Ilustrasi dekorasi ruang tamu untuk Lebaran. (Sumber gambar : Dekoruma)

Ide Dekorasi Ruang Tamu & Ruang Makan yang Ciamik Untuk Sambut Lebaran

16 April 2023   |   06:30 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Tak terasa Idulfitri makin dekat. Untuk menghadirkan suasana yang hangat pada momen silaturahmi nanti, ada baiknya kamu memperbaiki tampilan ruang di rumah sebelum Hari Raya Lebaran tiba untuk menciptakan momen kebersamaan menjadi lebih berharga. 
 
Ada banyak cara untuk menghadirkan nuansa baru di rumah dengan mendekorasi ruangan dan menghadirkan elemen-elemen yang dapat menciptakan suasana damai dan kebersamaan. Kamu dapat mengubah tampilan rumah pada area yang sering digunakan untuk berkumpul, seperti ruang makan dan ruang keluarga. 

Baca juga: 5 Ide Bikin Ruang Tamu Estetik & Nyaman untuk Silaturahmi Lebaran

Buat kamu yang masih bingung, berikut rekomendasi penataan furnitur di ruang tamu dan ruang makan yang bisa kamu coba di rumah:


1. Buat Ruang Berkumpul yang Nyaman

Untuk membuat ruang tamu atau keluarga semakin nyaman, pakai sofa L yang membuat momen berkumpul semakin intimate. Pilih sofa L yang dapat diposisikan di bagian kiri atau kanan sesuai kebutuhan. Selain itu, bagian armrestnya dapat dilepas-pasang dan dapat digunakan sebagai bantal untuk menciptakan suasana lebih santai.
 
Sebagai pelangkap, hadirkan coffee table dengan desain sederhan dan mudah dipadukan, dengan aksen detail handle kayu. Pilih produk yang dilengkapi dengan pintu sliding sehingga lebih hemat tempat dan menyimpan barang jadi lebih rapi.

Agar lebih ciamik, pasang karpet bermotif dengan perpaduan warna hijau agar membuat ruang lebih hidup. Pilih karpet yang menggunakan material benang nilon sehingga mudah dibersihkan.


2. Hadirkan Ruang Makan yang Simple

 

Dekorasi raung makan. (Sumber gambar : Dekoruma)

Dekorasi raung makan. (Sumber gambar : Dekoruma)


Kombinasikan furnitur dan dekorasi ruang makan yang simple dengan perpaduan warna kayu, putih, dan warna natural lainnya untuk menambah kehangatan saat kumpul bersama keluarga dan orang terkasih di Hari Lebaran. 

Buat yang memiliki rumah mungil, kamu bisa menghadirkan set meja makan dengan perpaduan warna kayu dan putih yang simple, kekinian, dan compact. Pastikan material kaki dari set meja makan solid serta kokoh. Selain itu, pilih permukaan meja dan kursi yang sudah dilaminasi sehingga mudah untuk dibersihkan. 

Selain meja, peralatan makan juga menjadi elemen penting untuk menampilkan suasana baru. Gunakan peralatan makan bermaterial stoneware yang tebal dan kokoh. Peralatan makan ini handcrafted ini aman untuk digunakan pada microwave, dishwasher, dan oven. 

Biar lebih menarik, hadirkan pula kabinet troli yang memiliki tampilan yang stylish dengan mengombinasikan warna putih dan kayu. Pilih yang memiliki tempat penyimpanan berupa dua rak dan laci yang membuat barang-barang lebih tertata rapi.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

5 Kiat Membangun Self-love untuk Hidup yang Lebih Chill

BERIKUTNYA

Kerap Disajikan Saat Lebaran, Apa Beda Ketupat, Lontong, & Buras?

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: