Blackpink terdiri dari Jisoo, Jennie, Rose, dan Lisa (Sumber gambar: tangkapan layar laman yg-life.com/diolah)

Satu Lagi Video Blackpink Ini Tembus Jutaan Viewers di Youtube

24 January 2023   |   13:14 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Blackpink memang enggak ada matinya. Video grup musik Blackpink berjudul ‘Shut Down’ DANCE PERFORMANCE VIDEO di platform digital video Youtube mencapai 100 juga views. Hal ini membuatnya masuk dalam rentetan video dengan jumlah penoton ratusan juta.

Berdasarkan laman yg-life.com, manajemen tempat grup musik Blackpink berada, yakni YG Entertainment memposting poster berwarna pink bertuliskan 100 M Dance Performance Video dengan menampilkan empat anggota Blackpink pada Senin, 23 Januari 2023.

Baca juga: Jisoo Blackpink Jadi Influencer of The Year, Kalahkan Kim Kardashian dan Bella Hadid

Video berjudul ‘Shut Down’ DANCE PERFORMANCE VIDEO itu, dalam laman akun Youtube @BLACKPINK, mendapatkan jumlah penonton sebanyak 100 juta dalam empat bulan sejak diunggah. Pencapaian ini pun membuatnya masuk dalam jajaran video dengan jumlah penonton ratusan juta.

Tercatat, video ini memiliki urutan ke-39 dalam daftar terbanyak ditonton dari total keseluruhan video dalam akun dengan jumlah subscriber sebanyak 84 juta itu.

Video terbanyak yang mendapatkan penonton dalam akun ini mencapai 2 miliar views, yakni berjudul BLACKPINK - ‘DDU-DU DDU-DU’ M/V. Kemudian, BLACKPINK - 'Kill This Love' M/V dengan jumlah views mencapai 1,7 miliar, dan BLACKPINK Boombayah M/V dengan 1,5 miliar.

Akun Youtube yang bergabung pada 29 Juni 2016 itu telah mendapatkan penonton sebanyak 28,76 miliar kali.

Untuk diketahui, Blackpink adalah grup musik yang terdiri dari Jisoo, Jennie, Rose, dan Lisa. Grup musik yang berada di bawah naungan YG Entertainment tersebut telah mngeluarkan sejumlah karya sejak debut pertamanya, seperti Boombayah, Playing with Fire, dan Stay.

Tidak hanya itu, grup musik yang memulai debut pada 2016 itu juga berhasil meraih sejumlah penghargaan di industri musik Korea Selatan dan dunia. Pada awal Desember 2022, album grup Blackpink bertajuk Born Pink masuk dalam jajaran album terbaik 2022 versi Billboard.

Born Pink menduduki peringat ke41 dalam The 50 Best Albums of 2022. Tidak butuh waktu lama bagi album ini tercatat berhasil menduduki peringkat pertama chart album Billboard 200.

Selain itu, majalah TIME juga menobatkan girl group yang terdiri dari Jennie, Jiso, Lisa, dan Rose sebagai Entertainer of the Year 2022. Penobatan ini menjadikannya sebagai grup wanita pertama di dunia yang memperoleh Entertainer of the Year 2022. Blackpink dianggap oleh majalah Time layak mendapat status tersebut karena mampu menarik perhatian dunia.

Terbaru, mereka juga akan tampil di festival musik tahunan Coachella di Empire Polo Club, Indio, California, Coachella Valley, Gurun Colorado, Amerika Serikat, pada 14-23 April 2023.

Di festival itu, mereka akan menjadi penampil utama, dan satu panggug dengan beberapa musisi seperti Rosalia, Eric Prydz, Boygenius, SuicideboyS, Kid Laroi, Charli XCX, Labirint, Underworld, Sofi Tukker, Tale Of Us, dan Mura Masa.

Penampilan Blackpink di panggung Coachella bukan lah yang pertama mengingat mereka juga pernah tampil pada 2019 silam. Pada saat itu, mereka tampil sebagai pengisi acara dan satu panggung dengan Childish Gambino, Diplo, dan Janella Monae.

Meskipun bukan sebagai hedliner pada 2019, mereka mampu menggebrak panggung Coachella dengan hit Ddu-du Ddu-du dan Kill This Love. Mereka juga mencetak sejarah sebagai girl group pertama yang tampil di festival tersebut pada saat itu.

Baca juga: Ha-ram Member Pertama BABYMONSTER, Netizen Sebut Suaranya Mirip Rose BLACKPINK

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

5 Pilihan Karakter Anime Untuk Cosplayer Pemula, Kostumnya Anti Ribet!

BERIKUTNYA

Ingin Sukses Berbisnis Kuliner pada 2023? Yuk Ikuti 5 Tren Ini

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: