Hesti Purwadinata, Founder Hipnoza (sumber gambar : Hipnoza)

Hesti Purwadinata Kembangkan Brand Parfum Hipnoza, Ini Keistimewaannya

09 February 2023   |   20:10 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Setelah sukses terjun di dunia entertainmen sebagai presenter dan komedian, Hesti Purwadinata kini mulai berkecimpung dalam dunia bisnis kategori beauty dengan menghadirkan parfum yang diberi brand Hipnoza yang merupakan representasi personifikasi Hesti dalam berbagai kegiatan produktif sehari-harinya.

Hesti Purwadinata, Founder & Owner Hipnoza mengatakan keinginannya untuk mengembangkan bisnis parfum tidak lepas dari kesukannya terhadap parfum dan wewangian, mulai dari yang harga murah hingga yang terbilang cukup mahal.

Sebelum resmi meluncurkan parfum pertamanya Hipnoza Seven Eu de Parfum, Hesti telah melakukan proses riset dan pengembangan selama satu tahun terakhir hingga akhirnya mendapatkan cita rasa aroma wangi yang sesuai dengan representasi personifikasi Hesti, mulai dari bekerja, berolahraga, hingga bepergian ke berbagai acara, baik itu formal maupun kasual.

"Wangi-wangian yang saya hadirkan terinspirasi dari parfum favorit saya. Namun saya ingin menghadirkan parfum dengan aroma wangi nan mewah tapi harganya terjangkau dan dapat digunakan untuk pria maupun wanita," ujarnya saat memperkenalkan Hipnoza kepada media, Kamis (9/2/2023).

 

Produk Hipnoza (sumber gambar : Hipnoza)

Produk Hipnoza (sumber gambar : Hipnoza)



Hipnoza Seven dibuat dengan bahan-bahan dan kualitas terbaik, dan dikemas dalam boks ekslusif. Adapun harganya mulai dari Rp279.000 untuk isi 50 ml dan  Rp479.000 untuk isi 100ml.

Hipnoza  memberikan aroma elegan dan premium tetapi tetap aktif karena memiliki perpaduan ekstrak Fruity, Floral & Woody. “Perpaduan ketiga ekstrak dalam HIPNOZA kami rancang agar bisa secara tahan lama menemani masyarakat Indonesia  dengan aroma yang memberikan kesan elegan, aktif, fresh dan berkelas,” ujarnya.

Kandungan dalam HIPNOZA mampu memberikan nuansa Elegant, Fresh and Classy. Dihadirkan sebagai parfum yang genderless, HIPNOZA memiliki kandungan dengan tingkatan Notes dalam satu botol Hipnoza yang terdiri dari:

• Top: White Floral, Melon, Rose, Freesia.

• Middle: Rose, Ambergris, Saffron.

• Bottom: Agarwood, Ambergris, Musk

Baca juga: Tips Belanja Parfum lewat Online Shop, Dijamin Anti Gagal

Nah, agar parfum yang digunakan lebih intens dan tahan lama maka semprotkan ke titik-titik nadi seperti pergelangan tangan, belakang telinga, siku bagian dalam dan tulang selangka agar wangi lebih menonjol.

 HIPNOZA Parfume akan diluncurkan secara resmi di gerai online seperti Shopee, Tokopedia, Lazada dan Official Website (HIPNOZA.ID) & Reseller resmi yang tersebar (melalui E-commerce juga) mulai 13 Februari 2023.

Editor: M R Purboyo

SEBELUMNYA

5 Karya Patung Unik yang Enggak Boleh Terlewatkan di Art Jakarta Gardens 2023

BERIKUTNYA

Lagi Viral, Cek 5 Fakta Seputar Stunting

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: