Jimmy Kimmel akan menjadi host Piala Oscar 2023 (Sumber gambar: Instagram/ @jimmykimmel/ diolah

Simak Daftar Presenter & Performer Piala Oscar 2023, dari Jimmy Kimmel hingga Rihanna

11 March 2023   |   16:30 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Ajang bergengsi industri perfilman, yakni Piala Oscar ke-95 pada tahun ini akan diselenggarakan di Teater Dolby, Ovation Hollywood, Los Angeles, Amerika Serikat, pada Minggu, 12 Maret 2023 waktu setempat. Sejumlah aktor dan aktris papan atas dunia akan menjadi pembawa acara dan penampil. 

Dikutip dari laman Oscar, penghargaan bergengsi yang digelar setiap tahun itu akan disiarkan secara langsung di lebih dari 200 wilayah di seluruh dunia. Di Indonesia, masyarakat dapat menyaksikan melalui Disney+ Hotstar pada 13 Maret 2023 pukul 07.00 WIB.

Baca juga: Rihanna Bakal Menyanyikan OST Black Panther 2, Lift Me Up di Oscar 2023

Penyelenggara Piala Oscar 2023 mempercayakan kembali Jimmy Kimmel sebagai host. Langkah ini membuat komedian kelahiran 1967 itu tercatat telah tiga kali menjadi pemandu ajang yang juga disebut dengan Academy Awards. Sebelumnya, pria yang lahir di Brooklyn, New York, Amerika Serikat itu pernah dipercaya pada 2017 dan 2018.

Selain itu, penyelenggara juga telah memilih sejumlah publik figur dari berbagai industri hiburan untuk menjadi presenter. Mereka adalah Halle Berry, Paul Dano, Cara Delevingne, Harrison Ford, Kate Hudson, Mindy Kaling, Eva Longoria, Julia Louis-Dreyfus, Andie MacDowell, Elizabeth Olsen, Pedro Pascal dan John Travolta.

Kemudian, terdapat juga Riz Ahmed, Halle Bailey, Antonio Banderas, Elizabeth Banks, Emily Blunt, Jessica Chastain, John Cho, Glenn Close, Jennifer Connelly, Ariana DeBose, Andrew Garfield, Hugh Grant, Danai Gurira, Salma Hayek Pinault, Samuel L .Jackson.

Dwayne Johnson, Michael B. Jordan, Nicole Kidman, Troy Kotsur, Jonathan Majors, Melissa McCarthy, Janelle Monáe, Deepika Padukone, Florence Pugh, Questlove, Zoe Saldaña, Sigourney Weaver, dan Donnie Yen.

Adapun penampil dalam ajang ini adalah Rihanna dengan Lift Me Up yang merupakan salah satu lagu dalam film Black Panther: Wakanda Forever. Kemudian, Stephanie Hsu, David Bryne, dan trio Son Lux yang akan membawakan This is A Life dari Everything Everywhere All at Once.

Sofia Carson dan Diane Warren juga akan mengambil bagian dengan menyanyikan Applause dari Tell it Like A Women. Lalu ada Rahul Sipligunj dan Kaala Bhairava yang akan membuat debut dengan karya berjudul Naat Naatu dari RRR. Terakhir, Lenny Kravitz akan membawakan lagu berjudul In Memoriam.

Penyelenggara juga telah mengumumkan siapa saja yang masuk dalam nominasi untuk memperebutkan piala tersebut. Di kategori Actor In A Leading Role terdapat Austin Butler, Colin Farrell, Brendan Fraser, Paul Mescal, dan Bill Nighy.

Sementara itu, Cate Blanchett, Ana De Armas, Andrea Riseborough, Michelle Williams, dan Michelle Yeoh adalah sederetan aktris yang masuk dalam nominasi kategori Actress In A Leading Role.

Di kategori Actor In A Supporting Role terdapat Brendan Gleeson, Brian Tyree Henry, Judd Hirsch, Barry Keoghan, dan Ke Huy Quan. Adapun wanita pemeran yang masuk dalam kategori Actress In A Supporting Role adalah Angela Bassett, Hong Chau, Kerry Condon, Jamie Lee Curtis, dan Stephanie Hsu.

Baca juga: Pertama Kali Sejak Insiden Oscar, Will Smith Tampil di Panggung Penghargaan AAFCA

Kemudian, film yang masuk dalam kategori Best Picture adalah All Quiet On The Western Front, Avatar: The Way Of Water, The Banshees Of Inisherin, Elvis, Everything Everywhere All At Once, The Fabelmans, Tár, Top Gun: Maverick, Triangle Of Sadness, dan Women Talking.

Kemudian, di kategori Directing terdapat Martin McDonagh, Daniel Kwan and Daniel Scheinert, Steven Spielberg, Todd Field, dan Ruben Östlund. Untuk diketahui, ajang ini memiliki total 24 kategori yang diperebutkan oleh para sineas film. 

SEBELUMNYA

Cek Daftar Lengkap Rosters Timnas Esports di SEA Games 2023 Kamboja, Mulai Valorant hingga MLBB

BERIKUTNYA

Nonton Konser Blackpink di GBK? Ini Opsi Tempat Parkir di Sekitar Senayan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: