Paper Rex (Sumber gambar: Instagram.com/pprxteam)

Paper Rex Amankan Upper Bracket di Playoff Valorant Champions 2023, Duo Rosters Indonesia Banjir Pujian

18 August 2023   |   12:00 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Salah satu tim esports perwakilan kawasan Pasifik, Paper Rex sukses unjuk gigi dalam performa pertama di fase Playoff Valorant Champions 2023. Tim asal Singapura ini menunjukkan dominasi atas tim Turkey, FUT Esports setelah menang 2-0 dengan catatan skor Ascent: 13-10 dan Pearl: 13-4. 

Atas kemenangan ini, Paper Rex sukses mengamankan posisi upper bracket di turnamen global Valorant tersebut. Posisi ini akan membuat jalan Paper Rex makin mulus, mengingat tim yang duduk di upper bracket tak perlu menjalani laga panjang dan terjal, seperti kerap terjadi di lower bracket.  

Baca juga: Timnas Valorant Indonesia Dapat Medali Emas Usai Drama Cypher Bug, Apa Itu?

Kemenangan perdana di laga playoff ini menjadi awal yang cerah bagi perjalanan para rosters Paper Rex, termasuk duo player asal Indonesia yakni F0rsaken dan Mindfreak. Keduanya mengisi lini permainan Paper Rex di samping d4v4i, Jinggg, dan Something. Mereka banjir pujian setelah membawa Paper Rex mengamankan playoff, setelah mengalahkan tim kualifikasi dari Tiongkok, Edward Gaming (EDG). Kala itu, Paper Rex mengunci EDG untuk map Fracture: 13-7 dan Pearl: 16-14.

Dalam pertandingan tersebut, Paper Rex sempat tertinggal di peta permainan awal di Pearl dengan skor 5-7 sebelum membalikkan keadaan dan mengamankan langkah terakhir menuju playoff. Berbeda dengan laga pertama yang dijalani untuk playoff, pertandingan kontra FUT Esports terbilang mulus dan diamankan dengan mudah.

Turnamen tertinggi Valorant yang berlangsung di Los Angeles, Amerika Serikat, ini akan terus berlanjut hingga 26 Agustus 2023. Paper Rex masih akan menghadapi permainan dengan sistem eliminasi ganda dengan format permainan Best of 3 untuk merebut hadiah total US$2,250 juta.

Untuk perwakilan Pasifik, Paper Rex datang bersama tiga tim yang terdiri atas dua tim asal Korea Selatan (DRX dan T1) serta tim asal Jepang yakni Zeta Division. Masing-masing tim melawan tim regional wilayah lain yakni Amerika, EMEA (Eropa&Timur Tengah), dan Tiongkok.

Paper Rex melaju ke turnamen tertinggi setelah menjuarai turnamen regionalnya untuk VCT Pacific 2023. Setelahnya, Paper Rex kembali berjaya sebagai pemuncak klasemen Grup A untuk Valorant Champions 2023 dengan raihan poin agregat +19, jauh mengungguli EDG, Giants, dan KRU Esports sebagai lawan satu grup.

Perjalanan Paper Rex kian dekat menuju Grand Final. F0rsaken dkk sudah resmi meninjal semifinal untuk upper bracket. Mereka akan melawan skuad asal Brasil, Loud pada 20 Agustus 2023 mendatang. Jika melenggang mulus, Paper Rex bisa mengambil kesempatan melaju ke final upper bracket sebelum bertarung di laga terakhir pada Grand Final Valorant Campions 2023. Apabila mampu melaju ke Grand Final, Paper Rex harus mengamankan lima pertandingan dengan baik lewat format permainan Best of 5.

Baca juga: Gekko Jadi Agen Baru Valorant dengan Role Initiator, Cek Kemampuannya Yuk!

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Resep Ayam Cabe Garam, Sajian Khas Restoran China

BERIKUTNYA

Durasi Penggunaan PayLater yang Semakin Panjang Perlu Dibarengi KYC

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: