7 Wisata Gratis di Jakarta yang Pas Buat Liburan Sekolah
21 June 2023 |
21:59 WIB
Melancong ke sejumlah tempat wisata merupakan salah satu kegiatan yang banyak dilakukan masyarakat saat musim liburan sekolah. Terlebih pada momen liburan kali ini juga bertepatan dengan hari jadi Kota Jakarta yang diperingati setiap tanggal 22 Juni tiap tahunnya.
Ya, dalam rangka memperingati hari jadi Jakarta yang ke-496, sejumlah destinasi wisata menggratiskan biaya masuk untuk dinikmati masyarakat. Tentunya ini menjadi momen penting bagi warga Jakarta, sebab selain mengisi libur sekolah sekaligus ikut memeriahkan HUt Jakarta.
Baca juga: Sambut HUT Jakarta 2023, Cobain deh 5 Kuliner Betawi yang Mulai Langka
Berikut sejumlah destinasi wisata yang dapat dikunjungi untuk memeriahkan ulang tahun Jakarta yang dirangkum Hypeabis.id dari berbagai sumber:
1. Pantai Ancol
Taman rekreasi Ancol kali ini menggratiskan tiket masuk kawasan hiburannya selama satu bulan penuh untuk memperingati HUT Jakarta yang ke-496. Pemberlakuan tiket gratis ini sudah berlangsung sejak 21 Mei hingga 22 Juni 2023 bagi warga Jakarta.
Selama periode perayaan HUT ke-496 Jakarta, Ancol akan mengadakan festival jajanan dan bazaar besar di kawasan wisata tersebut. Bagi warga yang menghabiskan momen liburan di sana bisa menjajal berbagai menu restoran saat memasuki sebaran di area Ancol.
2. Monumen Nasional
Destinasi lain yang bisa menjadi tujuan untuk menghabiskan waktu libur sekolah sambil merayakan HUT Jakarta adalah Monumen Nasional (Monas). Tahun ini dalam menyambut ulang tahun Jakarta di kawasan ini akan dihelat gelaran Monas Week yang menampilkan acara air mancur menari dan video mapping.
Tidak hanya itu, sambil menikmati Monas Week kalian bisa kulineran dan belanja berbagai pernak-pernik khas Jakarta. Monas Week 2023 sebelumnya telah sukses digelar pada 1-4 Juni lalu. Kini, rangkaian acara Monas Week akan digelar kembali pada 21-25 Juni 2023 untuk menyemarakkan HUT Jakarta.
3. Batavia PIK
Kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) bisa menjadi pilihan alternatif masyarakat DKI Jakarta untuk menghabiskan waktu liburan. Maklum, daerah di Jakarta Utara ini selain menyajikan wisata kuliner yang beragam juga memiliki destinasi alam yang dapat menghilangkan penat untuk healing.
Salah satunya adalah Batavia Pantai Indah Kapuk (PIK) menjadi wisata terapung dan pusat kuliner estetik terbesar di Jakarta. Selain kulineran di atas laut, Genhype pun bisa menyaksikan pentas musik, atraksi atas air, fashion show, hingga beragam hiburan Nusantara bertaraf internasional di tempat ini.
4. Kota Tua
Siapa yang tak kenal dengan kawasan Kota Tua di Jakarta. Destinasi wisata ini bisa menjadi tujuan untuk menikmati momen liburan. Pasalnya di sini Genhype menikmati pemandangan bangunan arsitektur peninggalan zaman kolonial yang hingga saat ini masih terawat dengan baik.
Tak hanya itu, di tempat ini kalian bisa menikmati berbagai wisata seru. Mulai dari berkeliling di kawasan Oud Batavia itu dengan sepeda, atau menikmati sajian sejarah artefak peninggalan Hindia Belanda, berupa meriam, benda-benda seni, dan masih banyak lagi.
5. Wisata Taman
Wisata taman bisa menjadi pilihan untuk menikmati libur sekolah sekaligus merayakan HUT Jakarta yang ke-496. Beberapa taman menarik sekaligus instagramable yang bisa dikunjungi adalah, Tebet Eco Park, Taman Suropati, Taman Menteng, hingga Situ Lembang yang asri dengan berbagai fasilitas yang mumpuni.
Selain bisa menikmati berbagai macam flora dan fauna yang hidup di sekitar taman tersebut, juga terdapat berbagai sarana permainan edukasi untuk anak. Mulai dari ayunan hingga sarana olahraga ringan. Oleh karena itu kalian pun bisa menikmati destinasi ini bersama keluarga tercinta.
6. Sky Deck Halte Bundaran HI
Destinasi wisata gratis lain yang bisa kalian kunjungi untuk merayakan momen ulang tahun Jakarta adalah kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI). Selain dikenal sebagai tempat ikonik, tempat tersebut kini semakin memesona dengan adanya sky deck di Halte Transjakarta.
Bangunan yang terdiri dari dua lantai untuk halte dan ruang publik itu bisa menjadi tujuan alternatif wisata di momen liburan tahun ini. Sebab di lantai dua terdapat anjungan yang bisa dijadikan spot untuk mengambil foto-foto instagramable dengan latar Monumen Selamat Datang yang berada di tengah Bundaran HI.
7. Hutan Kota GBK
Terletak di sekitar kawasan Senayan, Hutan Kota GBK merupakan area taman outdoor multifungsi yang dapat dijadikan tujuan berlibur di Ibu Kota. Di ruang hijau terbuka seluas 14,711 m² kalian melakukan kegiatan aktivitas fisik karena memang menyediakan berbagai fasilitas menarik bagi pengunjungnya.
Baca juga: 5 Kuliner Legendaris di Jakarta, dari Bakmi Gang Kelinci Hingga Kopi Es Tak Kie
Mulai dari jogging track, area taman yang cantik dengan spot foto Instagramable, serta foodcourt yang menjual beragam kuliner lezat. Kawasan ini dibuka pada Selasa-Minggu pukul 06.00-10.00 dan pukul 15.00-18.00 WIB. Momen ramai dari area ini biasanya terjadi saat pagi dan sore hari.
Editor: Fajar Sidik
Ya, dalam rangka memperingati hari jadi Jakarta yang ke-496, sejumlah destinasi wisata menggratiskan biaya masuk untuk dinikmati masyarakat. Tentunya ini menjadi momen penting bagi warga Jakarta, sebab selain mengisi libur sekolah sekaligus ikut memeriahkan HUt Jakarta.
Baca juga: Sambut HUT Jakarta 2023, Cobain deh 5 Kuliner Betawi yang Mulai Langka
Berikut sejumlah destinasi wisata yang dapat dikunjungi untuk memeriahkan ulang tahun Jakarta yang dirangkum Hypeabis.id dari berbagai sumber:
1. Pantai Ancol
Taman rekreasi Ancol kali ini menggratiskan tiket masuk kawasan hiburannya selama satu bulan penuh untuk memperingati HUT Jakarta yang ke-496. Pemberlakuan tiket gratis ini sudah berlangsung sejak 21 Mei hingga 22 Juni 2023 bagi warga Jakarta.
Selama periode perayaan HUT ke-496 Jakarta, Ancol akan mengadakan festival jajanan dan bazaar besar di kawasan wisata tersebut. Bagi warga yang menghabiskan momen liburan di sana bisa menjajal berbagai menu restoran saat memasuki sebaran di area Ancol.
2. Monumen Nasional
Destinasi lain yang bisa menjadi tujuan untuk menghabiskan waktu libur sekolah sambil merayakan HUT Jakarta adalah Monumen Nasional (Monas). Tahun ini dalam menyambut ulang tahun Jakarta di kawasan ini akan dihelat gelaran Monas Week yang menampilkan acara air mancur menari dan video mapping.
Tidak hanya itu, sambil menikmati Monas Week kalian bisa kulineran dan belanja berbagai pernak-pernik khas Jakarta. Monas Week 2023 sebelumnya telah sukses digelar pada 1-4 Juni lalu. Kini, rangkaian acara Monas Week akan digelar kembali pada 21-25 Juni 2023 untuk menyemarakkan HUT Jakarta.
3. Batavia PIK
Kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) bisa menjadi pilihan alternatif masyarakat DKI Jakarta untuk menghabiskan waktu liburan. Maklum, daerah di Jakarta Utara ini selain menyajikan wisata kuliner yang beragam juga memiliki destinasi alam yang dapat menghilangkan penat untuk healing.
Salah satunya adalah Batavia Pantai Indah Kapuk (PIK) menjadi wisata terapung dan pusat kuliner estetik terbesar di Jakarta. Selain kulineran di atas laut, Genhype pun bisa menyaksikan pentas musik, atraksi atas air, fashion show, hingga beragam hiburan Nusantara bertaraf internasional di tempat ini.
4. Kota Tua
Siapa yang tak kenal dengan kawasan Kota Tua di Jakarta. Destinasi wisata ini bisa menjadi tujuan untuk menikmati momen liburan. Pasalnya di sini Genhype menikmati pemandangan bangunan arsitektur peninggalan zaman kolonial yang hingga saat ini masih terawat dengan baik.
Tak hanya itu, di tempat ini kalian bisa menikmati berbagai wisata seru. Mulai dari berkeliling di kawasan Oud Batavia itu dengan sepeda, atau menikmati sajian sejarah artefak peninggalan Hindia Belanda, berupa meriam, benda-benda seni, dan masih banyak lagi.
5. Wisata Taman
Wisata taman bisa menjadi pilihan untuk menikmati libur sekolah sekaligus merayakan HUT Jakarta yang ke-496. Beberapa taman menarik sekaligus instagramable yang bisa dikunjungi adalah, Tebet Eco Park, Taman Suropati, Taman Menteng, hingga Situ Lembang yang asri dengan berbagai fasilitas yang mumpuni.
Selain bisa menikmati berbagai macam flora dan fauna yang hidup di sekitar taman tersebut, juga terdapat berbagai sarana permainan edukasi untuk anak. Mulai dari ayunan hingga sarana olahraga ringan. Oleh karena itu kalian pun bisa menikmati destinasi ini bersama keluarga tercinta.
6. Sky Deck Halte Bundaran HI
Destinasi wisata gratis lain yang bisa kalian kunjungi untuk merayakan momen ulang tahun Jakarta adalah kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI). Selain dikenal sebagai tempat ikonik, tempat tersebut kini semakin memesona dengan adanya sky deck di Halte Transjakarta.
Bangunan yang terdiri dari dua lantai untuk halte dan ruang publik itu bisa menjadi tujuan alternatif wisata di momen liburan tahun ini. Sebab di lantai dua terdapat anjungan yang bisa dijadikan spot untuk mengambil foto-foto instagramable dengan latar Monumen Selamat Datang yang berada di tengah Bundaran HI.
7. Hutan Kota GBK
Terletak di sekitar kawasan Senayan, Hutan Kota GBK merupakan area taman outdoor multifungsi yang dapat dijadikan tujuan berlibur di Ibu Kota. Di ruang hijau terbuka seluas 14,711 m² kalian melakukan kegiatan aktivitas fisik karena memang menyediakan berbagai fasilitas menarik bagi pengunjungnya.
Baca juga: 5 Kuliner Legendaris di Jakarta, dari Bakmi Gang Kelinci Hingga Kopi Es Tak Kie
Mulai dari jogging track, area taman yang cantik dengan spot foto Instagramable, serta foodcourt yang menjual beragam kuliner lezat. Kawasan ini dibuka pada Selasa-Minggu pukul 06.00-10.00 dan pukul 15.00-18.00 WIB. Momen ramai dari area ini biasanya terjadi saat pagi dan sore hari.
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.