Ayam Cabe Garam (Sumber Foto: Freepik)

Resep Ayam Cabe Garam, Sajian Khas Restoran China

18 August 2023   |   12:00 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Saat makan di restoran chinese food, menu ayam cabe garam menjadi hidangan populer yang disukai banyak orang. Dari namanya saja kita bisa tahu bahwa menu ini memiliki cita rasa pedas dan asin, yang lezat dan menggungah selera. Selain itu cara membuatnya pun sederhana dan mudah sekali.

Ayamnya menggunakan dada atau paha filet yang dilumuri tepung lalu digoreng. Saat disantap bagian luarnya renyah sementara daging di dalamnya sangat juicy atau empuk. Nah Genhype, yuk simak cara membuat ayam cabe garam ala chinese food. Siapkan bahan-bahan dan ikuti langkah-langkah membuatnya.

Baca juga: Resep Ayam Goreng Bawang Putih, Menu Renyah & Beraroma Harum


Bahan-bahan

  • 200 gram ayam fillet, potong potong kotak
  • 100 gram tepung serbaguna
  • 10 cabe rawit, iris tipis
  • 2 lembar daun bawang, iris tipis
  • 4 siung bawang putih, cincang kasar
  • Garam dan kaldu bubuk secukupnya
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • Air secukupnya untuk adonan basah

Cara Memasak

  1. Cuci bersih ayam, kemudian marinasi ayam dengan lada dan garam. Diamkan kira kira 10 menit.
  2. Ambil 2/1 sdm tepung serba guna dan beri air secukupnya. Kemudian balur ayam ke tepung basah lalu teoung kering.
  3. Goreng ayam hingga kuning keemasan.
  4. Rajang bawang putih, daun bawang, cabe rawit dan cabe merah.
  5. Tumis bawang putih hingga harum dan kecoklatan. Masukkan cabe dan daun bawang. Beri garam, lada dan kaldu bubuk. Tumis hingga tercampur rata.
  6. Masukkan ayam goreng ke dalam tumisan bumbu.
  7. Masak ayam dan Aduk rata. Matikan kompor jika sdh matang. Jangan lupa Test rasa. Ayam siap disajikan.

Apabila ingin mengkreasikan menu ayam cabe garam dengan kaldu jamur dan perasan lemon supaya lebih kaya rasa, berikut adalah resepnya:


Bahan-bahan

  • 250 gr Paha ayam potong-potong
  • 1/2 buah perasan lemon 
  • 1/2 sdt Garam
  • 1/2 sdt Lada
  • 100 gr Tepung terigu
  • 1 butir Telur
  • 100 gr Tepung panir halus
  • Minyak untuk menggoreng
  • 2sdm bawang putih bubuk
  • 5 siung Bawang Putih Cincang
  • 5 buah Rawit merah iris
  • 1 buah Cabe keriting iris
  • 1 sdt Garam
  • 1/2 sdt lada
  • 1/2 sdt kaldu Jamur


Cara membuat

  1. Marinasi ayam dengan perasan lemon, garam, dan lada. Sisihkan ayam dan diamkan selama 10 menit.
  2. Selanjutnya balurkan ayam ke tepung terigu sampai semua bagian ayam tertutupi.
  3. Ayam yang sudah ditepungi tersebut kemudian masukkan ke telur yang sudah di kocok.
  4. Angkat ayam yang sudah dilumuri telur lalu kembali balurkan ke tepung panir.
  5. Goreng ayam hingga warnanya coklat keemasan dan bagian luarnya garing.
  6. Tumis bawang putih, cabe rawit, cabe keriting, dan bawang putih bubuk hingga berubah warna.
  7. Tambahkan ayam, lalu lada, kaldu, garam. Aduk semuanya lalu sajikan.

Baca juga: Resep Ayam Koloke Saus Asam Manis ala Restoran Chinese Food

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Kualitas Udara Jakarta 18 Agustus 2023 Masuk Kategori Tidak Sehat

BERIKUTNYA

Paper Rex Amankan Upper Bracket di Playoff Valorant Champions 2023, Duo Rosters Indonesia Banjir Pujian

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: