Siap Tayang, Cek Sinopsis & Daftar Pemain Gran Turismo Besutan Neill Blomkamp
05 August 2023 |
11:45 WIB
1
Like
Like
Like
Pencinta gim digital dan aksi kebut-kebutan mobil siap semringah tahun ini. Sebab Sony Pictures Entertainment bakal segera merilis film terbaru mereka, Gran Turismo yang disutradarai oleh Neill Blomkamp dalam waktu dekat ini. Gran Turismo diangkat dari kisah nyata tentang mimpi yang mustahil diwujudkan.
Film kolaborasi PlayStation Productions, Columbia Pictures, Trigger Street Productions, dan 2.0 Entertainment ini dijadwalkan tayang pada 25 Agustus 2023. Adapun film ini akan berkisah tentang remaja bernama Jann Mardenborough, seorang pembalap yang memulai kariernya sebagai pemain game Gran Turismo. Namun, karena kepiawaiannya dalam memainkan game tersebut dia sering mendapatkan penghargaan dari Nissan.
Baca juga: Rilis Trailer Perdana, Cek Fakta-Fakta Menarik Film Gran Turismo
Kian hari, Jann yang semula hanyalah seorang gamers akhirnya memiliki cita-cita untuk menjadi pembalap sungguhan. Dari seorang gamers yang beraksi di depan layar, dia pun terus berjuang untuk menggapai mimpinya menjadi pembalap profesional di atas aspal.
Petualangan Jann pun dimulai saat dia menjalani latihan di bawah binaan Jack Salter. Kendati begitu ternyata apa yang dimainkan di dalam dunia game ternyata berbeda dengan apa yang terjadi di dunia nyata. Sejumlah tantangan pun harus dihadapi untuk mengembangkan bakatnya.
Berdurasi 2 jam 15 menit, Gran Turismo akan diramaikan oleh bintang-bintang berbakat Hollywood. Beberapa di antaranya termasuk Archie Madekwe yang akan memerankan karakter Jann, David Harbour sebagai Jack Salter, Orlando Bloom sebagai Danny Moore, dan masih banyak lagi.
Selain Neill Blomkamp yang mengarahkan jalannya film, Gran Turismo juga didukung penulis skenario handal seperti Jason Hall dan Zach Baylin. Sang sutradara berharap, karya terbarunya ini bisa menginspirasi banyak orang untuk berani melakukan apapun, termasuk bermimpi setinggi langit.
"Jangan pernah biarkan cahaya mimpi Anda padam, dan abaikan siapa pun, teman, rekan kerja, dan bahkan keluarga jika itu terjadi, berdirilah di antara Anda dan cahaya itu,” katanya dikutip dari jannthaman.com.
Jann Mardenborough adalah seorang remaja yang memenangi kompetisi Playstation GT Academy Nissan pada 2011. Kemenangan itu membuatnya memiliki kesempatan berkendara dengan Nissan di Dubai 24 Hour dan berhasil sampai di garis Finish di tempat ketiga bersama pembalap lain.
Satu tahun berselang, Mardenborough kembali berkompetisi balap secara nyata di British GT Championship kelas Pro-Am berpasangan dengan Alex Buncombe dari Nissan. Hasilnya, mereka berhasil meraih kemenangan di Brands Hatch. Tak hanya itu, pria kelahiran 1991 itu juga ikut kompetisi di Blancpain GT Series Endurance Cup pada 2012.
Sang pembalap pun kemudian mengikuti ajang Le Mans untuk pertama kalinya pada 2013. Di ajang ini, dia bahkan berhasil meraih posisi ketiga di kelas LMP2 pada akhir dari balapan 24 jam dengan Lucas Ordonez dan Michael Krumm.
Menurut laman IMDb, film ini sebenarnya dijadwalkan tayang pada 11 Agustus 2023, tetapi karena pemogokan SAG-AFTRA, rilis luas diundur hingga 25 Agustus, dengan pratinjau diam-diam pada 11 Agustus. Sejauh ini Gran Turismo sudah memiliki rating 7.2/10 dari 629 pengulas.
