My Hero Academia (Sumber gambar: Twitter.com/MHAOfficial)

Manga My Hero Academia Hiatus 2 Minggu, Kesehatan Mangaka Sedang Buruk

10 February 2023   |   08:42 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Manga Boku no Hero Academia atau dikenal sebagai My Hero Academia menyatakan hiatus selama dua minggu. Kabar itu muncul seiring dengan alasan kondisi kesehatan sang mangaka yang kian memburuk. Kohei Horikoshi merupakan mangaka di balik suksesnya manga My Hero Academia.

Kabar itu disampaikan langsung dalam Twitter resmi My Hero Academia pada 2 Februari 2023. Dalam cuitannya, akun itu memberi pengumuman mengenai mundurnya jadwal penerbitan manga melihat kondisi kesehatan sang penulis. Meski demikian, My Hero Academia tidak mengumumkan secara gamblang bagaimana kondisi kesehatan Kohei Horikoshi saat ini.

Baca juga: 20 Franchise Anime Terlaris 2022, Bisnis Pop Kultur Jepang Ikut Cuan

Weekly Shonen Jump, majalah yang menerbitkan My Hero Academia menjabarkan jika manga itu akan terhenti selama dua minggu. Manga yang seharusnya terbit dalam No.10 akan dilanjutkan dengan Weekly Shonen Jump No.12. Terbitan yang seharusnya dijadwalkan dijual pada 6 Februari, serialisasinya akan dilanjutkan dengan No.12 yang dijual pada 20 Februari 2023 mendatang.

Sebelumnya, Kohei Horikoshi juga sempat mengambil masa hiatus selama satu minggu pada Desember 2022. Alasannya pun sama, yaitu kondisi kesehatan sang mangaka. Pria kelahiran 20 November 1986 itu juga menjadi peramu di balik manga Omagadoki Dobutsuen dan Barrage, sebelum melahirkan Boku no Hero Academia yang populer.

Kesuksesan pria dari Prefektur Aichi, Jepang itu semakin meroket ketika manga My Hero Academia rilis di Weekly Shonen Jump sejak Juli 2014 lalu. Manga ini pun sukses populer diluar Jepang. Bahkan Viz Media turut menerbitkan versi Bahasa Inggris yang kemudian dicetak dan diterbitkan secara digital di Amerika Utara. Franchise manga ini pun bergelora di seluruh dunia. Bahkan, anime itu mendapat posisi ke-7 sebagai franchise manga terlaris sepanjang 2022 dengan nilai Rp381 miliar.

Sejak 2015, My Hero Academia dihujani banyak nominasi penghargaan untuk mangaka atas manga itu. Dia berhasil memenangkan penghargaan Sugoi Japan Award ke-3 pada 2017 untuk kategori manga. Dalam perjalanannya menggarap manga yang kental dengan superhero, Horikoshi mengaku sebagai penggemar berat Marvel Comics.

Sementara animenya pertama kali dirilis dua tahun setelah manga ini populer, tepatnya pada April 2016. Season pertama diisi dengan total 13 episode, konsisten berlanjut pada musim kedua dan ketiga tepat pada April setiap tahunnya, sebelum musim ke empat ditayangkan pada Oktober 2019. Hingga saat ini, anime My Hero Academia sudah memasuki musim keenam yang dirilis 1 Oktober 2022.

Terdapat total 25 episode yang akan menyuguhkan kisah Izuku Midoriya dan kawan-kawan. Episode terbarunya akan tayang Sabtu, 11 Februari 2022 dengan arc yang paling dinantikan penggemar, yaitu Black Arc dimana Deku memilih melepas masa sekolahnya bersama U.A Academy demi melawan Shigaraki Tomura yang getol mengincar quirk miliknya.

Editor: Nirmala Aninda


 

SEBELUMNYA

Sony Pictures Pastikan Resident Evil: Death Island Tayang 2023, Cek Fakta Menariknya

BERIKUTNYA

Art Jakarta Gardens 2023: Karya Unik Ini Terinspirasi dari Sisa Resin di Tembok Rumah

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: