Ilustrasi batik. (Sumber gambar: iniizah/Unsplash)

30 Twibbon Unik & Kreatif untuk Memeriahkan Hari Batik Nasional & Cara Memasangnya

02 October 2023   |   09:03 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Like
Hari Batik Nasional dirayakan pada 2 Oktober setiap tahunnya. Momentum ini menjadi hari perayaan nasional Indonesia untuk memperingati ditetapkannya batik, sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) pada 2 Oktober 2009 oleh UNESCO.

Batik pertama kali diperkenalkan kepada dunia internasional oleh Presiden Soeharto saat mengikuti konferensi Perserikatan Bangsa-Bangsa. Batik Indonesia lalu didaftarkan untuk mendapat status intangible cultural heritage (ICH) melalui kantor UNESCO di Jakarta oleh kantor Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat, mewakili Pemerintah Indonesia dan komunitas batik Indonesia, pada 4 September 2008.

Baca juga: Berawal dari Keputusan UNESCO, Berikut 4 Fakta Tentang Hari Batik Nasional

Pada 9 Januari 2009, pengajuan batik untuk Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi UNESCO diterima secara resmi, dan batik dikukuhkan pada sidang keempat Komite Antar-Pemerintah tentang Warisan Budaya Nonbendawi yang diselenggarakan UNESCO di Abu Dhabi, Uni Emirat, Arab pada 2 Oktober 2009.

Pada sidang tersebut, batik resmi terdaftar sebagai Warisan Kemanusiaan Karya Agung Budaya Lisan dan Nonbendawi di UNESCO. Sejak saat itu, setiap tanggal 2 Oktober diperingati sebagai Hari Batik Nasional.

Peringatan ini tertuang dalam Keputusan Presiden (Kepres) No 33 Tahun 2009 yang menetapkan hari Batik Nasional dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap upaya perlindungan dan pengembangan batik Indonesia.

Sekretaris Jenderal Menteri Dalam Negeri Hadi Prabowo menandatangani Surat Edaran Nomor 003.3/10132/SJ tentang Pemakaian Baju Batik dalam Rangka Hari Batik Nasional 2 Oktober 2019. Berdasarkan surat edaran tersebut, Kementerian Dalam Negeri mengimbau seluruh pejabat dan pegawai di lingkungan pemerintah daerah provinsi dan kabupaten/kota untuk menggunakan baju batik pada hari Rabu.

Euforia berbusana batik juga tak hanya dilakukan di kalangan ASN, kantor-kantor swasta dan sekolah-sekolah juga tak ketinggalan merayakan Hari Batik Nasional dengan menggunakan busana batik terbaiknya. Bahkan, beberapa diantaranya sampai mengadakan lomba busana batik untuk meramaikan perayaan tersebut.

Selain memakai baju batik, ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk merayakan Hari Batik Nasional mulai dari belajar membatik, mengunjungi sentra batik, belajar sejarah batik, mengenal ragam motif batik, ataupun mengunggah foto menggunakan twibbon khusus Hari Batik Nasional.

Kalian bisa mengunggah foto terbaik menggunakan batik di akun media sosial seperti Instagram menggunakan twibbon dengan beragam desain dan corak, untuk memeriahkan Hari Batik Nasional. Jangan lupa, sertakan juga caption atau keterangan foto tentang arti atau makna batik bagi kalian maupun ungkapan rasa bangga kalian menggunakan salah satu warisan budaya negeri.

Berikut adalah 30 link Twibbon Hari Batik Nasional 2023 dengan berbagai desain corak menarik yang bisa Genhype pilih
  1. https://www.twibbonize.com/haribatiknasional02okt2023
  2. https://www.twibbonize.com/haribatiknasional2023aries
  3. https://www.twibbonize.com/haribatiksdmi23
  4. https://www.twibbonize.com/upiharibatiknasional
  5. https://www.twibbonize.com/smp1ns
  6. https://www.twibbonize.com/haribatiknasionalokt2023
  7. https://www.twibbonize.com/asmipa-hartiknas
  8. https://www.twibbonize.com/cibasbatiknasional2023
  9. https://www.twibbonize.com/haribatiknasionalkbagp2023
  10. https://www.twibbonize.com/haribatiknasional2023intraasia
  11. https://www.twibbonize.com/haribatiknasionallm
  12. https://www.twibbonize.com/haribatik2023ghci
  13. https://www.twibbonize.com/haribatiknasionalth2022
  14. https://www.twibbonize.com/harlahbatikindonesia
  15. https://www.twibbonize.com/haribatiknasional2023met
  16. https://www.twibbonize.com/batikmasker
  17. https://www.twibbonize.com/haribatiknasionalsdn01mdrj
  18. https://www.twibbonize.com/batiksoganparang
  19. https://www.twibbonize.com/lightbatik
  20. https://www.twibbonize.com/harlahbatikindonesia
  21. https://www.twibbonize.com/nahdiati
  22. https://www.twibbonize.com/btiwkwk
  23. https://www.twibbonize.com/haribatiknasionalmlpt2023
  24. https://www.twibbonize.com/haribatikjurkep
  25. https://www.twibbonize.com/batiksday33
  26. https://www.twibbonize.com/haribatiknasional2023hs4all
  27. https://www.twibbonize.com/nahdiati
  28. https://www.twibbonize.com/haribatiksmktlogosari
  29. https://www.twibbonize.com/haribatikfumira
  30. https://www.twibbonize.com/ynharibatiknasionalth2023


Cara Memasang Foto Menggunakan Twibbon Hari Batik Nasional 2023

  1. Klik salah satu laman Twibbon yang kalian inginkan.
  2. Pada bagian bawah desain Twibbon, klik "Pilih Foto".
  3. Pilih salah satu foto terbaik kalian.
  4. Atur posisi dan ukuran foto sesuai dengan keinginan kalian.
  5. Sebagai pelengkap, kalian juga menambahkan teks dengan mengklik kolom "Teks" atau menggunakan filter foto pada kolom "Filter".
  6. Jika sudah, Klik "Selanjutnya". Nantinya foto menggunakan Twibbon akan diproses untuk bisa diunduh.
  7. Lalu klik "Unduh". Foto kalian menggunakan Twibbon Hari Batik Nasional pun sudah berhasil terunduh.

Baca juga: 5 Cara Seru untuk Rayakan Hari Batik Nasional

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Kemelut Kasus Penggelapan Dana dalam Serial Rencana Besar

BERIKUTNYA

5 Kota Batik Paling Populer & Besar di Indonesia

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: