Memelihara kucing yang menggemaskan ( Sumber gambar: The lucky/Unsplash)

4 Hal Yang harus Disiapkan Sebelum Memelihara Kucing

14 September 2023   |   21:35 WIB
Image
Yulita Theresia Maghi Mahasiswi Jurnalistik Universitas Nusa Nipa Indonesia, Maumere.

Kucing merupakan hewan menggemaskan yang banyak dipelihara para pecinta hewan. Bahkan sebagian orang telah menganggap kucing sebagai sosok sahabat yang bisa merasakan suasana hati pemiliknya. Hewan dengan suara khas meow ini merupakan jenis hewan pemakan daging dengan ukuran tubuh yang lebih kecil jika dibandingkan dengan singa atau macan.

Hewan satu ini kebanyakan memiliki kepribadian yang aktif, lincah, bersahabat, dan juga mudah beradaptasi. Sehingga banyak penggemar anabul yang mengoleksi berbagai jenis kucing. Namun, layaknya manusia, kucing peliharaan juga memiliki berbagai hal yang harus diperhatikan.

“Kalau kita mau pelihara kucing, ya kita harus nyiapin mental, finansial, dan juga perawatan kucing. Supaya kucing peliharaan lebih merasa nyaman dan tidak mudah stres tutur Marlinda Kirana, dari Biqin  Cats Pet Shop di Bandung saat ditemui di Petspedia: Pets Bazaar, beberapa waktu lalu.

Marlinda menjelaskan paling tidak terdapat empat hal yang harus dipersiapkan sebelum memelihara kucing bagi pemula. Berikut beberapa persiapan sebelum memelihara kucing.

 

Ilustrasi kucing (sumber foto: Freepik)

Ilustrasi kucing (sumber foto: Freepik)


Mengetahui jenis kucing

Hewan berbulu yang masuk dalam keluarga felidae ini memiliki berbagai karakter yang menjadi ciri khasnya.

“Aku rekomendasikan bagi pemula sebaiknya  memelihara jenis kucing anggora, kucing ragdoll, kucing Scottish fold, kucing British shorthair, kucing birman, hingga kucing abyssinian. Karena kucing ini memiliki karakter penyayang dan mudah bersahabat.” Jelas Marlinda, ketika ditanya terkait rekomendasi kucing bagi pemula.

Dengan mengetahui jenis kucing dan juga karakternya, pemilik akan lebih mudah beradaptasi dan tahu cara meladeni kucing peliharaanya, mengetahui perawatan kucing, serta memahami makanan yang dapat dikonsumsi berdasarkan jenis kucing.
 

Menyiapkan kandang yang nyaman

Sama seperti manusia, hewan peliharaan juga perlu dipersiapkan kandang yang nyaman dan lumayan luas, agar kucing dapat bergerak leluasa mengingat hewan itu dominan memiliki karakter yang lincah dan menyukai tempat bebas atau luas.

“Gunain kandang dari besi yang lebih luas atau bisa menyiapkan ruang khusus untuk menyimpan kucing-kucing karena kucing lebih suka bergerak secara bebas. Gunanya kandang juga agar kalian bisa mengamankan kucing jika ada acara atau tamu di rumah tutur Marlinda.
 

Menyediakan makanan khusus kucing

Bagi kalian penyuka hewan berbulu yang satu ini, kalian juga wajib mengetahui makanan yang disarankan kucing sesuai jenisnya. Dengan memberi makanan yang sehat pada kucing akan mengurangi risiko keracunan makanan. Beberapa makanan kucing yang dapat kalian berikan di antaranya dry food Coucou, Whiskas, Proplan, Felibite, dan Friskies.
 

Perawatan kucing

Kalian juga wajib untuk melakukan perawatan terhadap kucing, agar terhindar dari penyakit misalnya penyakit kulit yang disebabkan oleh kandang atau badan kucing yang kotor. Beberapa perawatan yang bisa kalian lakukan adalah melakukan vaksinasi, rutin check up, memandikan dan menggunting kuku kucing,  membersihkan kandang kucing, menyediakan air minum yang bersih, serta membersihkan litter box atau toilet kucing.

Baca juga: Ailurophile Wajib Tahu 6 Jenis Kucing Yang Memiliki Pembawaan Bersahabat

Itulah beberapa hal yang wajib genhype dipersiapkan sebelum memelihara kucing. Kalian juga dapat melakukan konsultasi dengan dokter hewan untuk mendapatkan hasil yang lebih baik.
 
Editor: M R Purboyo

SEBELUMNYA

Selain Autobiography, Ini 7 Film Indonesia yang Pernah Berlaga di Piala Oscar

BERIKUTNYA

Profil 7 Member RIIZE, Grup Idol SM Entertainment yang Bawa Genre Emotional Pop

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: