Girls' Generation. (Dok. SM Entertainment)

Akhirnya! Girls' Generation Reuni Full Team dalam Acara You Quiz on the Block

28 July 2021   |   11:18 WIB

Setelah empat tahun hiatus beraktivitas sebagai grup, akhirnya girl group Girls' Generation atau dikenal sebagai SNSD kembali menghiasi layar kaca sebagai satu tim dalam program variety You Quiz on the Block di stasiun televisi tvN!

Kabar ini dilaporkan oleh News1 yang menyebutkan kedelapan anggota SNSD akan hadir di acara tersebut.

"Kedelapan anggota Girls' Generation akan datang [ke You Quiz on the Block] sebagai satu tim," tutur pihak perwakilan program tersebut. Dia juga menambahkan bahwa saat ini jadwal dari setiap anggota sedang ditata untuk menentukan tanggal perekaman acara.

Kembalinya kedelapan anggota SNSD sebagai satu tim kali ini adalah yang pertama setelah terakhir tampil pada 2017 pasca-hengkangnya beberapa anggota seperti Tiffany, Sooyoung, dan Seohyun yang memutuskan untuk pindah ke agensi lain atau bergerak secara independen. 

Reuni ini diperkirakan akan menjadi momentum yang bermakna bagi para penggemarnya, SONE, dan juga publik seiring dengan perayaan ulang tahun debutnya yang ke-14 pada Agustus tahun ini.

Girls' Generation atau SNSD merupakan girl group generasi kedua yang debut pada 2007 melalui lagu Into the New World. Dijuluki sebagai "The Nation's Girl Group," grup yang beranggotakan Taeyeon, Tiffany, Sunny, Yuri, Hyoyeon, Sooyoung, Yoona, dan Seohyun ini menghasilkan sejumlah lagu hits seperti Genie, Gee, Run Devil Run, Lion Heart, dan Holiday.

Tidak hanya menghasilkan lagu hits, SNSD juga telah meraih sejumlah penghargaan seperti Golden Disc Award untuk kategori Album of the Year (Disk Daesang) pada 2010 melalui album Oh!, penghargaan Youtube Music Awards untuk kategori Video of the Year pada 2013 melalui lagu I Got a Boy, dan Seoul Music Awards untuk beberapa kategori selama tahun 2010-2016.

Sementara itu, You Quiz on the Block adalah program variety yang dipandu oleh komedian Yoo Jae-seok dan Jo Se-ho yang telah hadir sejak 2018. Progran yang telah memasuki musim ketiganya ini membahas berbagai hal yang ada di dalam masyarakat dan melakukan talk show serta memberikan kuis kejutan.

Baru-baru ini, program ini menghadirkan selebritas dan figur publik dengan tujuan untuk menggali berbagai cerita mereka. Konsep ini diusung sebagai dampak dari Covid-19 yang membatasi kegiatan dalam acara tersebut.


Editor: Indyah Sutriningrum
 

SEBELUMNYA

Drumer Eks Slipknot Joey Jordison Meninggal, Foto Hitam Hiasi Medsos

BERIKUTNYA

Bakal Ngetren Tahun Ini, Yuk Kenali Diet Pegan & Cara Menerapkannya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: