Brand Lokal Buka Jalan ke Pasar Global lewat Legendary Brand Festival
25 February 2023 |
16:34 WIB
Geliat kebangkitan ekonomi di Indonesia kian membaik seiring endemi. Salah satunya, dapat dilihat dari maraknya festival untuk pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di berbagai daerah di Indonesia agar semakin dikenal dan dicintai masyarakat.
Terbaru, festival dengan tema serupa digelar di Ibu kota dengan mengusung tajuk Legendary Brand Festival di City Hall Pondok Indah Mall 3, Jakarta Selatan, Sabtu (25/2/23). Adapun, acara tersebut merupakan hasil kolaborasi antara Localfest, Shipper, dan e.ko.lab dari Kementerian Koordinator Perekonomian Indonesia.
Baca juga: Brand Lokal Ini Angkat Keindahan Tapis Lampung di Panggung New York Fashion Week
Pameran Legendary Brand Festival mencoba mempertemukan UMKM dengan merek-merek legendaris di Indonesia agar bisa saling berinovasi dalam komunitas bisnis. Pasalnya, saat ini sudah banyak jenama lokal yang mampu bersaing di pasar dunia, karena kualitas mereka tak kalah bagus dengan brand-brand luar negeri.
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan pun mengapresiasi festival tersebut, karena bakal menaikkan kelas jenama-jenama lokal dan pasar UMKM di Indonesia. Terlebih, saat ini kementerian Perdagangan sedang merencanakan untuk memasarkan produk lokal ke pasar global di dunia.
"Saya selalu gembira dan memastikan datang kalau diundang dalam acara UMKM, karena dari merekalah negara kita maju. Mereka pun harus naik kelas. Sebab, saat kualitas produknya bagus, maka saat itulah momen yang tepat untuk bersaing di pasar dunia," kata Zulkifli Hasan dalam sambutannya, Sabtu, (25/2/23).
Tak hanya UMKM lokal, pameran Legendary Brand Festival juga mengundang lebih dari 100 pelaku usaha legendaris di Indonesia dan lebih dari 10.000 pelaku usaha yang sedang berkembang di Tanah Air.
“Melalui pameran ini, kami ingin menguatkan kolaborasi antara UMKM dan brand legendaris untuk membangun bisnis yang berkelanjutan dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional," jelas Co-Founder & COO Shipper Budi Handoko.
Legendary Brand Festival 2023 menawarkan beberapa acara menarik, mulai dari kegiatan konferensi, mentoring, pameran, live selling, hingga penganugerahan penghargaan. Berlangsung selama dua hari, acara ini mayoritas juga mengundang pelaku UMKM dari berbagai daerah di Indonesia untuk saling berbagi pengalaman dan inspirasi.
Tak hanya itu, kehadiran acara ini pun diharapkan dapat terus berlanjut dan menjadi ajang yang lebih besar ke depannya. Salah satunya dalam mempromosikan kerjasama ekonomi antar pelaku bisnis dari berbagai sektor, serta meningkatkan peran UMKM dan brand-brand legendaris dalam membangun ekonomi nasional.
“Saya berharap lewat acara ini akan semakin banyak UMKM yang menghasilkan produk ekonomi kreatif dengan memanfaatkan sumber daya lokal. Tentu saja untuk menciptakan peluang usaha dan lapangan kerja untuk peningkatan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat," papar Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno.
Baca juga: Kiat Zaskia Adya Mecca Membesarkan Bisnis Fesyen: Lihat Tren & Adaptif
Sementara itu, bagi Genhype yang tertarik untuk hadir di Legendary Brand Festival, paeran ini masih digelar hingga 6 Februari 2023 bertempat di City Hall, Pondok Indah Mall 3, Jakarta Selatan. Uniknya, festival ini pun tidak dipungut biaya, kalian cukup mendaftarkan diri melalui laman https://www.legendarybrandfestival.com.
Editor: Fajar Sidik
Terbaru, festival dengan tema serupa digelar di Ibu kota dengan mengusung tajuk Legendary Brand Festival di City Hall Pondok Indah Mall 3, Jakarta Selatan, Sabtu (25/2/23). Adapun, acara tersebut merupakan hasil kolaborasi antara Localfest, Shipper, dan e.ko.lab dari Kementerian Koordinator Perekonomian Indonesia.
Baca juga: Brand Lokal Ini Angkat Keindahan Tapis Lampung di Panggung New York Fashion Week
Pameran Legendary Brand Festival mencoba mempertemukan UMKM dengan merek-merek legendaris di Indonesia agar bisa saling berinovasi dalam komunitas bisnis. Pasalnya, saat ini sudah banyak jenama lokal yang mampu bersaing di pasar dunia, karena kualitas mereka tak kalah bagus dengan brand-brand luar negeri.
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan pun mengapresiasi festival tersebut, karena bakal menaikkan kelas jenama-jenama lokal dan pasar UMKM di Indonesia. Terlebih, saat ini kementerian Perdagangan sedang merencanakan untuk memasarkan produk lokal ke pasar global di dunia.
"Saya selalu gembira dan memastikan datang kalau diundang dalam acara UMKM, karena dari merekalah negara kita maju. Mereka pun harus naik kelas. Sebab, saat kualitas produknya bagus, maka saat itulah momen yang tepat untuk bersaing di pasar dunia," kata Zulkifli Hasan dalam sambutannya, Sabtu, (25/2/23).
Tak hanya UMKM lokal, pameran Legendary Brand Festival juga mengundang lebih dari 100 pelaku usaha legendaris di Indonesia dan lebih dari 10.000 pelaku usaha yang sedang berkembang di Tanah Air.
“Melalui pameran ini, kami ingin menguatkan kolaborasi antara UMKM dan brand legendaris untuk membangun bisnis yang berkelanjutan dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional," jelas Co-Founder & COO Shipper Budi Handoko.
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan meninjau salah satu stan dalam acara Legendary Brand Festival di Jakarta, Sabtu (25/2/2023). (Foto: Hypeabis/Himawan L Nugraha)
Legendary Brand Festival 2023 menawarkan beberapa acara menarik, mulai dari kegiatan konferensi, mentoring, pameran, live selling, hingga penganugerahan penghargaan. Berlangsung selama dua hari, acara ini mayoritas juga mengundang pelaku UMKM dari berbagai daerah di Indonesia untuk saling berbagi pengalaman dan inspirasi.
Tak hanya itu, kehadiran acara ini pun diharapkan dapat terus berlanjut dan menjadi ajang yang lebih besar ke depannya. Salah satunya dalam mempromosikan kerjasama ekonomi antar pelaku bisnis dari berbagai sektor, serta meningkatkan peran UMKM dan brand-brand legendaris dalam membangun ekonomi nasional.
“Saya berharap lewat acara ini akan semakin banyak UMKM yang menghasilkan produk ekonomi kreatif dengan memanfaatkan sumber daya lokal. Tentu saja untuk menciptakan peluang usaha dan lapangan kerja untuk peningkatan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat," papar Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno.
Baca juga: Kiat Zaskia Adya Mecca Membesarkan Bisnis Fesyen: Lihat Tren & Adaptif
Sementara itu, bagi Genhype yang tertarik untuk hadir di Legendary Brand Festival, paeran ini masih digelar hingga 6 Februari 2023 bertempat di City Hall, Pondok Indah Mall 3, Jakarta Selatan. Uniknya, festival ini pun tidak dipungut biaya, kalian cukup mendaftarkan diri melalui laman https://www.legendarybrandfestival.com.
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.