Baca juga: Ini Bocoran Film Gran Turismo yang Tayang Tahun Ini
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Film kolaborasi PlayStation Productions, Columbia Pictures, Trigger Street Productions, dan 2.0 Entertainment ini dijadwalkan tayang pada 25 Agustus 2023. Adapun film ini akan berkisah tentang remaja bernama Jann Mardenborough, seorang pembalap yang memulai kariernya sebagai pemain game Gran Turismo. Namun, karena kepiawaiannya dalam memainkan game tersebut dia sering mendapatkan penghargaan dari Nissan.
Baca juga: Rilis Trailer Perdana, Cek Fakta-Fakta Menarik Film Gran Turismo
Kian hari, Jann yang semula hanyalah seorang gamers akhirnya memiliki cita-cita untuk menjadi pembalap sungguhan. Dari seorang gamers yang beraksi di depan layar, dia pun terus berjuang untuk menggapai mimpinya menjadi pembalap profesional di atas aspal.
Petualangan Jann pun dimulai saat dia menjalani latihan di bawah binaan Jack Salter. Kendati begitu ternyata apa yang dimainkan di dalam dunia game ternyata berbeda dengan apa yang terjadi di dunia nyata. Sejumlah tantangan pun harus dihadapi untuk mengembangkan bakatnya.
Berdurasi 2 jam 15 menit, Gran Turismo akan diramaikan oleh bintang-bintang berbakat Hollywood. Beberapa di antaranya termasuk Archie Madekwe yang akan memerankan karakter Jann, David Harbour sebagai Jack Salter, Orlando Bloom sebagai Danny Moore, dan masih banyak lagi.
THIS. ACTUALLY. HAPPENED. See the INSANE TRUE STORY of #GranTurismoMovie exclusively in movie theaters August 11. Get your speeding tix at https://t.co/sTTK00HglD. pic.twitter.com/YoDxTsFJLH
— Gran Turismo: Based On A True Story (@granturismo) July 20, 2023
Selain Neill Blomkamp yang mengarahkan jalannya film, Gran Turismo juga didukung penulis skenario handal seperti Jason Hall dan Zach Baylin. Sang sutradara berharap, karya terbarunya ini bisa menginspirasi banyak orang untuk berani melakukan apapun, termasuk bermimpi setinggi langit.
"Jangan pernah biarkan cahaya mimpi Anda padam, dan abaikan siapa pun, teman, rekan kerja, dan bahkan keluarga jika itu terjadi, berdirilah di antara Anda dan cahaya itu,” katanya dikutip dari jannthaman.com.
Jann Mardenborough adalah seorang remaja yang memenangi kompetisi Playstation GT Academy Nissan pada 2011. Kemenangan itu membuatnya memiliki kesempatan berkendara dengan Nissan di Dubai 24 Hour dan berhasil sampai di garis Finish di tempat ketiga bersama pembalap lain.
Satu tahun berselang, Mardenborough kembali berkompetisi balap secara nyata di British GT Championship kelas Pro-Am berpasangan dengan Alex Buncombe dari Nissan. Hasilnya, mereka berhasil meraih kemenangan di Brands Hatch. Tak hanya itu, pria kelahiran 1991 itu juga ikut kompetisi di Blancpain GT Series Endurance Cup pada 2012.
Sang pembalap pun kemudian mengikuti ajang Le Mans untuk pertama kalinya pada 2013. Di ajang ini, dia bahkan berhasil meraih posisi ketiga di kelas LMP2 pada akhir dari balapan 24 jam dengan Lucas Ordonez dan Michael Krumm.
Menurut laman IMDb, film ini sebenarnya dijadwalkan tayang pada 11 Agustus 2023, tetapi karena pemogokan SAG-AFTRA, rilis luas diundur hingga 25 Agustus, dengan pratinjau diam-diam pada 11 Agustus. Sejauh ini Gran Turismo sudah memiliki rating 7.2/10 dari 629 pengulas.
Baca juga: Ini Bocoran Film Gran Turismo yang Tayang Tahun Ini
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.