Gokil, Film Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves Salip John Wick 4 Di Box Office
03 April 2023 |
16:00 WIB
1
Like
Like
Like
Film Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves sepertinya siap menggilas popularitas John Wick 4. Pasalnya, film adaptasi dari video gim itu berhasil menempati posisi puncak di box office Amerika Utara periode akhir Maret dan awal April 2023.
Tak tanggung-tanggung, film yang didasarkan dari permainan papan peran (RPG) itu berhasil mendulang pendapatan kotor sekitar US$38,5 juta atau setara Rp577,2 miliar dari 3.855 bioskop Amerika Utara, menurut laman Box Office Mojo, Senin (3/4/23).
Sedangkan, untuk debut di pasar internasional, film ini berhasil meraup US$33 juta dolar atau setara Rp494,7 miliar. Alhasil, Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves berhasil meraih pendapatan secara global mencapai US$ 71,5 juta dolar atau setara Rp1,07 triliun.
Baca juga: Sinopsis Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves, Laga Fantasi Penuh Imajinasi
Adapun, film yang juga tayang di bioskop Indonesia sejak Kamis (29/3). Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves mengikuti kisah penyair yang ingin menebus kesalahan masa lalunya dengan mencuri relik kuno yang dipercaya dapat menghidupkan kembali orang yang sudah mati.
Film ini didistribusikan oleh Entertainment One dan Paramount Pictures. Chris Pine didapuk sebagai pemeran utama, yakni Edgin Darvis bersama dengan Sophia Lillis sebagai Doric. Ada pula deretan pemain berbakat lainnya seperti Michelle Rodriguez, Rege Jean page, Justice Smith, dan Daisy Head.
Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves merupakan sekuel dari film perdananya yang sempat tayang dengan judul sama pada 2000. Game Dungeons & Dragons sempat menjadi permainan populer saat itu. Seri gimnya diterbitkan oleh Wizards of the Coast yang dirancang oleh Gary Gygax dan Dave Arneson pada 1974. Game ini, bahkan menerima penghargaan GAMES Hall of Fame.
Kepopuleran game ini lalu diadaptasi dalam bentuk film yang diperankan oleh Jeremy Irons. Marlon Wayans, dan Justin Whalin. Film perdananya menceritakan tentang kebutuhan Permaisuri Savina dengan Rod of Savrille, tongkat ajaib untuk mengalahkan penyihir jahat bernama Profion.
Meski berhasil menduduki posisi puncak, nampaknya film ini masih harus berjuang untuk mengungguli John Wick. Pasalnya, film yang dibintangi Keanu Reeves itu sebelumnya telah berhasil mendulang pendapatan hingga US$73,5 juta atau setara Rp1,1 triliun selama satu pekan tayang di Amerika.
Tak hanya itu, meski tergeser di posisi kedua, film keempat dari waralaba John Wick itu tercatat saat ini sudah mengantongi pendapatan US$244,87 juta atau setara Rp3,67 triliun secara global.
Secara rinci, waralaba produksi Lionsgate itu berhasil mengumpulkan US$122,87 juta atau setara Rp1,84 triliun dari pasar Amerika Utara. Kemudian US$122 juta atau setara Rp1,82 triliun dari pasar luar Amerika Utara.
Adapun, untuk posisi ketiga hingga kelima box office diikuti film His Only Son yang mendapatkan US$5,5 juta atau setara Rp82,4 miliar. Selanjutnya,film Scream VI dengan pendapatan US$5,3 juta atau setara Rp79,4 miliar, serta Creed III dengan pemasukan US$5 juta atau setara Rp74,9 miliar.
Baca juga: Miracle In Cell No.7 hingga Dead Ringers, Ini 8 Film & Serial yang Tayang April di Prime Video
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Tak tanggung-tanggung, film yang didasarkan dari permainan papan peran (RPG) itu berhasil mendulang pendapatan kotor sekitar US$38,5 juta atau setara Rp577,2 miliar dari 3.855 bioskop Amerika Utara, menurut laman Box Office Mojo, Senin (3/4/23).
Sedangkan, untuk debut di pasar internasional, film ini berhasil meraup US$33 juta dolar atau setara Rp494,7 miliar. Alhasil, Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves berhasil meraih pendapatan secara global mencapai US$ 71,5 juta dolar atau setara Rp1,07 triliun.
Baca juga: Sinopsis Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves, Laga Fantasi Penuh Imajinasi
Adapun, film yang juga tayang di bioskop Indonesia sejak Kamis (29/3). Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves mengikuti kisah penyair yang ingin menebus kesalahan masa lalunya dengan mencuri relik kuno yang dipercaya dapat menghidupkan kembali orang yang sudah mati.
Film ini didistribusikan oleh Entertainment One dan Paramount Pictures. Chris Pine didapuk sebagai pemeran utama, yakni Edgin Darvis bersama dengan Sophia Lillis sebagai Doric. Ada pula deretan pemain berbakat lainnya seperti Michelle Rodriguez, Rege Jean page, Justice Smith, dan Daisy Head.
Weekend Box Office Estimates: #DnDMovie $38.5M #JohnWick4 $28.2M #HisOnlySon $5.5M https://t.co/Ene6OQnFrV pic.twitter.com/sDWHzyA05W
— Box Office Mojo (@boxofficemojo) April 2, 2023
Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves merupakan sekuel dari film perdananya yang sempat tayang dengan judul sama pada 2000. Game Dungeons & Dragons sempat menjadi permainan populer saat itu. Seri gimnya diterbitkan oleh Wizards of the Coast yang dirancang oleh Gary Gygax dan Dave Arneson pada 1974. Game ini, bahkan menerima penghargaan GAMES Hall of Fame.
Kepopuleran game ini lalu diadaptasi dalam bentuk film yang diperankan oleh Jeremy Irons. Marlon Wayans, dan Justin Whalin. Film perdananya menceritakan tentang kebutuhan Permaisuri Savina dengan Rod of Savrille, tongkat ajaib untuk mengalahkan penyihir jahat bernama Profion.
Meski berhasil menduduki posisi puncak, nampaknya film ini masih harus berjuang untuk mengungguli John Wick. Pasalnya, film yang dibintangi Keanu Reeves itu sebelumnya telah berhasil mendulang pendapatan hingga US$73,5 juta atau setara Rp1,1 triliun selama satu pekan tayang di Amerika.
Tak hanya itu, meski tergeser di posisi kedua, film keempat dari waralaba John Wick itu tercatat saat ini sudah mengantongi pendapatan US$244,87 juta atau setara Rp3,67 triliun secara global.
Secara rinci, waralaba produksi Lionsgate itu berhasil mengumpulkan US$122,87 juta atau setara Rp1,84 triliun dari pasar Amerika Utara. Kemudian US$122 juta atau setara Rp1,82 triliun dari pasar luar Amerika Utara.
Adapun, untuk posisi ketiga hingga kelima box office diikuti film His Only Son yang mendapatkan US$5,5 juta atau setara Rp82,4 miliar. Selanjutnya,film Scream VI dengan pendapatan US$5,3 juta atau setara Rp79,4 miliar, serta Creed III dengan pemasukan US$5 juta atau setara Rp74,9 miliar.
Baca juga: Miracle In Cell No.7 hingga Dead Ringers, Ini 8 Film & Serial yang Tayang April di Prime Video
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Gita Carla
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.