5 Brand Fashion Lokal yang Jadi Acuan Milenial dan Gen Z
08 June 2023 |
09:07 WIB
Pakaian merupakan kebutuhan primer manusia dan juga untuk memperlayak penampilan. Seiring berjalannya waktu, dunia fashion terus berkembang, khususnya di Indonesia. Saat ini banyak brand lokal yang tidak kalah bagus dengan brand luar negeri bahkan mampu bersaing di pasar internasional.
Brand lokal kini mempunyai kualitas pakaian yang sangat bagus dan memiliki desain kekinian dengan harga yang terjangkau. Genhype dapat membeli pakaian brand lokal sebagai pilihan untuk bergaya, sekaligus dapat membantu perekonomian nasional.
Baca juga: Rayakan 100 Tahun Disney, Intip Karya 5 Brand Lokal yang Hadirkan Koleksi Karakter Ikonik
Dirangkum dari berbagai sumber resmi, berikut rekomendasi merek pakaian lokal dengan kualitas ekspor dan cocok untuk milenial dan generasi Z.
Erigo merupakan local brand fashion yang saat ini dikenal luas oleh masyarakat Indonesia. Erigo memiliki beberapa jenis pilihan pakaian serta beberapa aksesori pendukung seperti topi, tas, dan lain sebagainya.
Saat ini, Erigo hanya melayani pembelian online, namun Erigo sering mengadakan Erigo Tour untuk membuka store offline diberbagai daerah. Kisaran harga yang ditawarkan untuk fashion dari Erigo mulai dari Rp68.000.
Roughneck 1991 merupakan local brand fashion yang menyediakan hoodie, crewneck, tshirt, varsity jacket, pants, hingga backpack. Brand ini memiliki offline store di Cinere dan Bekasi. Roughneck juga memiliki online store untuk masyarakat yang ingin berbelanja online, mereka tersedia di Shopee, Tokopedia, Zalora, Lazada, dan Blibli.
Shining Bright sebagai merek fesyen lokal terbilang sudah berdiri sejak lama. Brand ini tidak hanya menjual pakaian, tapi juga menyediakan aksesori lainnya sampai sepatu.
Merek lokal yang satu ini memiliki koleksi fashion yang khas yaitu dengan desain artistik yang dibuat oleh seniman. Shining Bright menyediakan online store seperti di Shopee, Lazada, Tokopedia, Blibli.
Thanksinsomnia merupakan merek pakaian lokal yang sering membuat kolaborasi dengan beberapa brand lainnya. Thanksinsomnia termasuk brand fashion yang digemari oleh kalangan muda karena desainnya yang sesuai dengan anak-anak muda. Brand ini juga menyediakan beberapa aksesori lainnya seperti kaos kaki, topi, kalung, dan lain-lain.
Karena brand ini termasuk yang digemari oleh kalangan muda, Thanksinsomnia ini juga menjual stiker yang didesain menggunakan nama brand tersebut. Brand ini memiliki online store di Shopee, Tokopedia, hingga website resmi untuk melakukan penjualan.
Cosmic merupakan merek pakaian lokal yang cocok untuk kalangan muda. Brand ini juga dapat dipakai oleh kaum lelaki dan perempuan karena desainnya yang fleksibel. Brand ini memiliki kualitas fashion yang bermutu tinggi.
Baca juga: Teuku Daffa sampai dr Pras, Cerita Seru Para Kreator Lokal Berbagi Inspirasi Lewat Tiktok
Cosmic tidak hanya menyiapkan baju, namun juga berbagai aksesori hingga sepatu yang sesuai dengan selera penggemarnya. Brand ini memiliki online store di beberapa platform sebagai media untuk pembelian yang memudahkan konsumen dan penjual.
Editor: Fajar Sidik
Brand lokal kini mempunyai kualitas pakaian yang sangat bagus dan memiliki desain kekinian dengan harga yang terjangkau. Genhype dapat membeli pakaian brand lokal sebagai pilihan untuk bergaya, sekaligus dapat membantu perekonomian nasional.
Baca juga: Rayakan 100 Tahun Disney, Intip Karya 5 Brand Lokal yang Hadirkan Koleksi Karakter Ikonik
Dirangkum dari berbagai sumber resmi, berikut rekomendasi merek pakaian lokal dengan kualitas ekspor dan cocok untuk milenial dan generasi Z.
1. Erigo
Erigo merupakan local brand fashion yang saat ini dikenal luas oleh masyarakat Indonesia. Erigo memiliki beberapa jenis pilihan pakaian serta beberapa aksesori pendukung seperti topi, tas, dan lain sebagainya.Saat ini, Erigo hanya melayani pembelian online, namun Erigo sering mengadakan Erigo Tour untuk membuka store offline diberbagai daerah. Kisaran harga yang ditawarkan untuk fashion dari Erigo mulai dari Rp68.000.
2. Roughneck 1991
Roughneck 1991 merupakan local brand fashion yang menyediakan hoodie, crewneck, tshirt, varsity jacket, pants, hingga backpack. Brand ini memiliki offline store di Cinere dan Bekasi. Roughneck juga memiliki online store untuk masyarakat yang ingin berbelanja online, mereka tersedia di Shopee, Tokopedia, Zalora, Lazada, dan Blibli.
3. Shining Bright
Shining Bright sebagai merek fesyen lokal terbilang sudah berdiri sejak lama. Brand ini tidak hanya menjual pakaian, tapi juga menyediakan aksesori lainnya sampai sepatu.Merek lokal yang satu ini memiliki koleksi fashion yang khas yaitu dengan desain artistik yang dibuat oleh seniman. Shining Bright menyediakan online store seperti di Shopee, Lazada, Tokopedia, Blibli.
4. Thanksinsomnia
Thanksinsomnia merupakan merek pakaian lokal yang sering membuat kolaborasi dengan beberapa brand lainnya. Thanksinsomnia termasuk brand fashion yang digemari oleh kalangan muda karena desainnya yang sesuai dengan anak-anak muda. Brand ini juga menyediakan beberapa aksesori lainnya seperti kaos kaki, topi, kalung, dan lain-lain.Karena brand ini termasuk yang digemari oleh kalangan muda, Thanksinsomnia ini juga menjual stiker yang didesain menggunakan nama brand tersebut. Brand ini memiliki online store di Shopee, Tokopedia, hingga website resmi untuk melakukan penjualan.
5. Cosmic
Cosmic merupakan merek pakaian lokal yang cocok untuk kalangan muda. Brand ini juga dapat dipakai oleh kaum lelaki dan perempuan karena desainnya yang fleksibel. Brand ini memiliki kualitas fashion yang bermutu tinggi.Baca juga: Teuku Daffa sampai dr Pras, Cerita Seru Para Kreator Lokal Berbagi Inspirasi Lewat Tiktok
Cosmic tidak hanya menyiapkan baju, namun juga berbagai aksesori hingga sepatu yang sesuai dengan selera penggemarnya. Brand ini memiliki online store di beberapa platform sebagai media untuk pembelian yang memudahkan konsumen dan penjual.
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.