Ify Alyssa (Sumber gambar: Ify Alyssa Music)

Jadi Pembuka Album Kedua, Ify Alyssa Rilis Single Semesta Menari

11 January 2023   |   11:06 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Dua tahun selepas merilis album perdana, solois Ify Alyssa kini kembali menyapa para penggemarnya dengan merilis karya terbaru. Sekaligus menjadi pembuka menuju album keduanya, Ify merilis single anyar bertajuk Semesta Menari. Kisah dari lagu ini merupakan lanjutan dari karya-karyanya sebelumnya.

Ify mengatakan bahwa lirik single Semesta Menari yang ditulisnya masih memiliki benang merah dengan lagu-lagu di album pertamanya bertajuk Pelita Lara (2020). Selain itu, komposisi musik dari lagu terbarunya ini juga dibuat oleh dirinya sendiri.

"Tapi mungkin ada sedikit suasana baru di aransemen musik dan lirik. Belakangan ini aku lagi suka tulis lirik yang mudah dimengerti," ucapnya dikutip dalam rilis resmi.

Baca juga: Album OMG NewJeans Laris Manis, Tembus 800.000 Preorder
 

Dalam menggarap proyek lagunya kali ini, penyanyi berusia 26 tahun itu berkolaborasi bersama produser ternama asal Bandung, Ari Renaldi, untuk mengaransemen musiknya. 

Selain merilis lagu, Ify juga meluncurkan video klip single Semesta Menari yang diunggah di kanal YouTube miliknya. Sesuai dengan makna lagunya, klip tersebut menampilkan kisash perasaan berbunga-bunga yang ditujukan saat seseorang sedang jatuh cinta.

Ify menggandeng musisi Luthfi Aulia sebagai sutradara sekaligus lawan mainnya di video musik tersebut. Dalam klip single Semesta Menari, dikisahkan Ify Alyssa dan Luthfi Aulia berperan sebagai pekerja di sebuah toko keramik, dan bagaimana mereka menunjukkan perhatiannya satu sama lain.

“Awalnya aku hanya mengajak Luthfi sebagai director-nya, lalu kami sepakat video musik ini cocok ada pemeran laki-lakinya. Supaya enggak canggung, aku mau Luthfi yang jadi lawan main aku," ungkapnya.

Ify pun berharap single Semesta Menari yang menjadi pembuka dari penggarapan album keduanya dengan format akustik ini, dapat menjadi lagu yang mudah untuk dinyanyikan bersama para pendengarnya di panggung-panggung pada waktu mendatang.
 

Ify Alyssa (Sumber gambar: Ify Alyssa Music)

Ify Alyssa (Sumber gambar: Ify Alyssa Music)

Profil Ify Alyssa

Alyssa Saufika Umari atau yang lebih dikenal Ify Alyssa merupakan penyanyi sekaligus penulis lagu kelahiran Bandung, 6 Desember 1996. Dia memulai karier bermusiknya sebagai salah satu finalis di ajang kompetisi bernyanyi Idola Cilik musim pertama.

Selepas kompetisi tersebut, Ify lantas tergabung dalam grup vokal Blink pada 2011 bersama Febby Rastanty, Ashilla Zee, Sivia Azizah, dan Agatha Pricilla. Dengan Blink, namanya semakin dikenal luas sebagai penyanyi berbakat.

Namun, umur grup vokal tersebut tidak lama. Pada 2017, Blink resmi dinyatakan bubar dan masing-masing personelnya pun memutuskan untuk berkarier solo, tak terkecuali Ify. Cucu dari aktris senior Farida Pasha ini lantas memulai debutnya sebagai penyanyi solo dengan merilis single Gitar pada 2017.

Meniti karier sebagai solois, Ify memutuskan untuk merilis karyanya secara independen tanpa bergabung dengan label musik, dengan alasan dia ingin jujur dengan musik yang dibuatnya dan sesuai dengan kemauannya tanpa diatur oleh perusahaan.

Tiga tahun berselang, album perdananya pun lahir bertajuk Pelita Lara. Album yang dirilis pada 2020 itu telah didengar lebih dari 20 juta kali di platform musik digital. Lalu, dua tahun setelah album tersebut rilis, Ify pun menggelar perjalanan tur yang dihelat di 4 kota yaitu Bandung, Surabaya, Yogyakarta, dan Jakarta.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Nirmala Aninda

 

SEBELUMNYA

Film Balada Si Roy Tayang 19 Januari, Kisah Pencarian Jati Diri Anak Muda

BERIKUTNYA

Bunda, Intip 5 Kiat Cegah Stunting pada Anak

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: