Penyanyi Meiska Adinda (Sumber gambar: Sony Music Entertaiment Indonesia)

Penyanyi Meiska Adinda Merilis Single Anyar bertajuk Tak Berbentuk Lagi

18 May 2023   |   10:00 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Sebagai penyanyi pendatang baru, Meiska Adinda terus mengasah kemampuan bermusiknya dengan mencoba hal baru. Kali ini, Meiska merilis lagu anyar dengan lirik ciptaan sendiri bertajuk Tak Berbentuk Lagi. Lagu keduanya ini bercerita tentang hubungan asmara yang ternodai karena kehadiran orang ketiga.

Meiska mengatakan tema yang diusung dalam lagu ini merupakan pengalaman pribadinya. Lirik dari lagu ini mengambil sudut pandang seseorang yang berada di tengah-tengah sebuah hubungan atau menjadi orang ketiga.

Satu orang di antara pasangan tersebut pernah berhubungan dekat dengan pihak ketiga meski tak pernah berjalan serius. Setelah lama tak bertemu, pihak ketiga itu pun datang lagi meskipun kondisinya orang yang pernah dekat dengannya sudah memiliki pasangan. Meskipun masih menyimpan rasa sayang, sang perempuan meminta laki-laki tersebut untuk pergi.

"Ya, aku menjadikan pengalaman pribadiku sebagai sumber inspirasi lirik lagu ini. Aku pernah berada dalam posisi itu, tapi tanpa aku ketahui, dan tahu bahwa itu salah sehingga aku memutuskan untuk meminta cowok itu menjauh,”  kata Meiska dalam keterangan resminya. 

Baca juga: Lagu Salah Hati Jadi Single Teranyar 2nd Chance Setelah Jadi Trio
 

Meiska Adinda (Sumber gambar: Sony Music Entertaiment Indonesia)

Meiska Adinda (Sumber gambar: Sony Music Entertaiment Indonesia)

Proses penciptaan lagu Tak Berbentuk Lagi berawal ketika Meiska dikirimi sebuah demo musik yang berisikan notasi oleh rekannya, Martinus Tintin. Setelah mendengar demo tersebut, Meiska pun diminta untuk membuat liriknya agar menjadi sebuah lagu utuh.

"Sempat ragu, tapi untungnya semua berjalan lancar karena aku juga dibantu Kak Clara Riva dalam menyusun liriknya," kata penyanyi kelahiran 20 Mei 2003 itu.

Mendapatkan notasi dan diminta membuat lirik memberikan pengalaman baru bagi Meiska. Dia mengaku bersyukur karena mendapat dukungan dari orang-orang yang ahli di bidangnya, salah satunya penyanyi Barsena yang membantu mengarahkan vokal Meiska di studio sehingga dia bisa lebih mengeksplorasi suaranya.

Penyanyi kelahiran Denpasar itu mengatakan lagu Tak Berbentuk Lagi mengusung pop ballad, genre yang sangat disukainya. Dibandingkan single sebelumnya yang bertajuk Hilang Tanpa Bilang, lagu ini memiliki nada yang lebih mendayu.

Dengan aransemen musik seperti itu, Meiska pun mengaku memiliki tantangan tersendiri untuk menyanyikan lagu ini di mana dia harus mengambil napas yang panjang. "Tetap menghadirkan perasaan galau, tapi nuansanya lebih megah. Bahkan, saat pertama kali mendengar notasinya, aku merinding. Butuh lebih banyak olahraga, nih, untuk melatih pernapasan,” ucapnya.
 

Meski masih tergolong baru di dunia musik, Meiska mengaku memiliki banyak mimpi yang ingin dia wujudkan. Penyanyi berusia 20 tahun itu menginginkan suatu saat dia bisa mengadakan showcase atau konser mini untuk para pendengarnya, termasuk merilis mini album.

Namun, itu semua akan dilakukannya secara bertahap karena dia saat ini sedang fokus untuk menggarap lagu-lagunya agar penikmat musik di Tanah Air lebih akrab dengan karya-karyanya. "Karena aku masih anak baru di dunia musik, jadi mimpi-mimpi ini masih jauh banget. Tapi, doakan saja mudah-mudahan suatu hari akan terwujud," ujarnya.

Meiska pun berharap single Tak Berbentuk Lagi bisa diterima dan disukai oleh masyarakat, termasuk pesan yang ada di dalam lagu ini bisa sampai ke para pendengarnya.

“Saat kita berada dalam posisi yang salah di sebuah hubungan, alias jadi orang ketiga, segeralah menjauh. Jangan bertahan karena itu bukan sesuatu yang baik dan menyakiti semua pihak. Melalui lagu ini, aku ingin berpesan bahwa kita harus bisa memposisikan diri,” imbuhnya. 

Baca juga: Duo Mantra Vutura Merilis Single Kembali, Terinspirasi dari Ayat Suci Al-Qur'an

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Boutique Hotel Jadi Tipe Penginapan yang Banyak Disukai Anak Muda

BERIKUTNYA

Selain Coldplay, Ini 6 Musisi yang Menyuarakan Semangat Ramah Lingkungan & Berkelanjutan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: