Blackpink saat tampil di Coachella Week 2 dengan custom outfit rancangan Direktur Kreatif Mugler Casey Cadwallader. (Sumber foto: Mugler)

Blackpink Tampil Memukau dalam Balutan David Koma hingga Mugler di Coachella Week 2

24 April 2023   |   19:00 WIB
Image
Nirmala Aninda Manajer Konten Hypeabis.id

Superstar K-pop, Blackpink, kembali ke Indio, California, Sabtu (22/4/2023), sebagai headliner akhir pekan kedua Coachella Valley Music and Arts Festival. Set mereka yang berdurasi hampir 2 jam menampilkan sejumlah outfit, termasuk ansambel khusus rancangan Direktur Kreatif Mugler Casey Cadwallader.

Jisoo, Jennie, Rosé dan Lisa naik ke atas panggung dengan outfit berwarna baby pink yang serasi. Meski keempatnya mengenakan padu padan yang berbeda, fokus Cadwallader terpusat pada korset terstruktur yang menjadi identitas Mugler. Rosé yang diumumkan sebagai duta Tiffany & Co. pada 2021 juga mengenakan set perhiasan platinum dan berlian dari merek mewah tersebut.

Baca juga: BLACKPINK Jadi Headliner di Coachella 2023, Yuk Kepoin Penampilannya
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by MUGLER (@muglerofficial)


Momen ini bukan pertama kalinya Blackpink mengenakan rancangan khusus dari rumah mode asal Prancis tersebut. Untuk single pra-rilis mereka Pink Venom tahun lalu, Blackpink terlihat mengenakan pakaian yang dibuat khusus dengan warna merah muda pastel.

Rosé mengenakan gaun berpotongan tipis dari koleksi S/S 2020 Mugler. Lisa mendapatkan bodysuit  versi merah muda dari koleksi S/S 2022. Bodysuit merah muda khusus Jennie adalah versi yang diubah dari koleksi S/S 2021 yang pertama kali dimodelkan oleh Bella Hadid. Sedangkan Jisoo terlihat mengenakan mesh dress dan korset koleksi S/S 2022.

Untuk penampilan bagian kedua di panggung Coachella, Jennie berganti mengenakan crop top satin biru muda rancangan Alessandra Rich sambil membawakan lagunya yang belum dirilis, You & Me. Tampilannya dilengkapi dengan micro shorts berwarna serasi dan sepasang sepatu bot setinggi betis.
 

Selanjutnya, Jisoo naik panggung untuk menampilkan debut solonya, Flower. Duta brand Dior dan Cartier, itu diketahui mengenakan minidress tulle lilac yang dihiasi dengan applique bunga berwarna krem dari koleksi musim semi 2022 label Aadnevik yang berbasis di London.
 

Di sisi lain, pelantun On the Ground, Rosé yang tampil edgy terlihat mengenakan crop top hitam, celana pendek dan gaun disc chainmail bening dari Paco Rabanne. Outfit serba hitam ini dipasangkan dengan jaket berbulu hitam dan sepatu bot kulit bertali Dr. Martens x Rick Owens.
 

Sementara Lisa, membawakan lagunya, Money, dengan outfit bernada emas berkilauan yang menampilkan rok rantai kristal, korset metalik, dan sarung tangan payet. Lisa juga mengenakan sepasang sepatu bot bertumit platform bertali.
 

Blackpink. (Sumber foto: Coachella)

Blackpink. (Sumber foto: Coachella)

Keempatnya pun kembali sebagai grup di atas panggung dengan outfit serba hitam, putih dan perak Rosé mengenakan atasan hitam tipis dari koleksi resor David Koma 2023. Outfit tersebut dihiasi dengan appliqu bunga perak besar. Di balik atasan tipis, penyanyi itu mengenakan black belted bra, juga dari Koma, dengan sepasang sepatu platform combat boots Dr. Martens.

Jisoo juga mengenakan celana pendek hitam dengan hiasan bunga perak, dipasangkan dengan atasan halter berlapis chainmail putih dari koleksi pre-fall Koma 2023 dan sepatu bot platform bertumit dari kulit. 

Lisa menampilkan tema serupa. Ansambel Koma yang terdiri dari rok geometris dan atasan halter dihiasi dengan kristal berasal dari koleksi desainer musim semi 2023. Lisa juga mengenakan jaket kulit berpotongan hitam putih dari label Korea Debby Upper.

Sementara Jennie tampil serba putih dengan padu padan belted bra dari Koma, rok midi dengan cutout bodysuit Mugler serta sepasang sepatu bot Chelsea platform kaki baja putih oleh Charles & Keith.

Coachella adalah festival musik tahunan yang diadakan di Indio, California, merayakan berbagai musisi dengan berbagai konser, aktivasi, dan acara. Penampil tahun ini termasuk Blackpink, Bad Bunny, Björk, Frank Ocean, Gorillaz, Rosalia, Boygenius, Charli XCX, Calvin Harris dan Willow. Weekend 1 diadakan dari tanggal 14-16 April 2023 sedangkan Weekend 2 diadakan dari tanggal 21-23 April 2023.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Dika Irawan
 

SEBELUMNYA

Rekomendasi Soundbar Bersuara Menggelegar, Cocok Buat Bioskop Mini di Rumah

BERIKUTNYA

Intip 4 Spot Terbaik di Kebun Raya Cibodas

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: