V BTS (Sumber gambar: V BTS Official Instagram)

V BTS Siap Rilis Debut Album Solo Layover Berisi 6 Lagu Beragam Genre

08 August 2023   |   20:07 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Setelah membuat penasaran para penggemar, V BTS akhirnya resmi mengumumkan segera merilis album solo perdananya. Penyanyi bernama lengkap Kim Tae-hyung itu akan merilis album bertajuk Layover yang berisikan 6 lagu yang dijawalkan meluncur pada 8 September 2023.

Informasi tersebut diumumkan langsung oleh label BIGHIT MUSIC. Dalam pernyataan resminya, BIGHIT MUSIC menjelaskan bahwa album Layover akan terdiri dari lima lagu dengan satu lagu bonus. Menariknya, seluruh materi lagu tersebut mengusung genre atau aransemen musik yang berbeda-beda.

Baca juga: Haruto Treasure Absen Promosi Album Reboot

Hal itu menjadi penanda bahwa sebagai musisi, V, mencoba mengeksplorasi banyak hal dalam bermusik. Album Layover dibuka dengan lagu Rainy Days. Seperti judulnya dalam lagu ini, suara V yang khas akan berpadu indah dengan suara hutan dan efek white noise yang membuat pendengar terbuai saat mendengarnya.

Setelah itu, ada single Blue yang merupakan hasil eksplorasi musik R&B khas tempo dulu yang dipadukan dengan sentuhan modern. 


Single ketiga album tersebut diisi dengan judul Love Me Again. Dalam lagu ini, V menampilkan sebuah karya musik R&B yang ringan namun mendalam yang berpadu dengan suara barion khas V. Sementara dalam Slow Dancing, menghadirkan sebuah trek bergaya soul romantis era 1970-an yang memancarkan perasaan santai dan berjiwa bebas seperti judulnya.

Sementara itu, lagu kelima dari album ini berjudul For Us yang berupa trek pop R&B. Menjadi epilog atau penutup album. Lagu ini mengusung musik yang mampu membangkitkan emosi dengan vokal V yang kuat dan materi lirik lagu yang unik.

Adapun, satu lagu yang menjadi bonus dalam album ini berupa single Slow Dancing yang disajikan versi aransemen musik piano yang menawarkan daya pikat berbeda dari lagu aslinya.

Selain lagu, pihak BIGHIT MUSIC juga memastikan bahwa V akan merilis video klip dari seluruh single dalam album Layover. Meski baru akan dirilis pada 8 September 2023, penjualan pre-order album Layover telah dibuka mulai 8 Agustus 2023 pukul 11.00 siang waktu setempat.

"V akan menampilkan penampilan baru yang luar biasa dan membuat berbagai penampilan bersamaan dengan perilisan album. Tetap disini dan terus dukung V saat dia memulai perjalanan solo barunya," tulis BIGHIT MUSIC.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh V (@thv)


Dalam memproduksi album solo perdananya ini, V bekerja sama dengan CEO label ADOR, Min Hee Jin, sebagai produser yang juga berperan dalam penggarapan lagu-lagu girgroup K-Pop NewJeans. Min Hee Jin bertugas untuk memimpin keseluruhan proses produksi album Layover termasuk musik, koreografi, desain, dan promosi.

Hee Jin mengatakan bahwa dirinya menerima tawaran untuk bekerja sama dalam penggarapan album Layover pada akhir tahun 2022. Semula, dia ragu untuk menerima tawaran tersebut karena jadwalnya yang cukup padat. Terlebih, dia mengaku belum mengenal sosok V sebelumnya.

Namun, karena sikap, semangat, dan kualitas vokal yang dimiliki V, dia akhirnya tertarik untuk memproduseri album Layover. Dalam album ini, dia mengatakan ingin menyiapkan sejumlah karya musik yang mencerminkan gaya dan preferensi V dalam bermusik dengan sentuhan pengembangan darinya.

"Alih-alih [menawarkan] gaya yang familiar, kami menempatkan fokus pada musik yang ingin kami buat dan musik yang dapat kami lakukan dengan baik. Kami sangat sibuk, tapi saya pikir ini produksi yang menarik," katanya seperti dilansir dari Soompi.

Sementara itu, merilis album solo perdananya, V mengaku sempat merasa gugup tapi di sisi lain senang. Penyanyi berusia 27 tahun itu menuturkan album Layover merupakan wujud dari selera bermusiknya selama ini.

Baca juga: Young K Day 6 Siap Comeback Solo dengan Album Kedua Bertajuk Letters with Notes

"Saya bersiap sambil berpikir bahwa ARMY akan senang, jadi saya harap kalian bisa mengantisipasinya. Saya pikir kalian akan dapat melihat sisi baru dari artis solo V yang berbeda dari V BTS," katanya.

Diketahui, sebelum merilis album Layover, V telah merilis sejumlah single solo hit seperti Stigma, Singularity, Inner Child, 4 OCLOCK, Scenery, Winter Bear, Blue & Grey, Snow Flower, dan banyak lagi.

Editor; Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Kontingen Indonesia Dievakuasi, Jambore Pramuka Dunia Tetap Lanjut & Akan Ditutup Konser K-Pop

BERIKUTNYA

Angka Kesembuhan Tinggi, Kenali 2 Jenis Aritmia

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: