Laptop Workstation Dell Precision 7670 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Review Laptop Workstation Dell Precision 7670, Layar Lebar Performa Kencang

22 August 2023   |   13:47 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Laptop workstation kerap disematkan pada perangkat-perangkat khusus yang didesain dengan performa yang tinggi, baik dari segi prosesor maupun grafis. Laptop jenis ini memang diperuntukkan untuk penggunaan profesional di berbagai bidang.

Performa yang tinggi ini penting karena para profesional perlu melibas software kelas besar untuk bekerja, seperti keuangan, desain, animasi, arsitektur dan lainnya. Umumnya, ukuran dan kualitas layarnya juga diberi sentuhan spesial.

Baca juga: Review Laptop Lenovo Yoga Slim 7i Carbon, Bobot Ringan Performa Menawan

Laptop Dell Precision 7670 tampaknya telah memenuhi kriteria tersebut. Laptop ini cukup tangguh untuk menjalankan berbagai software berat bagi para profesional. Layarnya pun juga sangat lega.

Unit yang Hypeabis.id review berwarna hitam. Saat pertama kali dilihat, layarnya yang sebesar 16 inci langsung mencuri perhatian. Dengan layar sebesar ini, pengguna bisa melakukan berbagai kerja komputasi dengan lebih menyenangkan.

Selain itu, laptop ini masih memiliki berbagai berbagai fitur dan spesifikasi lain yang menyenangkan. Sudah penasaran dengan laptop Dell Precision 7670? Berikut ini adalah review lengkapnya.


Desain & Tampak Luar Laptop

 

 Laptop Workstation Dell Precision 7670 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Laptop Workstation Dell Precision 7670 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Dari bagian luar, laptop Precision 7670 ini tampil dengan desain ala Dell yang khas dan dapat ditemui pada laptop-laptopnya yang lain. Dengan sentuhan warna hitam yang mendominasi, laptop ini terasa makin elegan dan mewah. Bahan bodi yang dipakai juga makin mempertegas kekokohan laptop ini.

Ada logo Dell yang diberi aksen bulat di bagian belakangnya, yang membuat tampilannya jadi tidak terlalu sepi. Di bagian depan tepatnya di bawah layar, logo Dell juga disematkan lagi secara minimalis.

Di bagian sisi kanan dan kirinya, laptop ini menawarkan beberapa port USB yang lengkap. Di sisi kanan ada SD card reader, universal audio jack, USB 3.2 Gen 2 Type-C port with DP-alt mode, USB 3.2 Type-A with PowerShare, wedge lock slot

Tak jauh berbeda, di sisi kirinya juga ada beberapa port, seperti 7.4mm power connector, RJ-45 10/100/1000, HDMI 2.1, USB 3.2 Type-A with PowerShare, 2 Thunderbolt 4 with PowerShare, Optional Smart Card Reader

Sebagai laptop workstation, yang mana sekarang sedang tren kerja hybrid, laptop ini juga telah menyematkan kamera di bagian atas layar dengan kualitas yang baik. Kamera ini sudah dilengkapi dengan FHD/IR Camera, ExpressSign-In, Intelligent privacy, Camera Shutter, Mic. Berikut adalah hasil dari tangkapan gambar kamera tersebut.
 

 Laptop Workstation Dell Precision 7670 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Laptop Workstation Dell Precision 7670 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)


Beralih ke bagian layar, Dell Precision 7670 telah dibekali layar besar dengan ukuran 16 inci. Layarnya pun sudah OLED 4K (HDR500) PremierColor. Saat Hypeabis.id menggunakannya, layar ini memang jadi salah satu instrumen yang langsung menarik perhatian.

Menatap layar laptop ini sudah seperti menatap monitor tambahan untuk PC yang berkualitas. Tingkat kecerahan warnanya dan ketajamannya sudah memuaskan. Hal ini membuatnya bisa digunakan untuk berbagai kerja komputasi ala profesional.

Dell juga telah menyematkan ComfortView Plus pada layarnya sehingga bisa jadi opsi untuk mengurangi potensi emisi cahaya biru pada laptop ke mata.

Sama seperti laptop Dell lain, Precision 7670 juga masih memberikan opsi kustomisasi yang luas kepada penggunanya, termasuk dari sisi layarnya. dari pilihan layar 16-inch, FHD+ 1920 x 1200, 60 Hz, Anti-Glare, Non-Touch, 45% NTSC, 250 Nits, RGB Cam/Mic WLAN sampai ke spesifikasi 6-inch, WLED FHD+ 1920 x 1200, 60 Hz, Anti-Glare, Non-Touch, 99?IP3, 500 Nits,IR Cam/Mic WWAN. Total ada lima spesifikasi yang bisa disesuaikan sesuai kebutuhan.

Sementara itu, untuk kartu grafisnya, ada pilihan NVIDIA® RTX™ A2000, 8 GB GDDR6 dan NVIDIA® RTX™ A4500, 16 GB GDDR6. Adapun bobot total laptop ini adalah sekitar 2,60 kg untuk basis tipis dan sekitar 2,67 kg untuk basis performa.


Performa Laptop

 

 Laptop Workstation Dell Precision 7670 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Laptop Workstation Dell Precision 7670 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)


Sebagai laptop workstation, Precision 7670 menawarkan ketangguhan yang mumpuni, bahkan di versi terendahnya sekali pun. Laptop ini menawarkan beberapa opsi prosesor yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.

Dari 12th Gen Intel® Core™ i5-12600HX, vPro® (18MB cache, 12 cores, 16 threads, 2.50 to 4.60 GHz Turbo); 12th Gen Intel® Core™ i7-12850HX, vPro® (25MB cache, 16 cores, 24 threads, 2.10 to 4.80 GHz Turbo); hingga 12th Gen Intel® Core™ i9-12950HX, vPro® (30MB cache, 16 cores, 24 threads, 2.30 to 5.00 GHz Turbo).

Untuk sistem operasinya, pengguna bisa memilih dari Windows 11, Windows 11 Pro, hingga Ubuntu. Adapun untuk memori, ada empat pilihan dari 16 GB, 1 x 16 GB, DDR5, 4800 MHz CAMM Module sampai 128 GB, 1 x 128 GB, DDR5, 3600 MHz CAMM Module.

Untuk storage-nya dari 256 GB, M.2 2230, Gen 4 PCIe x4 NVMe, SSD sampai 1 TB, M.2 2280, Gen 4 PCIe NVMe, SSD, Self encrypting, Class 40. Dell juga masih memberi tambahan jika dibutuhkan hingga sebesar 4TB M.2 PCIe NVMe Gen 4 2280 SSD.

Sebagai variasi, Dell juga telah membuka opsi dua keyboard, yakni non backlit dan keyboard backlit. Semua bisa disesuaikan berdasarkan selera masing-masing.
 

 Laptop Workstation Dell Precision 7670 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Laptop Workstation Dell Precision 7670 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)


Dengan spesifikasi tersebut, laptop Precision 7670 cukup bisa diandalkan di berbagai kondisi. Saat Hypeabis.id mencobanya, tidak ada kendala berarti yang ditemui. Laptop ini mampu melibas berbagai kerja komputasi dengan baik tanpa ada lag sedikit pun.

Layarnya yang lebar membuat sensasi mengetik di laptop lebih lega dan puas. Didukung oleh grafis yang profesional, layar laptop ini akan memanjakan mata dengan tampilan gambar yang punya ketajaman dan mampu mengeluarkan warna yang baik.

Meski kinerjanya ngebut, laptop ini sudah punya sistem pengendali termal yang baik. Tidak ada panas yang berarti meski laptop ini sudah digunakan lebih dari dua jam. Sistem pendinginnya bekerja baik dan membuat laptop ini masih tetap nyaman digunakan untuk jangka waktu lama.

Laptop ini juga memiliki sistem privasi dan keamanan yang oke. Saat kamera tidak digunakan, pengguna bisa menutup rana kamera saja. Lalu di keamanan, ada kamera IR yang kompatibel dengan Windows Hello dengan sensor jarak yang mengenali pengguna. Sehingga bisa menutup atau membuka otomatis. Laptop ini sudah mendukung Wi-Fi 6E dan 5G LTE, sehingga bisa menikmati kecepatan data yang baik.


Kesimpulan

 

 Laptop Workstation Dell Precision 7670 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Laptop Workstation Dell Precision 7670 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)


Laptop Dell Precision 7670 adalah pilihan yang cocok untuk pengguna yang sedang mencari laptop workstation. Performa dan layarnya yang tangguh akan memanjakan penggunanya melibas berbagai software, apa pun kebutuhannya.

Dukungan layar dan audio yang mumpuni ini juga memungkinkan laptop ini punya kenikmatan yang sama untuk kebutuhan entertainment. Terlebih, laptop ini sudah mendukung Wi-Fi 6E dan 5G LTE sehingga koneksinya akan lebih cepat untuk streaming atau bermain gim.

Mungkin, satu-satunya yang cukup perlu jadi perhatian adalah dari sisi bobot laptopnya. bobot total laptop ini adalah 5,75 pon atau 2,60 kg untuk basis tipis dan 5,90 pon atau 2,67 kg untuk basis performa.

Jika pengguna adalah tipe yang punya mobilitas tinggi, bobot tersebut tentu akan cepat berasa. Namun, jika mobilitas tak terlalu tinggi, rasanya tak akan jadi terlalu berpengaruh. Namun, sekali lagi, meski bobotnya tidak ringan-ringan amat, laptop ini juga menawarkan prosesor dan grafis menawan sebagai daya tawarnya.

Tinggal sesuaikan dengan kebutuhan saja Genhype!

Baca juga: Review Laptop Bisnis Dell Latitude 7430 2-in-1

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

10 Fakta KAWS, Seniman yang Menggeletakkan Patung Raksasa di Candi Prambanan

BERIKUTNYA

FIBA World Cup 2023 Siap Digelar, Cek Informasi & Cara Beli Tiketnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: