Sunscreen (Sumber Foto: Freepik)

Sunscreen Spray VS Krim, Mana yang Lebih Ampuh Melindungi Kulit dari Sinar UV?

09 October 2023   |   10:30 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Sunscreen atau tabir surya merupakan salah satu produk skincare yang penting sekali untuk diaplikasikan setiap hari. Fungsinya untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang berbahaya yaitu UVA dan UVB. Terlalu lama terpapar sinar UVA dan UVB bisa berbahaya untuk kulit.

Mengutip dari The Skin Cancer Foundation, paparan sinak UVA dalam waktu lama bisa menyebabkan penuaan dini yang ditandai dengan garis halus dan keriput. Sedangkan papaparan sinar UVB dapat menyebabkan kulit memerah yang disertai perih dan rasa terbakar, selain itu sinarnya juga merusak melanin, sehingga membuat kulit lebih gelap

Baca juga: Kenali Kadar dan Fungsi SPF di Tabir Surya

Oleh karenanya, penting sekali untuk menggunakan sunscreen saat bepergian ke luar ruangan. Pilihlah jenis suncreen yang tepat dan sesuai kebutuhanmu. Berikut adalah jenis-jenis tabir surya berdasarkan kandungan bahan aktif di dalamnya. 
  • Physical sunscreen: tabir surya yang diformulasikan dari bahan-bahan berbasis mineral, yakni zinc oxide dan titanium dioksida. Produk ini bekerja dengan membentuk perisai agar sinar UV agar tidak tembus ke dalam kulit.
  • Chemical sunscreen: tabir surya yang mengandung dioxybenzone, avobenzone, oxybenzone, octocrylene, homosalate, dan octinoxate. Produk ini bekerja di bawah permukaan kulit dengan menyerap sinar UV sehingga tidak akan masuk ke lapisan kulit lebih dalam.
  • Hybrid sunscreen: Produk ini memiliki perpaduan antara chemical sunscreen dan physical sunscreen

Saat ini banyak inovasi produk tabir surya yang praktis untuk diaplikasikan. Berdasarkan konsistensinya, sunscreen yang beredar di pasaran terbagi dalam dua jenis yakni spray yang disemprot dan krim yang dioleskan seperti body lotion.

Keduanya sama-sama ampuh melindungi kulit dari paparan sinar UV. Namun, masing-masing produk tentunya punya kelebihan dan kekurangannya, berikut perbandingan produk sunscreen spray dan krim.
 

Sunscreen Spray

Sunscreen spray bisa langsung disemprotkan ke area tangan dan kaki. Produk ini sangat cocok untuk kamu yang kurang suka dengan tekstur krim yang lengket di kulit. Tipe spray juga sangat praktis diaplikasikan saat kamu akan berenang, karena bisa menjangkau area tubuh seperti punggung dan bahu yang tidak terjangkau tangan.

Namun, sunscreen spray juga bisa berbahaya saat zat kimianya terhirup berlebihan. Bahan-bahan dalam sunscreen seperti zinc oxide dan titanium dioxide dapat menimbulkan efek samping yang serius pada sistem saraf dan pernapasa, terutama untuk bayi dan anak-anak yang menderita asma.


Sunscreen krim

Produk ini juga cara pakainya cukup praktis, kamu hanya perlu mengolesnya di kulit lalu krimnya akan meresap ke kulit. Selain itu, tipe krim juga hanya perlu diaplikasikan sekali. Beda dengan sunscreen spray yang harus diaplikasikan berulang-ulang.

Sunscreen krim memang sering bikin kulit terasa lengket dan berminyak setelah diaplikasikan. Namun, saat ini banyak inovasi baru yang membuat kandungan produk ini semakin ringan. Pilihlah krim yang terbuat dari bahan dasar air dan mengandung sedikit minyak. Sehingga saat diaplikasikan tidak akan meninggalkan noda putih atau white cast di kulit.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Ada Fenomena Hari Tanpa Bayangan di Jakarta & Serang 9 Oktober 2023

BERIKUTNYA

4 Fakta Menarik Ajang Grand Finals FFML Season 8

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: