Beragam fasilitas akan ada di Link In Park (Sumber gambar: tangkapan layar laman IG @tamanhutandki)

Sedang Viral, Yuk Intip Fasilitas di Taman Link In Park

11 January 2023   |   22:13 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Ada kabar gembira bagi Genhype yang tinggal di daerah Jakarta. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan membuka kembali Taman Rawasari atau yang sekarang dikenal dengan Link In Park. Taman ini akan menjadi ruang terbuka publik yang dapat menjadi tempat untuk bersantai di Ibu Kota. 

Dikutip dari akun Instagram Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta, yakni @tamanhutandki, pemerintah provinsi DKI Jakarta akan segera membuka taman ini. Namun, pemerintah belum memberitahukan waktu pasti pembukaannya. 

"Segera dibuka taman baru di Rawasari, Jakarta Pusat, Link In Park," demikian tulis akun tersebut. 

Baca jugaCari yang Hijau-hijau, Cek 4 Taman Instagramable di Jakarta

Unggahan akun IG Dinas Pertamanan dan Hutan Kota itu pun sontak mendapatkan banyak respons dari para pengguna Instagram lainnya. Mereka yang membaca nama taman ini secara otomatis langsung teringat dengan salah satu grup musik rok asal Amerika Serikat, yakni Linkin Park. 

Para pengguna Instagram pun berkomentar dengan mengait-ngaitkannya dengan lagu hits grup rok tersebut seperti Numb,  In The End, dan sebagainya.

Lalu, benarkah taman ini ada kaitannya dengan grup asal Paman Sam itu? Dirangkum dari sejumlah sumber, berikut fakta tentang Link in Park. 


1. Taman Rawasari

Pada awalnya, Link In Park atau Taman Link In adalah taman yang bernama Rawasari. Taman ini kemudian mengalami revitalisasi, dan berganti nama menjadi Link In Park. 

Taman yang terletak di daerah Cempaka Putih itu memiliki konsep yang saling menghubungkan karena letaknya yang strategis sebagai titik temu dari wilayah Jakarta Timur dengan Jakarta Utara. 


2. Bioswale

Fakta lain tentang taman Link In adalah taman  ini juga telah dilengkapi bioswale, yakni sebuah sistem yang mengangkut limpasan air hujan, menyerap, dan meningkatkan kualitas air. Bioswale yang terletak di bagian depan taman juga memiliki fungsi sebagai penyaring polutan dan puing-puing yang terbawa oleh limpasan air hujan. 

Dengan terkendalinya limpasan air hujan, maka banjir pun diharapkan tidak akan terjadi karena air hujan yang turun akan terserap ke dalam tanah dengan adanya sistem tersebut.


3. Beragam Fasilitas

Fakta selanjutnya tentang taman Link In adalam fasilitas yang beragam. Dalam unggahan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dapat diketahui bahwa fasilitas yang tersedia adalah area skateboard, fitness outdoor, area bermain anak, toilet, dan rumah hobbit. 

Dengan fasilitas itu, berbagai aktivitas pun dapat dilakukan oleh kalian ketika mengunjungi taman seluas 7.000 m2, seperti berolahraga, bermain, atau melakukan swafoto untuk memenuhi akun media sosial, seperti instagram, facebook, dan sebagainya. 


4. Masuk Daftar Taman Kota Pilihan

Link In Park yang akan dibuka oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta adalah salah satu dari banyak taman kota yang ada di Ibu Kota Indonesia ini. Badan Pusat Statistik (BPS) DKI Jakarta mencatat bahwa jumlah taman kota dan taman lingkungan mencapai lebih 2.000 taman. 

Selain Link In Park, taman kota dan taman lingkungan yang ada di Jakarta juga dapat me jadi lokasi pilihan untuk piknik dan bersantai seperti Tebet Eco Park, Taman Mataram, Taman Tabebuya, dan sebagainya. 

Editor: Fajar Sidik 
 

SEBELUMNYA

Waspada Badai PHK, Siapkan 4 Hal Ini untuk Amankan Keuangan

BERIKUTNYA

Survei The Trade Desk, Item Ini yang Paling Banyak Dicari Saat Ramadan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: