Huawei MatePad 11 2023 (Sumber gambar: Huawei Indonesia)

Perbandingan Xiaomi Pad 6 & Huawei MatePad 11 2023, Lebih Oke Mana?

09 August 2023   |   21:00 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Pertarungan tablet kelas menengah cukup seru untuk disimak. Xiaomi dan Huawei belum lama ini sama-sama mengeluarkan lini tablet terbaru mereka untuk segmen tersebut dalam waktu yang relatif dekat. Kedua perangkat tersebut juga dibanderol dengan harga yang tak jauh berbeda.

Huawei lebih dahulu menyegarkan pasar segmen menangah dengan mengeluarkan MatePad 11 2023 pada pertengahan tahun lalu. Perangkat yang diluncurkan pada Mei lalu itu cukup membawa beberapa pembaharuan menarik.

Baca juga: 5 Kiat Memaksimalkan Huawei MatePad Air

Sementara itu, Xiaomi juga tak mau ketinggalan terlalu lama dengan meluncurkan tablet Pad 6. Tablet terbaru tersebut juga diklaim memiliki spesifikasi serta fitur lebih baik dibanding pendahulunya, Xiaomi Pad 5, yang hadir pada 2021 lalu.

Dengan tanggal perilisan yang tak terlalu jauh dan berada di segmen yang sama, tentu akan menarik jika dua produk tersebut dikomparasi. Meski membawa teknologi yang hampir mirip, Xiaomi Pad 6 dan Huawei MatePad 11 2023 tetap memiliki perbedaan yang membuat keduanya punya keunikan berbeda. Berikut detailnya.

Xiaomi Pad 6 disokong dengan prosesor Snapdragon 870 yang dipadukan dengan RAM LPDDR5 hingga 8GB dan memori internal sebesar 256 GB. Tablet ini juga sudah didukung MIUI Pad 14 yang dirancang untuk mendukung produktivitas penggunanya.

Dari segi layar, Xiaomi Pad 6 menawarkan layar LCD ukuran 11 inch dengan resolusi 2K. layar tersebut sudah didukung HDR10 dan Dolby Vision dengan refresh rate hingga 144Hz. Ada sertifikat low blue light dari TUV Rheinland juga dan Gorilla Glass 3.
 

Xiaomi Pad 6 (Sumber gambar: Websiter Xiaomi Indonesia)

Xiaomi Pad 6 (Sumber gambar: Websiter Xiaomi Indonesia)


Untuk mendukung kebutuhan entertainment, perangkat ini sudah disematkan empat speaker Dolby Atmos. Baterainya juga cukup besar dengan kapasitas 8.840 mAh yang didukung fast charging 33W. Perangkat ini memiliki kamera utama di bagian depan dan belakang dengan resolusi 13 MP dan 8 MP.

Dengan ketebalan 6,51 mm dan bobot 490 gram, Xiaomi Pad 6 dibanderol Rp6.497.000 untuk paket lengkap bersama Xiaomi Smart Pen 2nd Gen dan Xiaomi Pad 6 Keyboard. Adapun untuk tabletnya saja dijual Rp4.999.000.

Sementara itu, Huawei MatePad 11 2023 ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 865 yang dipadukan dengan RAM 6GB serta media penyimpanan 128GB. Dari segi chipset, perbedaanya tak terlalu jauh memang. Namun, secara kebaruan, Snapdragon 870 lebih unggul karena diluncurkan 2021 sedangkan Snapdragon 865 dirilis 2019.

Huawei MatePad 11 2023 telah memiliki layar LCS 11 inci dengan dukungan resolusi 2.5K, color gamut DCI-P3, dan refresh rate 120Hz. Perangkat ini memiliki baterai 7.250 mAh yang diklaim mampu bertahan hingga 12 jam untuk penggunaan wajar.
 

Huawei MatePad 11 2023 (Sumber gambar: Huawei Indonesia)

Huawei MatePad 11 2023 (Sumber gambar: Huawei Indonesia)


Dengan sistem operasi HarmonyOS 3.1, Huawei MatePad 11 2023 masih belum mendukung layanan dan aplikasi Google. Artinya, pengguna tidak bisa mengunduh berbagai aplikasi di Play Store. Namun, jenama ini memiliki ekosistem aplikasi sendiri bernama Huawei AppGallery.

Huawei MatePad 11 juga sudah dibekali aplikasi WPS yang sudah punya fitur setara laptop. Jadi, secara tampilan dan fungsinya bukan lagi seperti smartphone, tetapi seperti laptop pada umumnya.

Huawei MatePad 11 2023 memiliki dua kamera di bagian depan dan belakang. Kamera depan beresolusi 8 MP (F/2.2) dan kamera belakang beresolusi 13 MP (F/1.8). Dengan dimenasi 253,7 x 165,3 x 7,2 mm, Huawei MatePad 11 2023 dibanerol dengan harga sekitar Rp6.999.000 saja.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Fakta Penyakit ALS yang Diderita Bryan Randall Kekasih Sandra Bullock, Ini Penyebab dan Gejalanya

BERIKUTNYA

Kunto Aji Bikin Acara Sowan Album III, Kenalkan Album Barunya dengan Cara Intimate

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: