Xinnn Kembali Perkuat Team RRQ, Cek Daftar Lengkap Rosternya
16 June 2023 |
11:38 WIB
1
Like
Like
Like
Yesaya Armando Wowiling alias Xinnn akhirnya kembali memperkuat RRQ di MPL ID Season 12. Pria yang berposisi Goldlaner ini bahkan masuk sebagai line up utama sebelum digantikan oleh Skylar (David Omega) dengan alasan rehat dan fokus live streaming.
Comeback-nya Xinnn terlihat dalam video yang diunggah akun YouTube resmi Team RRQ, Kamis (15/6/2023), malam. Video tersebut menampilkan seluruh roster RRQ Mobile Legends. Pengenalan yang cukup unik. Video diawali dengan kegiatan Moskopa alias Bram selaku manajer RRQ. Dia membagikan koin emas dengan logo RRQ secara diam-diam kepada roster.
Baca juga: Jangan Asal, Begini Trik Menggunakan Marksman Rifles di Free Fire ala RRQ Legaeloth
Para roster diantaranya Naomi, Clayyy, Alberttt, Banana, Cipuy, Skylar, Lemon, dan Ferxiic pun memasuki sebuah ruang bekas gudang. Di sana terdapat para pelatih yakni Moskopa, Xoxo, dan Rave. Di tengah mereka, muncul Zaya, pelatih baru RRQ, mantan pelatih Falcon Esports.
Ketika video berakhir, tiba-tiba muncul sosok Xinnn yang datang terlambat ke lokasi. Roster senior di RRQ ini lantas menelepon Bram dan menanyakan mengapa lokasi tersebut sepi. Ternyata pertemuan digelar pukul 10 pagi, sementara Xinnn datang jam 10 malam. “Oh AM itu pagi, gue kira habis magrib,” ujar Xinnn seraya tertawa saat menelepon Bram.
Dengan demikian, total ada 9 roster dari RRQ dengan kehadiran Xinnn. Adapun Clayyy (Deden Muhammad Nurhasan) dipilih sebagai kapten RRQ pada gelaran MPL kali ini.
Kembalinya Xinnn disambut antusias para penggemar Team RRQ. “Wah ternyata bang Xinnn beneran is back to tournament dong mantab mantab. Semoga roster kali ini bisa membawa RRQ hingga ke M5 dan keluar sebagai juaranya, amin,” tulis Andika Permana, pengguna YouTube di akun RRQ.
Berikut roster RRQ untuk liga utama Mobile Legends Indonesia musim ke-12:
Clayyy (Midlaner)
Naomi (Roamer)
Skylar (Goldlaner)
Banana (EXP Laner)
Lemon (EXP Laner)
Ferxiic (Jungler)
Cipuy (Midlaner)
Alberttt (Jungler)
Xinnn (Goldlaner)
Pemilik nama asli Yesaya Omega Armando ini bergabung bersama RRQ sejak MPL ID Season 4. Dia sempat turun memperkuat RRQ Sena di MDL Season 1. Pro player yang bar-bar ber-manuver langsung ke turret ini akhirnya didapuk kembali ke divisi utama RRQ Hoshi di MPL Season 5. Bersama tim, RRQ keluar sebagai juara.
Sempat beberapa kali rehat dari turnamen, akhirnya dia kembali pada musim ke-12 ini. Salah satu marksman terkuat dari RRQ ini pun tercatat meraih beragam prestasi.
Bersama RRQ, dia menjadi juara 1 MPL ID Season 3 Qualifier, juara 1 Piala Presiden 2019 Qualifier-Manado, juara 2 MPL ID Season 4. Kemudian juara 2 M1 World Championship, juara 1 MPL ID Season 5, juara 1 MPL Invitational 4 Nation Cup, juara 1 MPL ID Season 6, juara 3 M2 World Championship, dan juara 2 MPL ID Season 8.
Xinnn secara individu berhasil menjadi MVP di Grand Final MPL Invitational 4 Nation Cup dan week MPV MPL ID Season 5.
Baca juga: 10 Tim Esports Terpopuler di Dunia 2022: Ada EVOS, ONIC & RRQ dari Indonesia
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Comeback-nya Xinnn terlihat dalam video yang diunggah akun YouTube resmi Team RRQ, Kamis (15/6/2023), malam. Video tersebut menampilkan seluruh roster RRQ Mobile Legends. Pengenalan yang cukup unik. Video diawali dengan kegiatan Moskopa alias Bram selaku manajer RRQ. Dia membagikan koin emas dengan logo RRQ secara diam-diam kepada roster.
Baca juga: Jangan Asal, Begini Trik Menggunakan Marksman Rifles di Free Fire ala RRQ Legaeloth
Para roster diantaranya Naomi, Clayyy, Alberttt, Banana, Cipuy, Skylar, Lemon, dan Ferxiic pun memasuki sebuah ruang bekas gudang. Di sana terdapat para pelatih yakni Moskopa, Xoxo, dan Rave. Di tengah mereka, muncul Zaya, pelatih baru RRQ, mantan pelatih Falcon Esports.
Ketika video berakhir, tiba-tiba muncul sosok Xinnn yang datang terlambat ke lokasi. Roster senior di RRQ ini lantas menelepon Bram dan menanyakan mengapa lokasi tersebut sepi. Ternyata pertemuan digelar pukul 10 pagi, sementara Xinnn datang jam 10 malam. “Oh AM itu pagi, gue kira habis magrib,” ujar Xinnn seraya tertawa saat menelepon Bram.
Dengan demikian, total ada 9 roster dari RRQ dengan kehadiran Xinnn. Adapun Clayyy (Deden Muhammad Nurhasan) dipilih sebagai kapten RRQ pada gelaran MPL kali ini.
Kembalinya Xinnn disambut antusias para penggemar Team RRQ. “Wah ternyata bang Xinnn beneran is back to tournament dong mantab mantab. Semoga roster kali ini bisa membawa RRQ hingga ke M5 dan keluar sebagai juaranya, amin,” tulis Andika Permana, pengguna YouTube di akun RRQ.
Berikut roster RRQ untuk liga utama Mobile Legends Indonesia musim ke-12:
Clayyy (Midlaner)
Naomi (Roamer)
Skylar (Goldlaner)
Banana (EXP Laner)
Lemon (EXP Laner)
Ferxiic (Jungler)
Cipuy (Midlaner)
Alberttt (Jungler)
Xinnn (Goldlaner)
Profil RRQ Xinnn
Pemilik nama asli Yesaya Omega Armando ini bergabung bersama RRQ sejak MPL ID Season 4. Dia sempat turun memperkuat RRQ Sena di MDL Season 1. Pro player yang bar-bar ber-manuver langsung ke turret ini akhirnya didapuk kembali ke divisi utama RRQ Hoshi di MPL Season 5. Bersama tim, RRQ keluar sebagai juara. Sempat beberapa kali rehat dari turnamen, akhirnya dia kembali pada musim ke-12 ini. Salah satu marksman terkuat dari RRQ ini pun tercatat meraih beragam prestasi.
Bersama RRQ, dia menjadi juara 1 MPL ID Season 3 Qualifier, juara 1 Piala Presiden 2019 Qualifier-Manado, juara 2 MPL ID Season 4. Kemudian juara 2 M1 World Championship, juara 1 MPL ID Season 5, juara 1 MPL Invitational 4 Nation Cup, juara 1 MPL ID Season 6, juara 3 M2 World Championship, dan juara 2 MPL ID Season 8.
Xinnn secara individu berhasil menjadi MVP di Grand Final MPL Invitational 4 Nation Cup dan week MPV MPL ID Season 5.
Baca juga: 10 Tim Esports Terpopuler di Dunia 2022: Ada EVOS, ONIC & RRQ dari Indonesia
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.