Mulai gaya hidup sehat dengan rajin berolahraga. (Sumber: Freepik/pressfoto)

5 Panduan Memulai Rutinitas Berolahraga

14 August 2023   |   18:30 WIB
Image
Ni Made Tasyarani Mahasiswi Universitas Padjadjaran

Like
Mengadopsi gaya hidup sehat telah lama menjadi aspirasi bagi banyak individu, meskipun belum semua berhasil mewujudkannya sepenuhnya. Salah satu upaya penuh tekad untuk merangkul pola hidup sehat adalah dengan mengintegrasikan kegiatan berolahraga dalam rutinitas harian.

Namun, tidak cukup hanya memulai, upaya untuk mempertahankan kebiasaan berolahraga secara teratur juga merupakan langkah penting. Membangun konsistensi ini akan memerlukan komitmen dan keteguhan yang kokoh.

Berolahraga secara teratur melahirkan sejumlah manfaat yang tak terhingga. Dengan demikian, kesehatan fisikmu akan semakin mantap, dan potensi risiko terkena penyakit kronis dapat diminimalkan secara signifikan.

Baca juga: Nyeri Dada Saat Olahraga? Waspadai Gejala Serangan Jantung

Tak hanya itu, berolahraga juga bermanfaat untuk kesehatan mental kita. Jika Genhype sedang berencana untuk memulai kebiasaan berolahraga, berikut adalah beberapa hal yang bisa kalian lakukan melansir dari Healthline.
 

1. Periksa Kondisi Kesehatanmu

Sebelum memulai aktivitas olahraga secara rutin, sebaiknya konsultasikan terkait kondisi kesehatanmu kepada penyedia layanan kesehatan. Hal ini sangat penting jika kalian adalah pemula dan berencana untuk melakukan aktivitas fisik yang berat. 

Dengan mengecek kondisi kesehatanmu, maka hal tersebut akan membantu untuk mengetahui batasanmu ketika berolahraga. Proses dalam membuat rencana latihan pun bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhanmu.
 

2. Buatlah Rencana dan Target yang Realistis

Ketika membuat target, pastikan untuk menuliskan daftar yang benar-benar bisa kalian lakukan dan capai. Jadi, mulai dengan langkah-langkah yang bisa dengan mudah dilakukan. Kemudian, kalian bisa secara perlahan menaikkan level kesulitan berdasarkan perkembanganmu. 

Misalnya, targetmu adalah berlari sepanjang 3 kilometer. Maka, kalian bisa mulai dengan membuat target yang berisi jarak lebih pendek. Ketika sudah mencapai target tersebut, tingkatkan lagi hingga kamu bisa bisa mencapai target 3 kilometer tersebut.

Memulai dengan target yang bisa dicapai akan meningkatkan peluangmu untuk berhasil dan menjaga motivasimu dalam berolahraga.
 

3. Jadikan sebagai Kebiasaan

Lakukan terus rutinitas berolahraga yang telah kalian rencanakan hingga aktivitas tersebut menjadi bagian dari kebiasaanmu. Salah satu cara yang bisa kalian lakukan untuk konsisten menjaga rutinitas berolahraga adalah dengan membuat jadwal atau berolahraga di waktu yang sama setiap harinya.

Misalnya, kalian bisa membuat rencana berolahraga setiap selesai bekerja atau ketika bangun tidur. Pilih yang terbaik untukmu. 
 

4. Jaga Pola Konsumsi 

Pastikan untuk tetap terhidrasi, sehingga tubuhmu bisa mengisi ulang cairan yang keluar ketika berolahraga. Selain itu, penuhi kebutuhan nutrisimu dengan mengonsumsi makanan yang bisa mendukung rutinitas berolahragamu.

Semua jenis makanan penting untuk menjaga energimu ketika berolahraga, seperti makanan yang mengandung karbohidrat, protein, dan lemak sehat.
 

5. Lakukan Pemanasan dan Pendinginan

Jangan lupa untuk melakukan pemanasan sebelum berolahraga agar kalian terhindar dari cedera dan mengurangi rasa sakit setelah melakukan aktivitas fisik. Dengan melakukan pemanasan, kalian juga dapat meningkatkan performa ketika berolahraga. Lakukan gerakan-gerakan sederhana dengan latihan aerobik atau gerakan lainnya, seperti berjalan sebelum berlari. 

Adapun pendinginan yang penting untuk dilakukan dalam mengembalikan tubuh ke kondisi normalnya. Menghabiskan beberapa menit untuk pendinginan dapat membantumu untuk mengembalikan pola bernapas dan mengurangi rasa sakit pada otot.

Beberapa cara pendinginan yang bisa dilakukan adalah dengan berjalan santai setelah latihan aerobik atau perenggangan setelah latihan ketahanan tubuh.

Baca juga: Ini 5 Hal yang Perlu Dilakukan Pemula Sebelum Mengikuti Lomba Lari Maraton

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Mengenal Drone Buatan Indonesia yang Dilirik oleh Jepang

BERIKUTNYA

Kental dengan Nuansa 1960-an, Netflix Rilis Visual Perdana Serial Gadis Kretek

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: