All New RAV4 GR Sport PHEV baru dijual dua bulan lagi. (Sumber gambar: Hypeabis.id/ Yudi Supriyanto)

Resmi, Toyota Perkenalkan All New RAV4 GR Sport PHEV

11 March 2023   |   08:15 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Like
Pasar kendaraan listrik hibrida colok atau plug in hybrid electric vehicle (PHEV) di dalam negeri kian ramai menyusul langkah PT Toyota Astra Motor (TAM) yang memperkenalkan All New RAV4 GR Sport PHEV di Gaikindo Jakarta Auto Week (JAW) 2023.

Marketing Director PT TAM Anton Jimmi Suwandy mengatakan, perusahaan ingin memberikan pilihan kepada konsumen yang ingin memiliki kendaraan listrik, tapi masih concern terhadap pengisi daya baterai dan sebagainya. “PHEV yang berpotensi untuk mengisi [kebutuhan akan kendaraan listrik],” katanya di Jakarta, Jumat (10/3/2023).

All New RAV4 GR Sport PHEV memiliki sejumlah keunggulan, seperti kapasitas baterai dan tenaga yang lebih besar jika dibandingkan dengan mobil listrik hibrida. Tidak hanya itu, efisiensinya juga lebih baik lantaran bisa menempuh jarak hingga 60 kilometer saat baterai terisi penuh.

Baca juga: Makin Keren, Cek Spesifikasi dan Harga Mobil Sport Toyota GR Supra Terbaru

Dengan kata lain, maka pengguna All New RAV4 GR Sport PHEV bisa dikatakan hampir tidak perlu menggunakan bensin ketika berkendara dalam jarak dekat. Sementara itu, mesin bensin yang digunakan adalah mesin dengan ukuran kubikasi mesin 2.500 cc.

Selain itu, Anton mengeklaim fitur yang tersemat dalam kendaraan listrik hibrida colok ini juga sudah cukup lengkap mengingat segmen yang disasar adalah menengah atas.

Toyota mengaku belum memberikan harga All New RAV4 GR Sport PHEV lantaran  masih mendiskusikannya. Namun, harga yang ditawarkan akan berada di atas mobil hibrida dan di bawah full baterai (Battery Electric Vehicle/BEV). “[Harga] Belum putus, masih kami diskusikan. Namun, kira-kira di antara hybrid dan BEV,” katanya.
 

All New RAV4 GR Sport PHEV (Sumber gambar: Hypeabis.id/ Yudi Supriyanto)

All New RAV4 GR Sport PHEV (Sumber gambar: Hypeabis.id/ Yudi Supriyanto)



Kendaraan yang masih didatangkan secara utuh atau completely built up (CBU) dari Jepang itu belum mendapatkan subsidi dalam program pemerintah lantaran aturan menyebutkan insentif hanya untuk produksi dalam negeri.

Meskipun begitu, tidak menutup kemungkinan kendaraan itu diproduksi di dalam negeri. “Tapi kita harus lihat lagi prioritas yang mana. Apa yang diinginkan konsumen. Nanti kami sesuaikan,” katanya. Perusahaan baru akan menjual kendaraan tersebut dalam dua bulan mendatang.

Menurutnya, All New RAV4 GR Sport PHEV dibawa ke ajang Gaikindo Jakarta Auto Week 2023 untuk melihat animo masyarakat terhadap kendaraan tersebut.

Anton menambahkan, kehadiran kendaraan tersebut membuat perusahaan memiliki tiga produk kendaraan listrik, tipe hibrida, hibrida colok, dan full baterai. “[BEV] kami sudah ada BZ4X, kami sudah punya ketiganya [Hibrida, hibrida colok, dan baterai],” katanya.

All New RAV4 GR Sport PHEV meluncur setelah beberapa waktu perusahaan menghadirkan New Corolla Cross GR Sport Hybrid. Dia menuturkan, langkah tersebut sebagai salah satu bentuk realisasi komitmen manajemen dalam menyediakan mobilitas bagi masyarakat dengan teknologi carbon-neutral.
 

All New RAV4 GR Sport PHEV (Sumber gambar: Hypeabis.id/ Yudi Supriyanto)

All New RAV4 GR Sport PHEV (Sumber gambar: Hypeabis.id/ Yudi Supriyanto)



Tidak hanya itu, model kendaraan listrik juga memperluas piliham model GR dengan teknologi elektrifikasi yang dapat mewujudkan gaya hidup masyarakat yang ramah terhadap lingkungan dalam berkendara.

Sementara itu, President Director PT TAM Hiroyuki Ueda mengatakan kehadiran All New RAV4 GR Sport PHEV di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week 2023 menguatkan komitmen perusahaan dalam mendukung target penurunan emisi karbon di Indonesia.

“Melalui ajang Gaikindo Jakarta Auto Week ini, Toyota menampilkan lineup kendaraan penumpang roda empat paling lengkap di Indonesia sebagai realisasi komitmen memberikan solusi mobilitas bagi kebutuhan masyarakat yang beragam,” ujarnya.

Untuk diketahui, perusahaan juga menampilkan sejumlah kendaraan dengan mesin pembakaran internal selain listrik di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week 2023. Salah satu kendaraan bensin itu adalah All New Agya dan All New Agya GR Sport.

Baca juga: 5 Kelebihan Kendaraan Listrik, Ramah Lingkungan hingga Minim Perawatan

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla
 

SEBELUMNYA

Percantik Rumah Jelang Ramadan, Ini Tips dari Desain Interior Ikea

BERIKUTNYA

Mengenal Wellness, Tahap Tertinggi Sehat yang Tidak Sekedar Bebas Penyakit Saja

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: