang akan digunakan sebagai akses masuk. 
 

Tarif & Kategori Tiket

Dirangkum dari laman themandalikagp.com, kategori tiket MotoGP Mandalika 2023 tersedia dalam 5 kategori, yakni Festival – GA; Premium Grandstand – WEARE93; Premium Grandstand; Reguler Grandstand, dan VIP Hospitality Suites (3 day pass).

Kategori tiket itu tercatat memiliki sub lagi yang tarifnya juga berbeda-beda satu sama lain. Berikut rinciannya.
 

Festival – General Admission

Festival – GA saturday pass: Rp250.000
Festival – GA sunday pass: Rp500.000
Festival – GA Saturday – sunday: Rp700.000
 

Premium Grandstand

Zona A Sabtu: Rp1 juta
Zona A Minggu: Rp1,5 juta
Zona B Sabtu: Rp1 juta
Zona B Minggu: Rp1,5 juta
Zona K tikt Sabtu: Rp1 juta


Premium Grandstand – WEARE93

Saturday – Minggu: Rp2,3 juta


Regular Grandstand

Zone C – Sabtu: Rp650.000
Zone C – Sabtu – Minggu: Rp1,5 juta
Zona D – Sabtu: Rp650.000
Zona D – Minggu: Rp1 juta
Zona D – Sabtu – Minggu: Rp1,5 juta
Zona E – Sabtu: Rp650.000
Zona E – Minggu: Rp1 juta
Zona E – Sabtu – Minggu: Rp1,5 juta
Zona F – Sabtu: Rp650.000
Zona F – Minggu: Rp1 juta
Zona F – Sabtu – Minggu: Rp1,5 juta
Zona G – Sabtu: Rp650.000
Zona G – Minggu: Rp1 juta
Zona G – Sabtu – Minggu: Rp1,5 juta
Zona H – Sabtu: Rp650.000
Zona H – Minggu: Rp1 juta
Zona H – Sabtu – Minggu: Rp1,5 juta
Zona I – Sabtu: Rp650.000
Zona I – Minggu: saat ini belum dijual
Zona I – Sabtu – Minggu: saat ini belum dijual
 

VIP Hospitality Suites

VIP Hospitality - Deluxe Class: Rp15 juta

Baca juga: Francesco Bagnaia dan Jorge Martín Bakal Berjuang Sengit di MotoGP Mandalika 2023

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Rendy Pandugo Merilis Lagu Biarku Merindu, Single Kedua untuk Album Terbaru

BERIKUTNYA

Sony Siapkan PS5 yang Lebih Slim, Cek Harga & Spesifikasinya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: