Karya milik Can’s Gallery yang dipameran di Art Jakarta Gardens 2023 di Jakarta, Selasa (7/2/2023). (Sumber foto: Hypeabis.id/Suselo Jati).

Hari Pertama Art Jakarta Gardens 2023, Penjualan Karya Seni Laris Manis

07 February 2023   |   20:26 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Sejumlah galeri tercatat telah berhasil menjual beberapa karya seni yang dibawa dalam ajang Art Jakarta Gardens 2023. Hal ini menumbuhkan optimisme dari para galeri soal menggeliatnya kembali pasar seni. Mereka pun tak ragu untuk menawarkan koleksi-koleksi terbaiknya pada ajang tersebut kepada para kolektor.

Setelah sukses digelar pada tahun lalu, Art Jakarta Gardens kembali dihelat pada tahun ini. Pada Selasa (7/2/2023), ajang tersebut resmi dibuka, menghadirkan 21 galeri dari Indonesia dan satu galeri dari Malaysia. Pasar seni yang berakhir pada 12 Februari ini menjadi ajang penting bagi para kolektor dalam memburu karya. 

Baca juga: Art Jakarta Gardens 2023 Resmi Dibuka, Pacu Geliat Pasar Seni Rupa Indonesia

Pemilik ArtSphere Maya Sujatmiko mengatakan untuk sementara telah berhasil menjual tiga karya seni sebelum hari pertama ajang Art Jakarta Gardens 2023 usai. Dia berharap penjualan yang terjadi menandakan bahwa pasar seni rupa di dalam negeri kian membaik. 

ArtSphere mengaku tidak memasang target penjualan di ajang art fair ini. Namun, dia berharap dapat menjual karya yang dibawa sebanyak mungkin. Pada ajang Art Jakarta Gardens kali ini ArtSphere membawa 14 karya secara keseluruhan. 

Karya-karya yang dibawa oleh galeri adalah karya seni rupa kontemporer, seniman muda, dan warna yang cerah. Alasan galeri membawa karya dengan karakter itu adalah karena pasar seni rupa di dalam negeri pada saat ini yang terdiri dari kolektor muda dan kolektor baru. 

Salah satu karya yang telah terjual pada hari ini, adalah milik dari seniman Ruth Mabun berjudul Pelaku (2023) dengan ukuran 60 cm x 40 cm medium watercolor on paper. 

Tidak jauh berbeda, Manajer Galeri ArtSociates, Bagus Nugroho, mengatakan bahwa galeri telah berhasil menjual sebanyak delapan karya sebelum hari pertama pameran berakhir. Secara keseluruhan, ArtSociates membawa karya mencapai 30 di art fair ini. "Kita membawa bermacam dari ukuran, karya, dan harga," katanya. 

Penjualan yang terjadi di Art Jakarta Gardens 2023 ini juga tidak jauh berbeda  dengan ajang yang sama pada tahun lalu. Perbedaannya adalah pada Art Jakarta Gardens pada tahun lalu karya yang banyak terjual pada hari pertama adalah karya grafis dengan harga di bawah Rp10 juta. 

Sementara karya besar dengan harga ratusan juta seperti dari seniman Eddy Susanto baru terjual pada hari kedua pada ajang yang sama tahun lalu. Pada ajang kali ini, galeri membawa karya dari seniman-seniman yang memang secara eksklusif berada di naungan galeri. Selain itu, galeri juga membawa karya dari seniman yang pernah atau sering melakukan pameran bersama galeri. 

Pada ajang Art Jakarta Gardens 2023, galeri membawa karya dengan rentang harga dari Rp20 juta - Rp30 juta sampai sekitar Rp300 juta. 

Salah satu contoh karya yang laku terjual dari ArtSociates adalah karya seniman Rendy Raka Pramudya berjudul Kehendak Dalam Penciptaan: Wujud Perkembangan #4 (2023), dengan media oil and acrylic on canvas dengan ukuran 100 cm × 170 cm 

Pada kesempatan yang sama, Director CAN'S Gallery, Inge Santoso, mengatakan bahwa galeri telah berhasil menjual enam karya sebelum penyelenggaraan hari pertama usai di ajang Art Jakarta Gardens 2023. Dia menuturkan karya yang telah laku adalah karya dari seniman Arkiv Vilmansa, Muklay, dan Oky Rey Montha. 

Menurutnya, penjualan yang terjadi menandakan bahwa pasar seni rupa di dalam negeri mulai bagus. Antusiasme para pencinta seni di dalam negeri terhadap ajang ini cukup besar. Kondisi ini terlihat dari keramaian yang terjadi hampir di semua booth. 

CAN'S Gallery membawa karya sekitar 30 karya di ajang Art Jakarta Gardens 2023 dengan karya yang memiliki gaya pop art, kartun, dan ekspresionis. Karya dengan gaya ini menjadi pilihan untuk dibawa lantaran lebih cocok untuk pasar dan event Art Jakarta Gardens. 

Dia menargetkan dapat menjual 90 persen karya yang dibawa di ajang Art Jakarta Gardens. Menurutnya, galeri membawa karya dengan ukuran yang tidak terlalu besar di ajang ini lantaran booth yang tersedia juga tidak besar. 

Meskipun begitu, booth yang tidak besar ini bisa menampilkan banyak karya dan menunjukkan kepada kolektor muda yang kerap tinggal di apartemen bahwa karya seni ini dapat menjadi pilihan untuk didisplay di apartemen. Galeri membawa karya dengan harga paling mahal sampai sekitar Rp200 juta.

Baca juga: Intip 5 Profil Seniman Muda yang Karyanya Hadir di Art Jakarta Gardens 2023

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Cara Vote Kids Choice Awards 2023, Dukung Artis & Game Terbaikmu Yuk!

BERIKUTNYA

Cek Peningkatan Fitur & Kecanggihan Samsung Galaxy S23 Ultra

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: