Laura Basuki dalam film Sleep Call (Sumber gambar: IDN Pictures)

Dibintangi Aktris Laura Basuki, Simak Sinopsis Film Sleep Call yang Tayang di Bioskop

07 September 2023   |   14:02 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Sempat menjadi perbincangan warganet di media sosial, film Sleep Call akhirnya tayang di bioskop mulai hari, Kamis (7/9/2023). Film ini mengangkat kisah yang berangkat dari fenomena kegiatan teleponan sepanjang malam. Menariknya, Sleep Call dikemas dengan sajian genre suspense-thriller yang meneror.

Disutradarai Fajar Nugros, kisah film ini mengangkat cerita tentang tokoh Dina (diperankan oleh Laura Basuki) yang pernah bersinar sebagai seorang pramugari. Namun, dia justru terjerumus dalam dunia gelap perusahaan pinjaman online ilegal untuk melunasi hutang yang menghantuinya.

Baca juga: Pertaruhan Sutradara Fajar Nugros Garap Genre Suspense-Thriller di Film Sleep Call

Di tengah kesepian dan beratnya beban hutang, Dina menemukan sedikit cahaya dalam kegelapan dengan menikmati kegiatan Sleep Call di sebuah aplikasi kencan. Namun, kegelapan justru mulai memadamkan percikan cahaya itu ketika Dina terjebak dalam belitan hubungan adiktif bersama Rama (diperankan oleh Juan Bio One).

Rama adalah sosok asing di kehidupan Dina yang mempesona namun penuh teka-teki, yang dia temui dari aplikasi tersebut. Semakin Dina terlibat, semakin dia menyadari bahwa cintanya kepada Rama justru membawa hidupnya ke sebuah situasi yang rumit. Ketika keadaan sudah tak terkendali, ada nyawa yang terenggut dan misteri yang tertinggal.
 

Dalam trailer yang dirilis IDN Pictures menampilkan potongan kisah tokoh utama Dina yang terasing di kehidupan nyatanya, terutama urusan percintaannya. Bahkan, dia juga tidak menggubris perasaan suka bosnya di kantor. Sebaliknya, Dina justru lebih memilih untuk menemukan laki-laki di aplikasi kencan.

Di aplikasi tersebut, Dina bertemu dengan Rama yang misterius. Dina memperlakukan sosok laki-laki tersebut sebagaimana mestinya pasangan kekasih. Dia seperti mencari pelarian keterasingannya kepada sosok Rama. Namun, Rama justru terkesan menjaga jarak dengan Dina, seperti ada yang ditutupi olehnya. 

Trailer juga menampilkan konflik-konflik lain yang dialami Dina mulai dari terlilit hutang untuk membiayai ibunya yang sedang sakit, hingga akhirnya dia terpaksa menjadi simpanan bosnya di kantor untuk melunasi hutang yang menerornya. Termasuk, persoalan lain yang membahayakan keselamatan Dina.

Fajar Nugros mengungkapkan ide awal untuk membuat cerita film ini berangkat dari hasil pengamatannya dimana kegiatan sleep call sering dilakukan oleh banyak orang, tak terkecuali putrinya sendiri. Berangkat dari fenomena itu, akhirnya pria yang akrab disapa Nugros itu menggandeng penulis Husein M. Atmodjo untuk mengembangkannya menjadi sebuah skenario film.

Menurutnya, di tengah kehidupan modern yang bergerak sangat cepat, orang-orang kini lebih menghabiskan waktu luang mereka untuk bermain gawai. Sebagiannya bahkan memutuskan untuk bertemu dan menjalin kasih lewat sosial media melalui kegiatan yang disebut sleep call.

"Ternyata 9 dari 10 [anggota] tim kita juga pernah sleep call. Jadi, ini fenonema yang menarik buat saya dan kemudian dikeluarkan menjadi cerita yang baru," katanya
 

Sementara itu, Produser dari IDN Pictures Susanti Dewi menuturkan pihaknya selalu berusaha membuat karya film yang memang dekat dengan target penonton IDN Pictures yakni kalangan Generasi Z dan Milenial. Seperti halnya juga dalam film Sleep Call yang mencoba mengupas soal kesepian yang menurutnya menjangkiti banyak orang saat ini.

Santi prihatian bahwa seringkali kesepian yang dialami anak muda tanpa sadar membuat mereka terjebak dalam situasi mental yang tidak sehat. Di samping itu, gaya hidup yang tanpa sadar juga membuat mereka rentan terjerat pinjaman online.

"Sleep Call merupakan film yang meleburkan batasan interaksi sosial antara dua orang asing melalui komunikasi di dunia maya, dan bagaimana kemudahan teknologi informasi juga dapat membawa bahaya bagi penggunanya," jelasnya.

Senada, CEO IDN Media Winston Utomo mengatakan kesehatan mental menjadi salah satu isu yang saat ini menjadi perhatian anak muda. Oleh karena itu, tahun ini, pihaknya merilis film Sleep Call yang mengangkat pentingnya kesehatan mental dan bagaimana rasa kesepian adalah hal yang patut banyak orang perhatikan di lingkungan terdekat mereka.

"Kami harap, pesan yang ingin kami bawa dalam film ini dapat tersampaikan kepada para penonton nantinya, dan berkontribusi secara positif bagi masyarakat Indonesia," ujarnya.

Selain Laura Basuki dan Juan Bio One, Sleep Call juga dibintangi oleh sederet pemain lainnya yakni Kristo Immanuel, Bront Palarae, Della Dartyan, Dimas Danang, Benedictus Siregar, Rukman Rosadi, dan Rachel Vennya yang melakukan debut sebagai aktris.

Baca juga: 5 Fakta Final Trailer Sleep Call yang Bikin Penasaran, Dina Mulai Curiga dengan Rama

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Upaya Re.Juve dan Seasoldier Kurangi Sampah Plastik

BERIKUTNYA

Sinopsis Film Air Mata di Ujung Sajadah

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: