Penjualan Franchise Metal Gear Tembus 59,5 Juta Kopi (Sumber Foto: The Gamer)

Perjalanan Game Legendaris Metal Gear yang Sudah Laku Puluhan Juta Kopi

07 February 2023   |   09:58 WIB
Image
Kintan Nabila Jurnalis Hypeabis.id

Evolusi gim video dari masa ke masa selalu diikuti dengan perkembangannya yang serba canggih. Namun, tak banyak satu gim yang bisa bertahan hingga puluhan tahun dan melegenda. Genhype yang merupakan pencinta gim pasti sudah tidak asing dengan judul waralaba Metal Gear. 

Metal Gear merupakan gim besutan Hideo Kojima, yang dikembangkan oleh KONAMI. Baru-baru ini KONAMI membagikan data penjualan terakhir dalam laporan finansial terbaru mereka yang ditutup pada Desember 2022. Kemudian ditemukan fakta mengenai total penjualan seri Metal Gear sejauh ini.

Baca juga: 7 Rekomendasi Game Ringan Untuk PC, Anti Lag dan Seru!

Mengutip dari Metal Gear Informer, waralaba Metal Gear telah terjual sebanyak 59,5 juta kopi per Desember 2022. Sebelumnya angka penjualan berada pada angka 59,3 juta per September 2022. Artinya ada sekitar 200.000 kopi yang terjual pada kuartal keempat tahun lalu.

Bisa dibilang hal ini merupakan pencapaian besar, mengingat beberapa seri Metal Gear banyak yang ditarik dari peredaran digital oleh Konami untuk sementara waktu, terkait masalah lisensi sejak November 2021. Namun, tidak ada informasi mengenai seri apa saja yang mendorong kenaikan penjualannya.

Selain itu, santer terdengar rumor Konami sedang membangkitkan kembali franchise Metal Gear dan membawa kembali seri Metal Gear tersebut dalam beberapa bentuk. Sayangnya sejauh ini tidak ada satupun dari wacana tersebut yang sudah terwujud. 
 

Metal Gear

 

Nah Genhype, Metal Gear sendiri merupakan seri gim stealth techno-thriller yang pertama kali dirilis pada 1987. Sepanjang 30 tahun perjalanannya, gim ini selalu mendapat pujian dan sukses besar secara komersial. Bahkan digadang-dagang menjadi salah satu gim terbaik yang pernah ada.

Tentu inovasi-inovasi yang dicetuskan Hideo Kojima dan KONAMI membuat gim ini makin seru dan enggak ketinggalan zaman. Mulai dari segi grafis, gameplay, cerita, dan penokohan, semuanya didesain supaya pemainnya tidak menemukan titik bosan.

Metal Gear punya tujuh seri utama dengan beberapa seri spin-off. Seri utama Metal Gear dimulai dari Metal Gear (1987), Metal Gear 2: Solid Snake (1990), Metal Gear Solid (1998), Metal Gear Solid 2: Sons of Liberty (2001), Metal Gear Solid 3: Snake Eater (2004), Metal Gear Solid 4: Guns of the Patriot (2008), dan Metal Gear Solid 5: Ground Zeroes & Phantom Pain (2014).

Sayangnya seri Metal Gear harus terhenti di 2014, karena perpisahan Hideo Kojima dan KONAMI. Pada 2015, Kojima Productions berpisah dari Konami dan menjadi studio independen. Kemudian Hideo Kojima merilis gim Death Stranding.

Nah, para penggemar yang masih setia menunggu proyek remake Metal Gear yang belum juga mendapat kejelasan, jangan sedih dulu! Gim Death Stranding juga tak kalah keren dari pendahulunya. 
 

Death Stranding


Death Stranding punya visual dan cerita yang menarik. Gim ini memiliki tema petualangan dan survival alias keahlian bertahan hidup. Saat memainkan gim ini kita akan menyaksikan suasana Amerika Serikat yang berbeda sebagai setting lokasi.

Alur cerita gim ini diawali dengan wilayah Amerika Serikat yang terkena wabah Death Stranding. Wabah ini membuat sebagian besar wilayah AS menjadi gersang dan orang-oramg membunuh untuk bertahan hidup.

Karakter yang kita mainkan dalam gim adalah kurir pengantar barang yang harus menghadapi tantangan di setiap misinya. Meskipun tampaknya tak ada yang istimewa, tapi ternyata ada banyak tantangan yang akan dihadapi sang kurir di sini.

Kita akan berperan sebagai Sam Porter Bridges. Misinya adalah berjalan dari Pantai Timur ke Pantai Barat Amerika Serikat dan mengaktifkan titik komunikasi di sepanjang perjalanan. Titik komunikasi ini akan menyiarkan pesan-pesan harapan Amerika Serikat.

Namun di perjalanan ada banyak tantangan yang akan dihadapi Sam. Mulai dari serangan MULE, makhluk yang suka mencuri kargo yang dibawa kurir. Ada juga makhluk BT yang susah dikalahkan. Nah, penasaran dengan kelanjutannya? Yuk langsung mainkan gimnya! 

Baca juga: 7 Rekomendasi Game Steam Rilis Februari 2023, Hogwarts Legacy hingga Returnal

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

AMOLED, Teknologi Layar yang Punya Banyak Keunggulan

BERIKUTNYA

Fakta Unik Babylon, Film Terbaru Besutan Damien Chazelle

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: