Drawclimber (dok: Google PlayStore)

Ini 4 Gim Ringan yang Pas untuk Basmi Kebosananmu

12 May 2021   |   16:34 WIB
Image
Rezha Hadyan Hypeabis.id

Kalian butuh hiburan di waktu senggang atau sekadar membunuh kebosanan saat menunggu? Mungkin empat gim ringan ini layak kalian unduh di ponsel pintar. Ukurannya yang ringan tentu bisa dimainkan di ponsel pintar keluaran lama. Jadi tunggu apa lagi mari kita simak keempat gim tersebut.

Woodturning
 

Woodturning (dok: Google PlayStore)

Woodturning (dok: Google PlayStore)
 

Sebuah gim ringan berukuran 49MB yang mana kalian diminta untuk membuat sebuah kerajinan dari kayu dengan pola tertentu. Untuk membuat kerajinan tersebut Anda diberikan alat berupa pemutar beserta pahat dengan tiga ukuran berbeda.

Selain itu, kalian juga diberikan spons dan amplas halus untuk memperhalus pola yang berhasil dibentuk menggunakan pahat. Setelah itu barulah kalian bisa memberikan warna dan mendapatkan poin yang nilainya menyesuaikan dengan hasil kerajinan.

Terdengar sederhana, tetapi ketika dicoba secara langsung tidak semudah yang dibayangkan. Diperlukan kesabaran serta ketelitian untuk menghasilkan kerajinan yang mendekati sempurna sesuai permintaan. Kemudian layar yang responsif juga ikut memudahkan kalian memainkan gim ini.

Wormzone

k

Wormzone (dok: Google Play Store)
 

Apakah kalian rindu gim klasik Snake yang populer lewat ponsel Nokia lawas? Jika memang demikian tak ada salahnya Anda mencoba gim yang satu ini. Ukurannya bisa dibilang cukup ringan, hanya 39 MB.

Pada dasarnya, gim ini hampir serupa dengan Snake, hanya saja objek yang kalian mainkan berupa cacing. Kalian harus menggerakkan cacing tersebut untuk berburu makanan dan tumbuh besar tanpa mengenai tubuhnya sendiri dan musuh.

Adanya musuh ini juga yang menjadi pembeda antara Snake dan Wormzone. Terlihat sederhana, apalagi bagi anda yang terbiasa memainkan Snake. Akan tetapi, kehadiran musuh membuat kesulitan memainkan Wormzone berada setingkat diatas game tersebut.

Brain Out – Can You Pass It?
 

Brain Out - Can You Pass It? (dok: Google PlayStore)

Brain Out - Can You Pass It? (dok: Google PlayStore)




Jika ingin menguji kemampuan otak di waktu senggang tentunya gim ini layak untuk  kalian mainkan. Brain Out – Can You Pass It merupakan gim yang menawarkan permainan puzzle rumit dan berbagai teka-teki bergambar.

Gim berukuran 41 MB yang terdiri dari 147 tingkatan ini akan mengevaluasi kembali kemampuan berpikir logis, refleks, akurasi, memori, dan kreativitas kalian. Karena gim ini dibuat untuk menguji kemampuan otak, tentunya tidak bisa dibilang mudah untuk dimainkan.

Apabila kalian tak mudah menyerah dan masih berambisi menyelesaikan gim ini terdapat beberapa situs yang menyediakan trik-trik khusus untuk menyelesaikan permainan maupun teka-teki yang harus diselesaikan di beberapa tingkatan. Jadi, kalian tenang saja, tidak perlu pusing apalagi frustasi akibat gim yang satu ini.

Drawclimber
 

Drawclimber (dok: Google PlayStore)

Drawclimber (dok: Google PlayStore)
 

Jika sebelumnya ada gim yang memaksa kalian untuk memutar otak, kali ini ada gim yang sedikit lebih santai. Drawclimber, gim berukuran 42 MB itu meminta Anda untuk memainkan karakter yang berjalan berbagai rintangan dan mengumpulkan poin layaknya gim-gim lawas yang populer di era 1990an, termasuk diantaranya Mario Bros.

Tetapi, perbedaan mendasar Draw Climber dengan gim-gim tersebut adalah kalian diminta untuk menggambar kaki, roda, atau bentuk pijakan lain yang membantu karakter di dalam gim melewati rintangan dan mengumpulkan poin. Disediakan sebuah kolom khusus untuk kalian menggambar.

Editor: Purboyo

SEBELUMNYA

Wow Segini Nih Perkiraan Harga Mi Mix Fold, Smartphone Lipat dari Xiaomi 

BERIKUTNYA

Coldplay Tampil Memukau dengan Single Terbaru di Brit Awards 2021

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: