Pasar komputer di Indonesia tumbuh pada semester pertama tahun ini (Unsplash/Xps)

Pasar PC Indonesia Tumbuh Semester Pertama 2021, Ini Lima Besar Vendor Penguasa

12 September 2021   |   18:00 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Pasar komputer Indonesia (desktop, notebook, dan workstation) di Indonesia tumbuh hingga 50 persen secara tahunan pada semester pertama tahun ini. International Data Corporation (IDC)  mencatat total ada 2,06 juta unit perangkat yang masuk ke dalam negeri pada enam bulan pertama 2021.

Laporan anyar lembaga riset tersebut menggarisbawahi bahwa notebook menjadi produk pendorong pertumbuhan pasar komputer untuk segmen konsumen dan bisnis di dalam negeri. Kue pasarnya mencapai 85 persen keseluruhan pasar komputer, dengan pertumbuhan tahunan hingga 78 persen.

Senior Market Analyst IDC Indonesia Stallone Hangewa mengatakan dengan penyebaran virus yang masih di luar kendali, cara kerja yang menggabungkan antara kerja dari rumah dan kantor akan terus diterapkan. Hal ini telah mendorong tinginya permintaan perangkat portabel.

Dia melanjutkan untuk sektor publik, sebagian besar permintaan terhadap komputer personal datang dari perangkat Chromebook yang akan digunakan untuk pengadaan komputer di bidang pendidikan mengikuti keputusan pemerintah.

"Pengiriam desktop dan notebook untuk pasar komsumen kembali bertumbuh, masing-masing 27 persen dan 28 persen selama semeter pertama tahun ini. Ini dikarenakan sekolah masih harus menerapkan pembelajaran jarak jauh," katanya dalam laporan.

Laporan IDC Quarterly PCD Tracker 2Q21 juga memperlihatkan vendor-vendor komputer yang menguasai pasar dalam negeri, sebagai berikut:

1. ASUS

ASUS masih bertahan di posisi teratas pada periode ini dengan total pangsa pasar sebesar 25 persen. Performa ASUS dinilai sangat baik di segi konsumen dan komersial. Segmen komersial utamanya, didorong oleh perangkat Chromebook untuk proyek pengadaan pendidikan.

2. Acer

Acer berhasil menempati posisi kedua, di mana pada periode yang sama tahun lalu berada pada posisi keemat. Pemenuhan permintaan Chromebook juga berkontribusi pada kinerja perusahaan, kendati segmen knosumennya agak terkendala masalah pasokan.

3. Lenovo

Lenovo yang sebelumnya berada pada posisi runner up kini turun ke posisi ketiga. Kendati demikian, pengiriman komputer perusahaan secara keseluruhan mengalami pertumbuhan yang cukup signifikan. Akan tetapi, Lenovo masih belum memasukkan perangkat Chromebook-nya pada periode ini.

4. HP Inc

HP Inc berada di posisi keempat dengan pangsa pasar 14 persen. Kinerja pada periode semester pertama tahun ini mengalami pertumbuhan kendati mengalami masalah ketersediaan pasokan. Hal ini disebabkan oleh partisipasi dalam proyek pengadaan perangkat Chromebook.

5. Dell Technologies

Melengkapi posisi lima besar ialah Dell yang memiliki pangsa pasar 9 persen. Segmen konsumen perusahaan mengalami penurunan, tetapi segmen komersialnya mengalami pertumbuhan dengan kinerja yang baik berkat proyek pengadaan komputer pemerintah.



Editor: Indyah Sutriningrum

SEBELUMNYA

8 Tempat Rahasia yang Tak Terlihat di Google Maps

BERIKUTNYA

Dugaan Serangan Siber ke Kementerian, Pakar Minta Pemerintah Lakukan Ini

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: