Manchester City (Sumber gambar: Twitter.com/ManCity)

Inggris Siap Membiru, Man City Segel Juara Premier League Tiga Musim Beruntun

21 May 2023   |   15:21 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Inggris siap membiru menyambut rona sumringah pemain Manchester City. The Sky Blue berhasil menyegel gelar juara Premier League yang diamankan Erling Haaland CS untuk ketiga kalinya secara berturut-turut. Manchester City menyadang gelar juara pada musim 2020-2021.

Kemudian gelar juara bertahan dkukuhkan setelah kemenangan mereka atas Liverpool di musim 2021-2022. Momen kampiun lagi-lagi menyambangi Manchester City untuk musim kali ini. Gelar juara yang diraih Manchester City terbilang unik sebab mereka tak perlu bermain untuk menentukan kemenangan.

Segel juara ini terjadi setelah Arsenal,sang penduduk klasemen kedua menyandang kekalahan dari Nottingham Forest dengan skor 0-1 pada Sabtu (20/5/2023). Arsenal dibuat tak berkutik melhat gol yang ditendangkan Taiwo Awoniyi ke gawang yang dijaga Ramsdale.

Baca juga: Raih Emas SEA Games 2023, Simak 10 Drama & Kejadian Menarik Kemenangan Timnas Indonesia vs Thailand

Suasana makin menegangkan mengetahui Nottingham Forest menjadi tuan rumah di Stadion City Ground, Nottingham, Inggris. Padahal secara statistik, Arsenal cukup mati-matian mengejar poin untuk mengakhiri mimpi buruk 20 tahun belum kunjung juara.

Penguasaan bola, tembakan, hinga akurasi operan Arsenal mencapai angka di atas 80 persen. Namun, keberuntungan tak berpihak. Kemenagan Nottingham Forest bukan kekalahan biasa bagi Arsenal.

Pasalnya Arsenal tak akan bisa mengejar sang pemuncak klasemen, Manchester City yang sudah mengamankan 85 poin. Padahal selama beberapa pekan awal, Arsenal sempat memimpin klasemen pertama di Liga Inggris musim ini.
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Manchester City (@mancity)


Kekalahan ini otomatis membuat Arsenal tak bisa menyegel gelar juara Liga Inggris dengan skor 81 poin. Mereka juga menerima dua kali kekalahan di pertandingan terakhir. Sementara Manchester City tampil dengan performa menakjubkan tanpa kekalahan sekalipun dalam lima pertandingan terakhir.

Meski begitu, musim Liga Inggris kali ini belum berakhir. Machester City yang sudah memastikan gelar juara masih harus bertemu Chelsea pada Minggu (21/5/2023) nanti malam. Menariknya, Manchester City akan menjadi tuan rumah di Etihad Stadium, Manchester, Inggris. Tentunya ini akan menjadi momen luar biasa untuk merayakan kemenangan triple crown bersama para penggemar.

Bukan hanya Premier League, Manchester City juga resmi mengukuhkan lima gelar dari enam musim terakhir. Manchester City pertama kali meraih trofi perdana di Liga Inggris pada musim 2011-2012 sekaligus menempatkan Manchester United sebagai runner-up. Sementara itu, gelar musim ini menandai momen tujuh kali trofi Liga Inggris mampir ke tangan Manchester City.

Setelah mengamankan Liga Inggris, Manchester City akan mengerahkan seluruh tenaganya di dua turnamen musim ini. Mereka akan menghadapi Manchester United di Piala FA 2022-2023, serta menghadapi Intermilan untuk Liga Champions 2022-2023. Kemunginan mereka menambah dua gelar juara liga pun masih terbuka lebar.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Jejak Cinta Edwin Makarim dalam Pameran Tunggal Tapak Katresnan

BERIKUTNYA

Cuaca Panas Ekstrem Masih Mengintai, Begini Cara Melindungi Kulit yang Tepat Buat Cowok

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: