Ilustrasi membangun bonding orang tua dengan anak (Sumber gambar: Freepik)

5 Cara Membangun Bonding dengan Anak di Tengah Kesibukan Orang Tua

09 January 2023   |   14:34 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Like
Tidak mudah bagi orang tua yang hanya memiliki libur kerja sehari dalam seminggu untuk membangun bonding dengan anak. Dengan waktu libur yang sedikit, interaksi orang tua dan anak pun berjalan dengan singkat. Hal itu bisa membuat anak dan orang tua tidak terlalu akrab.

Psikolog Kasandra & Associates, A Kasandra Putranto mengatakan bahwa bonding adalah hal penting yang harus dipunyai orang tua dan anak. Sedikit apa pun waktu yang dimiliki orang tua, mereka harus menyempatkan diri untuk bermain dan mengobrol dengan anak.

Hal ini yang akan membuat anak bisa tetap merasakan nyaman, aman, dan dicintai oleh orang tuanya. Terlebih, bonding memiliki manfaat yang luar biasa bagi tumbuh kembang anak.

Baca jugaDampak Anak yang Memiliki Orang Tua Sibuk Bekerja

Bukan hanya membuat hubungan anak dan orang tua menjadi makin lengket, bonding juga berperan dalam membangun rasa percaya diri buah hati. Anak yang memiliki hubungan emosional yang kuat dengan anak cenderung lebih siap dan berani menghadapi dunia luar.
 

Ilustrasi membangun bonding (Sumber gambar: Freepik)

Ilustrasi membangun bonding (Sumber gambar: Freepik)


Kedekatan anak dengan orang tua sangat memengaruhi kepribadian anak ketika tumbuh besar. Oleh karena itu, orang tua harus bisa membangun bonding dengan anak meski waktu untuk keluarga terbatas.

Kasandra mengatakan ada beberapa kebiasaan yang dapat meningkatkan bonding antara orang tua dan anak. Setidaknya, kata Kasandra, ada 5 cara mudah membangun bonding anak di tengah kesibukan orang tua.


1. Bangun Budaya Makan Bersama

Kedekatan orang tua dengan anak tidak bisa dibangun dalam waktu instan. Oleh karena itu, perlu ada aktivitas bersama yang dilakukan setiap harinya. Salah satunya ialah dengan membangun budaya makan bersama, baik itu pada waktu sarapan, makan siang, atau makan malam. Dengan melakukan aktivitas bersama, anggota keluarga bisa saling merasa dekat dan punya keterikatan satu sama lain.
 

2. Menciptakan Budaya Saling Bercerita

Tidak ada kedekatan yang terjadi tanpa keterbukaan. Orang tua dan anak mesti mau melebur agar bonding bisa tercipta. Cobalah untuk membangun budaya saling bercerita. Misalnya, setelah melakukan aktivitas, luangkan waktu pada malam hari untuk bertemu dan saling bercerita.

Orang tua bisa menceritakan aktivitasnya kepada anak. Begitu pula dengan anak yang menceritakan kegiatannya ketika di sekolah. Cara ini akan membuat anak merasa nyaman dengan orang tua untuk berbagi banyak hal.
 

3. Meluangkan Waktu Bermain

Membangun bonding memerlukan cara pendekatan yang khusus. Salah satunya ialah dengan cara bermain bersama. Dengan bermain bersama, orang tua dan anak akan memecahkan kecanggungan.

Hal ini membuat anak mau lebih terbuka dan mau lebih dekat dengan orang tua. Cobalah untuk meluangkan waktu khusus untuk bermain dengan anak. Namun, hindari permainan yang minim interaksi.
 

4. Membiarkan Anak Membantu Kegiatan Rumah

Orang tua dapat membangun kebiasaan anak untuk ikut membantu kegiatan rumah. Namun, jangan sampai anak merasa bahwa dirinya kerja sendiri. Oleh karena itu, saat mengerjakan kegiatan rumah, sebaiknya dilakukan secara bersama.

Misalnya, anak membantu mencuci piring, ibu menyapu, dan ayah mencabut rumput liar. Cara ini bisa menimbulkan rasa kebersamaan. Anak juga jadi punya rasa memiliki terhadap rumah yang mereka tingali beserta keluarga yang ada di dalamnya.
 

5. Menunjukkan Rasa Cinta

Tak perlu gengsi atau ragu untuk menunjukkan rasa cinta. Orang tua perlu menunjukkan rasa cinta kepada anak setiap hari. Dengan cara ini, tangki cinta anak jadi penuh dan membuat hati mereka gembira. Menunjukkan rasa cinta bisa dilakukan dengan berbagai cara, seperti melalui verbal maupun tindakan.

Baca jugaTips Mengasuh Anak Bagi Pekerja yang Libur Sehari dalam Seminggu

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Gita Carla

SEBELUMNYA

Menengok Prospek Investasi Emas di Tengah Ancaman Resesi 2023

BERIKUTNYA

Tips Mengasuh Anak Bagi Pekerja yang Libur Sehari dalam Seminggu

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: